Anda di halaman 1dari 9

TUGAS AKHIR MODUL 5 STRATEGI PEMBELAJARAN

NAMA : OHID NAWAWI

1. Menyusun perangkat pembelajaran untuk 1 Kompetensi Dasar yang terdiri dari :


a. RPP yang mengaktifkan peserta didik :
b. Media pembelajaran Power Point
2 Menganalisis video pembelajaran yang menggunakan model Kooperatif Jigsaw

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : MIS CIGOROWONG

Mata Pelajaran : Akidah Akhlak

Kelas/Semester : V/1

Materi Pokok : Akhlak yang baik ketika di tempat ibadah dan tempat umum.

Alokasi Waktu : 1 Jam Pelajaran

A. KOMPETENSI INTI
1. Kompetensi Inti (KI 1):

Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya

2. Kompetensi Inti (KI 2):

Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya

3. Kompetensi Inti (KI 3):

Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu
tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di
rumah, di sekolah dan tempat bermain

4. Kompetensi Inti (KI 4):

Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia
A. KOMPETENSI DASAR

1.4. Menghayati akhlak yang baik ketika di tempat ibadah dan tempat umum.
2.4. Membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat ibadah dan tempat umum.
3.4. Mengetahui akhlak yang baik ketika di tempat ibadah dan tempat umum.
4.4. Mensimulasikan akhlak yang baik ketika di tempat ibadah dan tempat umum.

B. INDIKATOR PENCAPAIAN
2.4.1 Membiasakan akhlak yang baik ketika berada di tempat ibadah (masjid)
2.4.2. Membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat umum
3.4.1. Menjelaskan akhlak yang baik di tempat ibadah (masjid).
3.4.2. Menjelaskan akhlak yang baik di tempat umum
4.4.1. Mensimulasikan akhlak yang baik ketika berada di tempat ibadah (masjid)
4.4.2. Mensimulasikan akhlak yang baik ketika di tempat umum

C. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Melalui kegiatan meneladani peserta didik dapat membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat
ibadah (masjid).
2. Melalui kegiatan meneladani peserta didik dapat membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat
umum .
3. Melalui kegiatan mengamati, bertanya, dan mengikuti proses pembelajaran dengan model
pembelajaran Everyone is a Teacher Here peserta didik dapat menjelaskan akhlak yang baik di
tempat ibadah (masjid) dengan percaya diri

4. Melalui kegiatan mengamati, bertanya, dan mengikuti proses pembelajaran dengan model
pembelajaran Everyone is a Teacher Here peserta didik dapat menjelaskan akhlak yang baik di
tempat umum dengan jujur dan berani
5. Melalui kegiatan drill peserta didik dapat melafalkan doa ketika masuk masjid, dan melalui
demonstrasi peserta didik dapat mendemonstrasikan akhlak yang baik ketika di masjid,dengan
baik, berani dan tanggung jawab
6. Melalui kegiatan demonstrasi peserta didik dapat mendemonstrasikan akhlak yang baik di tempat
umum dengan disiplin,jujur dan berani

D. MATERI PEMBELAJARAN
 Berakhlak di Tempat Ibadah (masjid)
1. Hendaknya dalam keadaan suci dan berwudlu.
2. Masuk masjid hendaklah dengan kaki kanan dan berdoa
َ ‫اَلّل ُه َّم ا ْغ ِف ْر ِلى ذُنُ ْو ِبى َوا ْفت َ ْح ِلى اَب َْو‬
‫اب َر ْح َم ِت َك‬
3. Melaksanakan salat sunnah tahiyatul masjid
4. Memakai wangi-wangian (bagi kaum laki-laki)
5. Tidak melakukan jual beli di dalamnya
6. Melakukan i’tikaf (memperbanyak dzikir kepada Allah).
7. Tidak duduk melingkar di dalam masjid sebelum ditegakkan salat Jum’at.
8. Keluar dari masjid dengan kaki kiri dan berdoa
َ ‫اَلّل ُه َّم ا ْغ ِف ْر ِلى ذُنُ ْوبِى َوا ْفت َ ْح ِلى اَب َْو‬
ْ َ‫اب ف‬
‫ض ِل َك‬
 Berakhlak di Tempat Umum
1. Menjaga ketenangan, dan tidak membuat kegaduhan
2. Menjaga ketertiban
3. Menjaga kebersihan lingkungan
4. Memakai pakaian yang sopan serta tidak memakai perhiasan yang mencolok
5. Sopan, santun, ramah dan rendah hati
6. Menghormati siapapun yang berjumpa dengan kita.
E. METODE PEMBELAJARAN
Metode uswah,pengamatan,ceramah, Tanya jawab, diskusi, demonstrasi

F. MEDIA, ALAT/BAHAN, SUMBER PEMBELAJARAN


1. Media: video, lap top
2. Alat/Bahan: mukena , parfum
3. Sumber Pembelajaran: Buku paket, lingkungan alam, pengalaman siswa , internet

G. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN


a. Pendahuluan/Kegiatan Awal (10menit)
 Guru mengucap salam dan meminta salah satu siswa untuk memimpin doa
 Guru mengabsensi peserta didik sambil menanyakan kabar
 Guru mengadakan tes kemampuan awal melalui pertanyaan singkat
 Guru menyiapkan fisik dan psikis peserta didik melalui senam otak
 Guru menjelaskan tujuan mempelajari materi serta kompetensi yang akan dicapai
 Guru menjelaskan langkah-langkah kegiatan yg akan dilaksanakan selama proses
pembelajaran

b. Kegiatan Inti : ( 50 menit )


 Mengamati
 Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang akhlak yang baik ketika di tempat
ibadah ( masjid ) dan di tempat umum
 Peserta didik mengamati gambar tentang perilaku orang ketika di tempat ibadah
( masjid ) dan di tempat umum
 Menanya
 Guru mendorong peserta didik agar dapat bertanya kaitannya dengan gambar.
Misalnya, sedang apakah anak tersebut? Ketika masuk ke masjid dia mendahulukan
kaki apa? Apa yang dia lakukan setelah masuk masjid? Bagaimana adab ketika di
tempat umum?
 Melalui model every one is teacher here , peserta didik menuliskan pertanyaan pada
kertas yang telah dibagikan oleh guru untuk secara acak dijawab oleh teman sekelas.
 Eksplorasi/eksperimen
 Peserta didik berpikir kritis untuk mencari jawaban dari pertanyaan yang diterimanya
selama 5-10 menit
 Mengasosiasi
 Peserta didik merumuskan akhlak yang baik ketika di tempat ibadah (masjid) dan di
tempat umum berdasarkan pertanyaan yang diterimanya.
 Mengkomunikasikan
 Peserta didik secara bergantian diminta untuk membacakan pertanyaan yang ada
ditangannya dan memberikan jawaban/penjelasan atas pertanyaan tersebut, kemudian
mintalah kepada teman sekelasnya untuk memberikan tanggapan.

c. Penutup: ( 10 mnt )
 Guru mengadakan refleksi hasil pembelajaran
 Guru mengajak peserta didik untuk menyimpulkan hasil pembelajaran
 Guru mengadakan tes
 Guru menjelaskan secara singkat materi yang akan dipelajari pada pertemuan
berikutnya.
 Guru memberikan pesan-pesan moral
 Guru mengajak berdoa akhir pelajaran dilanjutkan dengan salam dan berjabat tangan

H. PENILAIAN

1. Tes tulis bentuk uraian


a. Apa doa yang dibaca sebelum masuk ke masjid?
b. Jelaskan akhlak yang baik ketika masuk dan keluar masjid!
c. Jelaskan akhlak yang baik ketika di rumah sakit!
Kunci jawaban:
A. َ ‫اَلّل ُه َّم ا ْغ ِف ْر ِلى ذُنُ ْو ِبى َوا ْفت َ ْح ِلى اَب َْو‬
‫اب َر ْح َمتِ َك‬
B. 1. Hendaknya dalam keadaan suci dan berwudlu.
2. Masuk masjid hendaklah dengan kaki kanan dan berdoa
3. Melaksanakan salat sunnah tahiyatul masjid
4. Memakai wangi-wangian (bagi kaum laki-laki)
5. Tidak melakukan jual beli di dalamnya
6. Melakukan i’tikaf (memperbanyak dzikir kepada Allah).
7. Tidak duduk melingkar di dalam masjid sebelum ditegakkan salat Jum’at.
8. Keluar dari masjid dengan kaki kiri dan berdoa
C. 1. Menjaga ketenangan, dan tidak membuat kegaduhan
2. Menjaga ketertiban
3. Menjaga kebersihan lingkungan
4. Memakai pakaian yang sopan serta tidak memakai perhiasan yang mencolok
5. Sopan, santun, ramah dan rendah hati
6. Menghormati siapapun yang berjumpa dengan kita.

Pensekoran
Skor 3 jika sesuai dengan kunci
Skor 2 jika kurang sesuai dengan kunci
Skor 1 jika jawaban tidak tepat atau tidak menjawab

Pedoman penskoran
Skor perolehan
Nilai = ------------------------ x 4
Skor maksimal

1. Instrument unjuk kerja melafalkan doa masuk masjid


skor
Aspek yang dinilai
4 3 2 1
Fasohah Jika Jika bacaannya Jika bacaannya Jika bacaannya
bacaannya fasih kurangfasih ( tidak fasih ( 25% )
sangat fasih 50%
Kelancaran Jika sangat Jika lancar Jika kurang Jika tidak lancar
lancar lancar
Keberanian Berani Jika berani Berani tampil Tidak berani tampil
tampil tampil setelah setelah dipaksa
tanpa ditunjuk
ditunjuk

2. Lembar penilaian diri sikap spiritual


No Pernyataan ya tidak
1 Saya bersyukur karena diberi Allah kesempatan
belajar
2 Saya yakin bahwa kekuatan yang ada pada diri
manusia adalah pemberian Allah
3 Saya berdoa sebelum dan sesudah melakukan
sesuatu
4 Saya yakin berakhlak baik ketika di masjid
adalah ibadah
5 Saya yakin berakhlak baik di masjid dan di
tempat umum akan mendapatkan pahala

Skor 1 jika jawab ya, skor 0 jika jawab tidak


Skor perolehan
Nilai = ------------------------ x 4
Skor maksimal

Mengetahui, Cikalong, 15 Juli 2019


Kepala MIS Cigorowong, Guru Kelas IV,

HAENUDIN, S.Pd.I OHID NAWAWI, S.Pd.I


NIP. 196812111993031003 NUPTK. 36587658110032

B. Powerpoint Pembelajaran Mapel Akidah Akhlak

AKHLAK YANG BAIK KETIKA


DI TEMPAT IBADAH DAN TEMPAT UMUM

Disajikan Oleh:
OHID NAWAWI
Pedagogik 13
Mapel : Akidah Akhlak

Kompetensi Inti

 Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang


dianutnya
 Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun,
peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman,
guru, dan tetangganya
 Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan
menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya
di rumah, di sekolah dan tempat bermain
 Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas,
sistematis dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia
Kompetensi dasar

 Menghayati akhlak yang baik ketika di tempat ibadah


dan tempat umum.
 Membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat
ibadah dan tempat umum.
 Mengetahui akhlak yang baik ketika di tempat ibadah
dan tempat umum.
 Mensimulasikan akhlak yang baik ketika di tempat
ibadah dan tempat umum.

Indikator

 Membiasakan akhlak yang baik ketika berada di tempat


ibadah (masjid)
 Membiasakan akhlak yang baik ketika di tempat umum
 Menjelaskan akhlak yang baik di tempat ibadah (masjid).
 Menjelaskan akhlak yang baik di tempat umum
 Mensimulasikan akhlak yang baik ketika berada di tempat
ibadah (masjid)
 Mensimulasikan akhlak yang baik ketika di tempat umum
DO’A HENDAK MASUK MESJID

Termikasih…………

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

2. Menganalisis video pembelajaran yang menggunakan model Kooperatif


Jigsaw

https://www.youtube.com/watch?v=5UnL4nPgYas

Berikut ini adalah sintak/langkah-langkah pembelajaran model Kooperatif Jigsaw:


1. Orientasi kegiatan awal ( salam pembuka, mengecek kehadiran, pemberian
pengantar atau petunjuk belajar, penyampaian tujuan pembelajaran,
pengaktivan pengetahuan awal (apersepsi), dan memotivasi belajar siswa)
2. Pemberiaan materi yang sudah dipecah berikut lembar kerja ahli (expert
sheet) kepada kelompok asal (home team),
3. Diskusi kelompok ahli (expert team) yang terdiri dari gabungan anggota-
anggota kelompok asli dengan materi yang sama mendalami materi tersebut,
4. Diskusi kelompok asli (home team) di mana setiap anggota menjelaskan
materi masing-masing kepada anggota lain dalam kelompoknya,
5. Mengerjakan kuis dengan bahan semua materi yang dipelajari,
6. Pemberian penghargaan kelompok

Setelah melihat video pembelajaran model Kooperatif Jigsaw, saya membuat


rangkuman sintak/langkah-langkah pembelajarannya sebagai berikut :
1. guru memengawali pelajaran dengan salam pembuka dan mengecek
kehadiran siswa
2. guru menyampaikan topic materi pelajaran yang akan dibahas
3. guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai
4. guru mengajukan pertanyaan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan
pelajaran yang akan dilakukan.
5. Guru menyampaikan manfaat mempelajari materi tersebut
6. Guru menjelaskan langkah-langkah pembelajaran menggunakan model
Jigsaw
7. Membagi siswa menjadi tiga kelompok asal yang terdiri dari 5 orang siswa
8. Setiap siswa dalam kelompok asal akan di beri penomoran 1,2,3,4,5, lalu
mereka bergabung dengan siswa yg mendapat nomor sama yang
selanjutnya mereka disebut kelompok ahli
9. Masing-masing kelompok ahli membahas submateri yang berbeda, setelah
itu mereka kembali ke kelompok asal untuk menjelaskan materinya masing-
masing kepada anggota kelompoknya
10. Siswa dalam kelompok asal mengerjakan soal-soal
11. Guru memberikan penghargaan kelompok berdasarkan skor yang mereka
peroleh
 Berdasarkan hasil pengamatan saya, sintak model pembelajaran kooperatif
Jigsaw pada video tersebut sudah sesuai dengan catatan sintak model
pembelajaran Kooperatif Jigsaw yang saya rangkum dari modul 5 KB 4 yang
saya baca.
 Menurut pengamatan saya, siswa lebih senang dan antusias mengikuti
pembelajaran dengan model pembelajaran tersebut karena dapat
mendorong siswa untuk aktif dalam kegiatan pembelajaran. Dengan
menggunakan metode Jigsaw, semua siswa dalam masing-masing kelompok
dapat berpartisipasi aktif mengerjakan tugas bagiannya masing-masing
 Hasil belajar yang dapat dicapai oleh siswa ketika mereka terlibat aktif dalam
pembelajaran Jigsaw yaitu :
- Meningkatkan kerjasama akademik antar siswa
- Membentuk hubungan positif dengan sesama siswa
- Mengembangkan rasa percaya diri
- Meningkatkan kemampuan akademik melalui aktivitas belajar
kelompok

Anda mungkin juga menyukai