Anda di halaman 1dari 2

PEMBERIAN SUNTIKAN SUBKUTAN

No. Dokumen Nomor Revisi Halaman

126/KPRWTN 01 1/2
RSIA
PURI BETIK HATI
STANDAR Tanggal Terbit Ditetapkan
PROSEDUR
OPERASIONAL
1 Juli 2019 dr. Toki Himawati, MARS
Direktur
PENGERTIAN Pemberian suntikan subkutan adalah salah satu cara/tindakan
yang dilakukan kepada pasien melalui suntikan pada lapisan
subkutan pada kulit
TUJUAN Sebagai acuan dan langkah-langkah cara pemberian obat
melalui suntikan subkutan/penyuntikan lapisan subkutan
KEBIJAKAN Meningkatkan mutu dan pelayanan di RSIA Puri Betik Hati
Bandar Lampung
PROSEDUR A. Persiapan Alat :
Tray berisi:
1. Alkohol Swab
2. Jarum suntik disposible
3. Obat yang akan diberikan
4. Bengkok
5. Buku obat/kartu obat berdasarkan identitas pasien
6. Aquades
7. Kikir ampul jika diperlukan

B. Pelaksanaan
1. Petugas cuci tangan
2. Identifikasi pasien dengan prinsip 5 benar : Benar
pasien, obat, dosis, Cara pemberian dan waktu
3. Memberikan informasi tindakan yang akan dilakukan
4. Mendekatkan alat-alat kedekat pasien
5. Memasang sampiran atau menutup pintu kamar pasien
6. Perawat mengatur posisi yang nyaman bagi pasien
7. Memasang handscond
8. Desinfektan daerah yang akan disuntik dengan swab
PEMBERIAN SUNTIKAN SUBKUTAN
No. Dokumen Nomor Revisi Halaman

126/KPRWTN 01 2/2
RSIA
PURI BETIK HATI
STANDAR Tanggal Terbit Ditetapkan
PROSEDUR
OPERASIONAL
1 Juli 2019 dr. Toki Himawati, MARS
Direktur
alkohol . Angkat daerah sekitar yang akan disuntik 2-3
cm dengan jari telunjuk dan ibu jari tangan,
kemudianmemasukkan jarum cepat pada posisi 45◦ tepat
pada jaringan subkutan
9. Cek Aspirasi untuk memastikan apakah ada darah ikut
tarik, bila tidak, masukkan obat perlahan-lahan, bila ada
darah cabut suntikan, sediakan suntikan baru dan jangan
menyuntik obat yang sudah bercampur darah
10. Setelah obat masuk, daerah suntikan ditahan dengan
swab alkohol dan cabut jarum suntik dengan cepat tekan
daerah suntikan dengan swab alkohol
11. Merapihkan pasien, membereskan alat-alat
12. Lepas handscond
13. Perawat cuci tangan
14. Mengevaluasi setelah obat sudah dimasukan lewat
subcutan
15. Dokumentasikan pemberian obat direkam medik patien (
nama obat,dosis metode,waktu pemberian dan nama
perawat)
UNIT TERKAIT 1. Semua Unit Keperawatan
2. IGD
3. Poli Rawat Jalan

Anda mungkin juga menyukai