Anda di halaman 1dari 10

ANALISIS JURNAL APLIKASI TEORI

SCHRAUMN

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Komunikasi Dalam Keperawatan II


Dosen Pengampu : Ns.Innez Karunia Mustikarani, M.Kep

Disusun Oleh

Kelompok VI :

1. PurnaningSintyaKrisnaUtami ST182035 5. RatnawatiKusumaningsih ST182039


2. Rahayu Sri Wuryandari ST182036 6. RendraBagusSubandono ST182040
3. Rani PutriYuniati ST182037 7. RestianiSavitri ST182041
4. RatihDwiRahmawati ST182038

PROGRAM TRANSFER PRODI SARJANA KEPERAWATAN


S T I K E S K U S UM A H US A D A SURAKARTA
TAHUN AKDEMIK 2018/2019
MENGANALISIS JURNAL

A. Judul Jurnal
“Pola Komunikasi Kesehatan Dalam Pelayanan Dan Pemberian Informasi Mengenai
Penyakit Tbc PadaPuskesmas Di Kabupaten Bogor”
B. Pengarang
Komariah, dkk (Program Studi Ilmu Hubungan Masyarakat, Fakultas Ilmu Komunikasi,
Universitas Padjadjaran)
C. Tahun Terbit, Nomor dan Volume
Tahun terbit : Desember 2013
Nomor : 2/Jurnal Kajian Komunikasi/2013
Volume : Volume 1
D. Alamat Jurnal, Hari, Jam, dan Tanggal Mengunduh
Alamat :http://journal.unpad.ac.id/jkk/article/view/6042
Hari,jam, dan tanggal mengunduh : Jumat, 15.30, 17 Mei 2019
E. Format atau Sistematika Keseluruhan Jurnal
 Judul Jurnal
 Abstrak
 Pendahuluan
 Metode
 Hasil dan Pembahasan
 Simpulan
 Daftar Pustaka

F. Intisari
ABSTRAK
Penyakit Tuberkulosis (TBC) sampai saat ini masih menjadi masalah kesehatan masyarakat
karena merupakan salah satu penyakit infeksi pembunuh utama yang menyerang golongan
usia produktif (15-50 tahun) dan anak-anak serta golongan sosial ekonomi lemah. Metode
yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif survei. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) proses pelayanan kesehatan. Puskesmas dalam
pengendalian penyakit TBC di wilayah Kabupaten Bogor; 2) Model pemberian informasi
yang dilakukan oleh Puskesmas dalam pengendalian penyakit TBC di wilayah Kabupaten
Bogor; 3) pelayanan pemberian informasi kaitannya dengan tingkat pengetahuan penderita
dalam menanggulangipenyakit TBC di wilayah Kabupaten Bogor. Hasil menunjukkan
bahwa proses pelayanan kesehatan yang dilakukan Puskesmas Citeureup dalam
pengendalian penyakit TBC mengikuti standar pelayanan puskesmas yang sudah baku.
Dengan mengusung motto Pelayanan Prima, Responsif, Efektif, Strategis, Tangguh,
Asih,Senyum, Sapa, Salam dan Inovatif). Model pelayanan dalm pemberian informasi
dilakukan secara anterpersona yang dialogis, transaksional, sesuai model sirkuler Schramm.
Pelayanan pemberian informasi secara linier dapat meningkatkan tingkat pengetahuan
penderita dalam menanggulangi penyakit TBC di wilayah Kabupaten Bogor.

PENDAHULUAN

Wilayah Kabupaten Bogor yang merupakan bagian dari provinsi Jawa Barat
memiliki potensi penyebaran ancaman penyakit Tuberkulosis (disingkat TB atau TBC) yang
cukup mengkhawatirkan. Hal ini dikarenakan Kabupaten Bogor mempunyai wilayah yang
sangat luas yaitu terbagi menjadi 40 kecamatan serta secara domografis dan geografis terdiri
dari wilayah kawasan industri dan kawasan pegunungan dengan jumlah penduduk yang
termasuk kategori sangat padat yaitu lebih dari 5 juta orang. Alasan diatas merupakan alasan
yang sangat mendukung terhadap perkembangan bakteri TBC secara cepat dan terstruktur,
selain faktor kesadaran manusianya itu sendiri terhadap penyakit TBC. Apabila melihat
angka prevalensi kesakitan TBC di wilayah Kabupaten Bogor termasuk kategori cukup
tinggi. Angka prevalensinya mencapai 240 orang per 100.000 orang. Di tingkat provinsi
Jawa Barat prevalensi kesakitannya mencapai 224 orang per 100.000 orang, dan secara
Nasional adalah 107 orang per 100.000 orang. Keadaan ini menunjukkan bahwa Kabupaten
Bogor pernah dinyatakan sebagai wilayah endemis TB di wilayah Jawa Barat yang cukup
tinggi.
Upaya-upaya penanggulangan penyakit TBC di wilayah Kabupaten Bogor dinilai
cukup maksimal namun masih terdapat pula beberapa kekurangan dalam mengantisipasi
penyakit TB, yaitu diantaranya adalah penyampaian informasi dari petugas kesehatan yang
kemungkinan masih dirasakan kurang optimal oleh penderita, yang terbukti masih adanya
nilai di bawah 85% angka kesembuhan penderita TBC yang ada di wilayah kabupaten
Bogor. Menurut Aan Suhanda1, sebagai Kasub penanggulangan TBC
Hasil wawancara pada tanggal 18 November 2013 Dinas Kesehatan Kabupaten
Bogor menyatakan bahwa untuk sosialisasi mengenai TBC dengan berbagai solusinya telah
dilakukan secara masif langsung kepada masyarakat maupun melalui optimalisasi kader-
kader kesehatan yang ada di lingkungan sekitar puskesmas. Berdasarkan fenomena tersebut
maka dapat dirumuskan bagaimana pola komunikasi kesehatan dalam pelayanan pemberian
informasi mengenai penyakit TBC serta kaitannya dengan tingkat pengetahuan penderita
dalam menanggulangi penyakit TBCdi wilayah Kabupaten Bogor?
Pola komunikasi merupakan model dari proses komunikasi, sehingga dengan adanya
berbagai macam model komunikasi dan bagian dari proses komunikasi dapat ditemukan
pola yang sesuai dan mudah digunakan dalam berkomunikasi. Proses komunikasi
merupakan rangkaian dari aktivitas menyampaikan pesan sehingga diperoleh feedback dari
penerima pesan. Dari proses komunikasi, timbul pola, model, bentuk dan juga bagian-bagian
kecil yang berkaitan erat dengan proses komunikasi. Adapun proses komunikasi yang sudah
masuk dalam kategori pola komunikasi yaitu; pola komunikasi komunikasi primer, pola
komunikasi sekunder, pola komunikasi linear, dan pola komunikasi sirkular.

METODE

Penelitian ini bertujuan untuk melihatfenomena pola komunikasi kesehatan


dalampelayanan pemberian informasi mengenai penyakitTBC pada puskesmas di Kabupaten
Bogor.Agar mendapat gambaran yang lengkap,penelitian ini menggunakan format
deskriptifsurvey. “Penelitian ini tidak bermaksud mencarihubungan atau sebab akibat dari
variabel”(Bungin, 2001: 51). Oleh karena itu pada penelianini tidak menggunakan hipotesis
penelitian,tetapi menggunakannya dalam kegiatan pengumpulandata merupakan suatu
keharusan.
HASIL DAN PEMBAHASAN
Dengan demikian indikator-indikator dari sub variabel tangible pemberian informasi
TBC berada pada kategori baik. Artinya responden sudah menilai unsur tangible pemberian
informasi yang meliputi : Ketersediaan alat peraga sebagai alat penunjang dalam pemberian
informasi TB, Kelengkapan media pemberian informasi seperti papan pengumuman, edaran,
brosur, poster dan instruksi yang ditempel, dan Kenyamanan ruangan pelayanan dinilai
respondensudah baik.

Dengan demikian indikator-indikator dari sub variabel responsiveness pemberian


informasi TBC berada pada kategori baik. Artinya unsur responsiveness menurut sebagian
besar responden mengenai Kecepatan petugas (dokter/ perawat) dalam melayani pasien,
Kesigapan petugas (dokter/perawat) dalam melayani pasien sudah baik.
Dengan demikian pada Tabel 4, di manaindikator-indikator dari sub variabel empathy
pemberian informasi TBC berada pada kategori baik, ini ditunjukkan dengan kemampuan
petugas berkomunikasi dengan pasien. Selanjutnya untuk pembahasan mengenai assurance
dapat dilihat pada Tabel 5, di mana indikator-indikator dari sub variabel assurance pemberian
informasi TBC berada pada kategori baik, artinya responden menganggap hal-hal yang terkait
dengan petugas misalnya tentang Para petugas memberikan waktu yang cukup kepada pasien
untuk berkonsultasi, Sikap sopan petugas dalam melayani pasien dinilai baik.
Berdasarkan tabel tersebut, sebagian besar penderita mempunyai pengetahuan
tentang penyakit TBC yang berada pada tingkat sedang dan tinggi, dan hanya sebagian kecil
(9,09%) dari penderita yang pengetahuan tentang TBC-nya rendah. Hal tersebut disebabkan
parapenderita selalu memperoleh penjelasan secara rutin tentang hal-hal yang berkaitan
dengan TBC setiap kali mereka memeriksakan diri ke puskesmas dimana pada setiap hari
Rabu adalah hari kusus untuk pelayanan TBC untuk Puskesmas Citeureup.

Pada Tabel 7, dapat dilihat keterkaitan Pelayanan Pemberian Informasi tentang


Penyakit TBC (X) dan tingkat pengetahuan (Y).
Hasil pengamatan menunjukkan keterkaitan antara pelayanan pemberian informasi
yang sudah dinilai baik, dari segi tangible, reliability,assurance, empathy, dan
responsiveness secara linier dapat menaikkan tingkat pengetahuan. Dari kelima aspek
tersebut aspek tangible, reliability,assurance memiliki keterkaitan yang tinggi dengan
tingkat pengetahuan penderita tentang penyakit TBC, sementara aspek empathy,dan
responsiveness memiliki keterkaitan yang sedang namun keduanya terdapat satu responden
yang menjawab rendah. Disamping itu temuan peneliti memunculkan bahwa dua item pada
subvariabel tangible yaitu penampilan yang menarik dan kerapihan serta kebersihan petugas
(perawat dan dokter) bersifat tidak valid terkait dengan tingkat pengetahuan dari penderita
terhadap TBC.

SIMPULAN

Model pemberian informasi yang dilakukan oleh Puskesmas dalam penanggulangan


penyakit TBC di wilayah Kabupaten Bogor, khususnya di wilayah Citeureup sudah
memenuhi kebutuhan informasi bagi petugas dan pasien. Bentuk komunikasi dalam
pemberian informasi antarpersona dan model komunikasi sirkuler. Pelayanan pemberian
informasi tentang penyakit TBC sudah baik, hal ini dapat dilihat dari pengetahuan penderita
yang cukup tentang penyebab, gejala, cara pencegahan, dan pengobatan terhadap penyakit
TBC.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan dari petugas dan
pengetahuan penderita tentang penyakit TBC sudah cukup baik. Namun ternyata masih
ditemukan adanya tingkat kegagalan yang cukup significan yaitu 25 %. Hal ini disebabkan
kurangnya kedisiplinan penderita dalam meminum obat. Untuk itu petugas selalu
mengingatkan pasiennya untuk minum obat secara teratur .
Untuk lebih meningkatkan pelayanan kesehatan hendaknya, aspek keterjangkauan
tidak melulu dari sudut biaya. Tetapi mewujudkan keadaan seperti ini harus dapat
diupayakan pendekatan sarana pelayanan kesehatan dan biaya kesehatan diharapkan sesuai
dengan kemampuan ekonomi masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai