Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA PAREPARE

DINAS KESEHATAN DAERAH


UPTD PUSKESMAS MADISING NA MARIO
Jl. Mattirotasi No. 18 Telp. 0421-26855/Fax 0421-26462)Kode Pos 91111
www.puskesmasmadisingnamario.wordpress,com
e-mail :arsiponlinemadising@gmail.com

KERANGKA ACUAN KERJA


DETEKSI DINI HEPATITIS B PADA KELOMPOK
PEKERJA YANG BERESIKO TINGGI
A. Pendahuluan
Penyakit hepatitis merupakan penyakit yang menyerang organ hati atau
dalam masyarakat sering dikenal dengan istilah penyakit kuning. Penyakit
hepatitis atau radang pada hati ini memiliki jenis yang bermacam mcacam
berdasarkan penyebabnya seperti virus, racun ataupun sistim imun dalam
tubuh sendiri yang dapat menyerang hati yang dapat bersifat akut atau tiba
tiba. Hepatitis yang disebabkanb oleh virus, virus berada dalam cairan tubuh
manusia yang sewaktu waktu dapat ditularkan ke orang lain.
Ada 5 macam jenis hepatitis virus, yaitu hepatitis virus A, B, C, D dan E.
Penyakit ini ditandai dengan gejala : icterik atau gejala kuning pada bagian
tubuh seperti kulit dan mata, urtikaria, mudah lelah, demam ringan, nyeri otot
dan persendiaan, mual dan muntah, sakit kepala, kehilangan nafsu makan,
nyeri perut kanan atas, diare, warna tinja seperti dempul, dan warna urin
seperti teh.
.
B. Latar Belakang
Dengan diketahuinya besaran hepatitis secara global dan dampak
terhadap kesehatan masyarakat, maka tanggal 20 mei 2010, World Health
Assembly (WHA) dalam sidang di Geneva telah menyetujui mengadopsi
resolusi hepatitis yaitu semua negara didunia sudah saatnya melakukan
pengendalian hepatitis. Dalam resolusi tersebut WHO akan menyediakan
bantuan bagi negara berkembang dalam pengembangan strategi nasional
surveilans yang efektif, pengembangan vaksin dan pengobatan yang efektif.
Dalam rangka untuk melakukan pemutusan mata rantai penularan,
upaya pencegahan bagi bayi dari ibu yang HBsAg positif, penurunan infeksi
baru, mengetahui besaran masalah hepatitis B pada masyarakat dan petugas
kesehatan maka diadakan kegiatan :deteksi dini hepatitis pada ibu hamil,
tenaga kesahatan dan kelompok beresiko.
C. Tujuan Kegiatan
1. Tujuan Umum
Meningkatkan mutu kegiatan pengendalian hepatitis B pada individu,
keluarga, kelompok/masyarakat.
2. Tujuan Khusus
Terlaksananya kegiatan deteksi dini Hepatitis B di Puskesmas
Madising Na Mario pada kelompok pekerja yang beresiko tinggi.
D. Sasaran
Kelompok pekerja yang beresiko tinggi Hepatitis B
E. Pelaksana Kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan oleh pengelola program hepatitis
F. Jadwal Kegiatan
1. Tempat
Kegiatan ini dilaksanakan di 15 tempat kerja diwilayah kerja Puskesmas
Madising Na Maria
2. Waktu
Kegiatan ini dilaksanakan secara dari Januari sampai Desember 2019
G. Biaya
Sumber dana berasal dari bantuan operasional kesehatan tahun 2019
berupa transport petugas

Parepare, Januari 2019


Pengelola Program Hepatitis

NETY MESA ARRUAN


NIP.19750514 201001 2 006

Anda mungkin juga menyukai