Anda di halaman 1dari 2

Resep Cara Membuat Kue Stroberi Kukus

Paling Enak

Resep Cara Membuat Kue Stroberi Kukus Paling Enak. Belajar membuat kue memang
banyak di gemari ibu-ibu rumah tangga maupun orang yang mempunyai waktu lebih di
rumah, dari pada waktu terbuang percuma saja mending ikut bersama adresep.com untuk
belajar membuat kue roti yang enak dan lezat, seperti halnya resep yang lalu membuat kue
stroberi keju dan kue gulung coklat yang adresep bagikan kepada Anda semua. Untuk kali ini
Kita akan belajar membuat kue stroberi kukus dengan cita rasa khusus dan enak ketika
Anda memakannya. Tekstur kue stroberi kukus yang lembut akan menambah rasa enak
dalam kue, dari pada penasaran yuk langsung saja siapkan bahan-bahan membuat kue
stroberinya.

Bahan Membuat Kue Stroberi Kukus :


4 btr telur
125 gr gula pasir
125 gr tepung terigu protein sedang
1/4 sdt garam
1/4 sdt baking powder
1 sdt emulsifier (sp/tbm)
75 gr santan kental instan
ssen stroberi secukupnya / 1/8 sendok teh saja
3 tetes pewarna merah rose

Bahan Selai :
50 gr selai stroberi
25 gr strawberi segar, potong kotak
1/2 sdm air

Cara Membuat Kue Stroberi Kukus :


1. Pertama untuk selainya , cukup campur selai selai stroberi, stroberi segar, dan air,
kemudian masak sambil diaduk - aduk sampai agak kental dan strawberry sedikit layu.
Kemudian dinginkan dan sisihkan terlebih dahulu
2. Langkah kedua kocok telur-telurnya, gula pasir, garam, dan emulsifier hingga
mengembang. Kemudian masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan
diaduk perlahan bergantian dengan santan kental instan.
3. Langkah berikutnya bagi 3 bagian. Dua bagian tambahkan pewarna merah rose dan essen
strawberi. Aduk - aduk hingga merata.
4. Sisanya adonan tambahkan selai dan di aduk..
5. Tuangkan adonan satu bagian adonan merah muda di loyang loaf 24x10x7 cm yang dialas
kertas roti. Kukus selamat 5 menit dengan api sedang.
6. Kemudian tuang satu bagian adonan putih dengan selai. Kukus selama 5 menit.
7. Setelah itu tuang sisa adonan merah muda. Kukus selama 15 menit hingga matang.
8. Dinginkan kue sebentar dan kue stroberi kukus siap di sajikan untuk 12 potong.

http://idresep.blogspot.com/2013/09/resep-cara-membuat-kue-stroberi-kukus.html

Anda mungkin juga menyukai