Anda di halaman 1dari 2

TUGAS BAHASA INDONESIA

Pengajar : Drs. Ramlan A. Gani, M.A

Pokok Bahasan : Contoh paragraf

Oleh : Ahmad asy’ari


NIM : :108101000068

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

2009
Penyebab infertilitas pada wanita
Berdasarkan WHO beberapa penyebab infertilitas pada wanita diantaranya adalah
factor tuba falopi(saluran telur) 36 %, gangguan ovulasi 33 %, endometriosis 6 %, dan
hal lain yang tidak diketahui sekitar 40 %. Secara garis besar dapat dikatan penyebab
infertilitas pada wanita disebabkan gangguan pada oragan reproduksi atau karena
gangguan pada proses ovulasi.
1.Gangguan pada organ reproduksi
a. Vagina
Kelainan pada vagina biasanya terjadi bila terdapat infeksi sehingga
keasamannya meningkat. Bila hal ini terjadi maka sperma akan mati pada saat di
vagina dan tidak dapat masuk. Selain itu pH yang terlalu asam pada vagina juga
akan menyebabkan vagina mengkerut yang juga dapat menghambat transportasi
sperma.

b. Serviks (leher rahim)


Leher rahim juga berperan dalam kelancaran transportasi sperma. Pada
keadaan normal, leher rahim memproduksi lender yang dapat memperlancar
perjalanan sperma. Jika pengeluaran lender ini terganggu, maka kemungkinan
besar perjalanan sperma akan terganggu.

c. Uterus (Rahim)
Pada uterus, terdapat konstraksiyang bertanggung jawab untuk pergerakan
sperma selanjutnya. Bila terdapat masalah, misalnya adanya gangguan pergerakan
akibat kekurangan hormon prostaglandin, maka sudah barang tentu gerakan
sperma menjadi terhambat.

d. Tuba Falopi
Merupakan organ tempat terjadinya fertilisasi(pembuahan). Jika terdapat
gangguan, seperti adanya sumbatan tuba, maka sel telur tidak akan bertemu
dengan sperma. Gangguan pada tuba biasanya disebabkan oleh penyakit yang
disebut denga salpingitis, juga dapat disebabkan oleh radang pada panggul (Pelvis
Inflammatory Disease), yang disebabkan oleh infeksi seksual, semisal kuman GO,
klamidia atau penyakit lainnya.

2. Gangguan Ovulasi
Penyakit yang berkaitan dengan hormon dalam tubuh seperti hipertiroidesme,
hipotiroidesme, penyakit cushing, penyakit Addison dan berbagai penyakit hormonal
lainnya juga berkaitan dengan infertilitas yang di alami oleh wanita.

Anda mungkin juga menyukai