Anda di halaman 1dari 4

RUMAH SAKIT UMUM ISLAMI

"MUTIARA BUNDA"
ALAMAT : JL. RAYA PANTURA CENDERAWASIH
KECAMATAN TANJUNG - KABUPATEN BREBES 52254
TELP/FAX (0283) 877222, E-MAIL : rsia_mutiarabunda@yahoo.co.id

SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR RSU ISLAMI MUTIARA BUNDA


NOMOR : 116/SK-DIR/RSUI-MB/IX/2018

TENTANG

KEBIJAKAN PENANGGULANGAN KEBAKARAN, KEWASPADAAN


BENCANA DAN EVAKUASI (MANAJEMEN DISASTER PLAN)
DI RSU ISLAMI MUTIARA BUNDA

DIREKTUR RSU ISLAMI MUTIARA BUNDA

Menimbang : a. bahwa dalam upaya mewujudkan rumah sakit yang berfokus kepada
keselamatan pasien serta kepuasan pelanggan di RSU Islami Mutiara
Bunda, maka diperlukan penyelenggaraan Penanggulangan Kebakaran,
Kewaspadaan Bencana dan Evakuasi di seluruh unit pelayanan;
b. bahwa agar pelayanan di RSU Islami Mutiara Bunda dapat terlaksana
dengan baik, perlu adanya Penanggulangan Kebakaran, Kewaspadaan
Bencana dan Evakuasi di RSU Islami Mutiara Bunda di seluruh unit
yang ada di RSU Islami Mutiara Bunda;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam a dan
b, perlu ditetapkan dengan Keputusan Direktur RSU Islami Mutiara
Bunda ;

Mengingat : 1. Undang-Undang RI Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang-Undang RI Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit;
3. Undang-Undang RI Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktek
Kedokteran;
4. Surat Pengangkatan Direktur RSU Islami Mutiara Bunda Nomor
001/SK.DIR/PT.MB/IX/2017;
5. Keputusan Menteri Negara Pekerjaan Umum No 10/ KPTS/ 2000
Tentang Ketentuan Teknis Pengamanan terhadap Bahaya Kebakaran
pada Bangunan Gedung dan Lingkungan.

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama : Keputusan Direktur RSU Islami Mutiara Bunda tentang


Penanggulangan Kebakaran, Kewaspadaan Bencana dan Evakuasi
di RSU Islami Mutiara Bunda.

Kedua : Prosedur Penanggulangan Kebakaran, Kewaspadaan Bencana dan


Evakuasi (Manajemen Disaster Plan) RSU Islami Mutiara Bunda
adalah sebagai acuan untuk pelaksanaan Penanggulangan
Kebakaran, Kewaspadaan Bencana dan Evakuasi RSU Islami
Mutiara Bunda.
RUMAH SAKIT UMUM ISLAMI
"MUTIARA BUNDA"
ALAMAT : JL. RAYA PANTURA CENDERAWASIH
KECAMATAN TANJUNG - KABUPATEN BREBES 52254
TELP/FAX (0283) 877222, E-MAIL : rsia_mutiarabunda@yahoo.co.id

Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dan apabila di


kemudian hari ternyata diperlukan perbaikan, maka akan dilakukan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Brebes
Pada tanggal : 12 September 2018
Direktur,
RSU Islami Mutiara Bunda

dr.Linaldi Ananta
NIK 0488 0616 060

Tembusan :
1. Semua Unit Kerja RS
2. Arsip
RUMAH SAKIT UMUM ISLAMI
"MUTIARA BUNDA"
ALAMAT : JL. RAYA PANTURA CENDERAWASIH
KECAMATAN TANJUNG - KABUPATEN BREBES 52254
TELP/FAX (0283) 877222, E-MAIL : rsia_mutiarabunda@yahoo.co.id

Lampiran 1
Keputusan Direktur RSU Islami Mutiara Bunda
Nomor : 116/SK-DIR/RSUI-MB/IX/2018
Tanggal : 12 September 2018
Tentang : Kebijakan Manajemen Disaster
Plan di RSU Islami Mutiara
Bunda

KEBIJAKAN MANAJEMEN DISASTER PLAN

1. Rumah sakit dalam upaya tanggap bencana serta pengelolaan bencana mempunyai daftar
potensi bencana yang mungkin terjadi di RSU Islami Mutiara Bunda melalui penilaian
HVA (Hazard Vanueable Analisys) yang terdiri dari empat komponen yaitu :
a. Penilaian kejadian kerentanan dan bahaya peristiwa yang alamiah.
b. Penilaian kejadian kerentanan dan bahaya peristiwa yang berhubungan dengan
teknologi.
c. Penilaian kejadian kerentanan dan bahaya peristiwa yang berhubungan dengan
human (manusia).
d. Penilaian kejadian kerentanan dan bahaya dari bahan berbahaya yang ada di RSU
Islami Mutiara Bunda.
2. Rencana tindak darurat terhadap kesiap siagaan bencana antara lain :
a. Pembentukan struktur organisasi manajemen Disaster Plan.
b. Pembentukan tim operasional penanaganan bencana (Disaster).
c. Penentuan satuan pengamanan.
d. Penentuan tempat berhimpun/assembling point.
e. Penyelamatan orang yang perlu dibantu (orang tua, orang sakit, orang cacat dan anak
– anak).
f. Rencana tindak darurat ini berlaku pada saat kondisi darurat bencana internal dan
eksternal yang terjadi di RSU Islami Mutiara Bunda.
3. Kegiatan Teknis kesiapsiagaan bencana atau disaster plan di RSU Islami Mutiara Bunda
terdiri atas:
a. Pemantauan terhadap kondisi-kondisi rawan bencana berdasarkan HVA.
b. Melibatkan SKPD (Satuan Kerja Pemerintah daerah) Kabupaten Brebes terkait,
melalui perjanjian kerjasama serta berkoordinasi untuk sistem deteksi dini bencana
alam atau bencana lainnya baik pra bencana, saat kejadian bencana ataupun pasca
bencana.
c. Mempersiapkan tenaga dan peralatan dalam tanggap darurat bencana.
d. Pelaksanaan pelatihan dan simulasi agar personil atau tim tanggap darurat bencana
siap setiap saat dan fresh knowledge.

RUMAH SAKIT UMUM ISLAMI


"MUTIARA BUNDA"
ALAMAT : JL. RAYA PANTURA CENDERAWASIH
KECAMATAN TANJUNG - KABUPATEN BREBES 52254
TELP/FAX (0283) 877222, E-MAIL : rsia_mutiarabunda@yahoo.co.id

e. Memasang jalur evakuasi.


f. Penyuluhan, sosialisasi, dan training.
4. Penanggung jawab unit/instalasi bertanggung jawab terhadap evakuasi atau ketanggapan
dalam menghadapi suatu bencana serta mampu memobilisasi tugas personil di unit kerja
apabila terjadi bencana internal ataupun eksternal.
5. Seluruh karyawan harus terlatih dalam kondisi tanggap darurat atau bencana yang
kapanpun dapat terjadi.
6. Penilaian kesiapsiagaan bencana RSU Islami Mutiara Bunda dengan menggunakan
Hospital Safety Index (HIS) dari World Health Organization (WHO)

Ditetapkan di : Brebes
Pada tanggal : 12 September 2018
Direktur,
RSU Islami Mutiara Bunda

dr.Linaldi Ananta
NIK 0488 0616 060

Anda mungkin juga menyukai