Anda di halaman 1dari 1

Assalamu’alaikum Wr.

Wb

Selamat siang semuanya,

Salam sejahtera untuk kita semua.

Kepada yang terhormat Bapak Subarno selaku Kepala SMPN 3 Jakarta,

Kepada yang terhormat Ibu Desi selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum,

Dan kepada yang terhormat guru-guru yang kami kasihi,

Pertama mari kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Tuhan YME yang telah melimpahkan berkat
dan rahmat-Nya kepada kita sehingga hari ini kita dapat berkumpul dalam acara perpisahan antara
mahasiswa PKM Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan IPS dengan setiap warga SMPN 3 Jakarta.

Bapak-ibu guru sekalian, tak terasa 3 bulan kami dibimbing dan diberi kesempatan untuk
mengembangkan skills kami dalam mengajar. Saya pribadi masih ingat awalnya banyak sekolah yang
menolak kami sampai pada akhirnya kami berterima kasih kepada Tuhan dan kepada bapak Wakasek
(......) dan Ibu Desi yang memberikan kami pintu bagi kami di sekolah ini. Kami sadar banyak sekali
kekurangan dan kesalahan kami. Oleh karenanya kami meminta maaf atas kekurangan dan kesalahan
kami kepada Bapak-Ibu semuanya baik yang disengaja maupun yang tidak.

Kami pribadi sebenarnya masih ingin tinggal disini, tapi apa daya kami harus kembali untuk berjuang
di tahap selanjutnya, yaitu skripsi. Kami mohon doa dari Bapak-Ibu guru semuanya agar kami juga
berhasil dalam skripsi dan lulus tepat waktu dengan nilai memuaskan.

Doakan juga agar ke depan, kami bisa menjadi pendidik yang benar-benar mendidik siswa-siswi kami
menjadi manusia yang sukses.

Akhir kata, kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya untuk kesempatan yang kami peroleh. Kalau
kata pepatah, tidak ada awal tanpa akhir. Dan perpisahan bukanlah akhir dari segalanya.

Demikianlah sambutan kami, kurang lebihnya mohon maaf. Kami akhiri...

Wassalamu’alaikum Wr’ Wb’

Selamat siang.

Anda mungkin juga menyukai