Anda di halaman 1dari 8

Assalamualaikum Wb.

Wb

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua!

Yang terhormat Bapak Salahudin Wahid selaku kepala sekolah SMAN Bakti Bangsa
Yang terhormat Bapak Gus Sholeh selaku wakil kepala sekolah
Yang terhormat Bapak dan Ibu guru serta seluruh staff SMAN Bakti Bangsa
Yang terhormat Bapak dan Ibu wali murid
dan seluruh teman-teman yang berbahagia

Marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat dan
hidayahnya kita semua bisa berkumpul di pagi hari yang cerah ini dalam rangka pelepasan
siswa-siswi kelas 12 yang telah berhasil dalam melaksanakan ujian akhir. Dan tak lupa
marilah kita sampaikan shalawat serta salam kepada junjungan besar kita Nabi Muhammad
SAW yang telah membawa kita ke dalam suatu agama yang telah dirahmati oleh Allah SWT
yaitu islam. Semoga kita semua mendapatkan syafaatnya di hari akhir kelak, Aminn

Pada kesempatan yang berbahagia ini, perkenankanlah saya mewakili seluruh teman-teman
kelas 12 untuk menyampaikan sepatah dua patah kata di hari perpisahan kami ini.
Terimakasih juga saya ucapkan kepada seluruh panitia yang telah berusaha dengan keras
untuk mewujudkan acara ini.

Sebelumnya saya mengucapkan selamat kepada teman-teman kelas 12 atas keberhasilannya


dalam mengikuti ujian akhir dan kelulusannya serta selamat juga kepada pihak sekolah atas
keberhasilan yang diraih tahun ini karena sekolah kita telah berhasil dalam meluluskan 100%
siswa-siswinya.

Hadirin yang berbahagia,

12 tahun sudah kita menempuh pendidikan formal di sekolah. Banyak suka, duka, tawa dan
tangis yang telah kita lalui bersama. Hingga akhirnya hari yang ditunggu-tunggu itu pun tiba,
hari dimana kita semua lulus dan meninggalkan sekolah ini. Sungguh berat rasanya untuk
meninggalkan ini semua karena kenangan-kenangan yang telah terukir selama bersekolah di
sini sangatlah indah. Kami pun menyadari bahwa akan tiada lagi kegiatan pergi sekolah
setiap pagi, upacara bendera dan omelan Bapak dan Ibu guru, semua hal itulah yang pasti
akan sangat kami rindukan. Kami juga akan merindukan suasana, teman dan tugas-tugas yang
diberikan oleh Bapak dan Ibu guru semua.
Namun, kami menyadari bahwa masa-masa indah tersebut telah berlalu, kini tiba saatnya bagi
kami untuk terjun ke dalam kehidupan masyarakat yang sebenarnya, dimana kami bisa
menerapkan semua ilmu-ilmu yang telah kami dapatkan selama kami belajar di sekolah ini.

Hadirin yang berbahagia,


Pada kesempatan kali ini, saya mewakili seluruh teman-teman mengucapakan terimakasih
kepada Bapak dan Ibu guru atas pengorbanan dan waktunya dalam mendidik kami semua
sehingga kami bisa menjadi manusia yang lebih dewasa, penuh tanggung jawab dan berbakti
kepada orang tua. Tanpa kalian kami bukanlah apa-apa, sungguh besar jasa-jasa yang telah
kalian berikan kepada kami. Semoga Allah swt membalas semua jasa-jasa kalian dan semoga
Bapak dan Ibu guru diberikan kesehatan dan kesabaran dalam menjalankan tugas mulia ini
Aminnn.

Kami juga berpesan kepada adik-adik kelas untuk rajin-rajinlah belajar dan gunakanlah
waktu kalian yang tinggal sedikit ini untuk melakukan hal-hal yang positif bersama teman-
teman karena masa SMA adalah masa yang paling indah yang tidak akan kalian dapatkan
kembali.

Untuk teman-teman seperjuangan, teruslah berjuang. Bagi teman-teman yang ingin


melanjutkan pendidikannya di kampus, Semoga kalian dapat belajar di kampus yang kalian
impikan dan belajarlah dengan giat serta jadilah mahasiswa yang baik dan aktif. Marilah kita
tunjukan bahwa SMAN Bakti Bangsa adalah penghasil mahasiswa-mahasiswi yang
berkualitas. Dan bagi teman-teman yang ingin berkerja, semoga kalian menemukan pekerjaan
yang sesuai dengan apa yang kalian harapkan dan sukses dengan karir kalian yang akan
datang.

Hadirin yang berbahagia,


Sebelum saya mengakhiri pidato ini, sekali lagi saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak
dan ibu guru, dan juga selamat kepada siswa-siswi kelas 12 atas kelulusannya. Semoga kita
bisa bertemu lagi dalam waktu dan keadaan yang berbeda dimana kita semua telah
menggapai cita-cita kita semua.
Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan kali ini. Jika ada kekurangan dan kesalahan
dalam penyampaian, saya mohon maaf. Terima kasih atas perhatiannya dan saya akhiri

Wassalamualaikum Wr. Wb.


Assalamualaikum Wr. Wb.

Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

Yang terhormat Bapak Kepala SMA N 2 TBU, H. Nur Kholid,S.Pd. MM

Bapak/Ibu guru serta para tamu undangan.

Sebelumnya, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan

semesta alam yang telah berkenan memberikan kita rahmatnya sehingga kita semua bisa

berkumpul dalam acara peringatan hari kemerdekaan ini tanpa ada satu halangan apapun.

Dalam suasana hari kemerdekaan Indonesia ini, saya ingin menggelorakan semangat

kemerdekaan Indonesia yang saya rasa sudah terkikis terlalu banyak di jiwa para pemuda

Indonesia.

Kita seluruh bangsa Indonesia masih ingat betapa hebatnya perjuangan-perjuangan pahlawan

kita dalam mempertahankan dan merebut kemerdekaan dari tangan para penjajah.

Kita sebagai bangsa yang besar harus dapat menghargai jasa pahlawan-pahlawan. Tetapi

yang lebih penting lagi pada saat ini ialah mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang

positif. Mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi diri kita,

semua orang dan tentunya bagi bangsa Indonesia sendiri.

Marilah kita teruskan semangat para pahlawan kita itu dengan semangat patriotisme dan

nasionalisme. Apakah artinya merdeka jika hidup bertambah sengsara dan bukan bertambah

sejahtera. Kita berusaha tetapi Tuhan yang menentukan. Tetapi ingat saudara-saudara…

Tuhan tidak akan merubah nasib seseorang jika manusia sendiri tidak mau berusaha

mengubahnya.
Kemerdekaan yang kita peroleh juga merupakan rahmat dari Tuhan. Tetapi jangan diharap

Tuhan memberikan semua apa yang kita cita-citakan atau kita inginkan jika kita sendiri tidak

mau mengusahakannya.

Sekali lagi, marilah peringatan hari kemerdekaan kali ini kita isi dengan meningkatkan

semangat perjuangan yang harus kita wujudkan sebagai semangat patriotisme dan

nasionalisme untuk mengisi kemerdekaan ini.

Kiranya, hanya itu yang dapat saya sampaikan, jika ada salah-salah kata saya mohon maaf.

Akhirnya marilah berdoa dan berjuang, Tuhan bersama kita, MERDEKA…!!!

Terima kasih dan Wassalamualaikum Wr. Wb.


Assalamu'alaikum Wr. Wb,
Puji Syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita nikmat berupa kesehatan
jasmani dan rohani sehingga kita dapat berkumpul pada acara hari ini. Ucapan terima kasih
tak lupa saya sampaikan kepada rekan rekan guru dan anak-anak ku tercinta siswa siswi di
lingkungan sekolah tercinta kita ini.

Hadirin yang saya cintai, lingkungan di sekitar kita seharusnya bisa mencerminkan budaya
kita yang selalu mengedepankan kenyamanan. Alangkah tidak bijaknya jika lingkungan di
sekitar kita terlihat tidak enak dipandang dan terasa tidak lagi nyaman. Apalagi sekolah ini
yang menjadi tempat setiap hari kita singgahi untuk menuntut ilmu.

Lingkungan sekolah seharusnya selalu terlihat bersih, sejuk, dan menentramkan sehingga
ketika kita belajar, kita tidak lagi terganggu dengan ketidaknyamanan akan adanya sampah.
Oleh karena itu, saya sebagai bagian dari sekolah ini sangat menginginkan akan terus
dijaganya kebersihan lingkungan sekolah yang kita cintai. Setiap kelas seharusnya sudah
memiliki kedisiplinan tersendiri akan pentingnya kebersihan. Setiap siswa yang memiliki
jadwal piket, sudah sepatutnya mereka selalu datang lebih awal sehingga ketika pelajaran
pertama sudah dimulai, lingkungan kelas kita sudah mulai bersih dan nyaman untuk
ditempati.

Dan tidak lupa pula, kita semua sebagai siswa seharusnya selalu sadar bahwa adanya tong
sampah bukanlah tanpa tujuan. Disediakannya tong sampah pasti selalu beralasan yaitu agar
kita selalu membuang sampah pada tempatnya sehingga sekolah kita tidak seperti lapangan
sepakbola yang habis digunakan sebagai konser, ada banyak sampah yang tak sedap
dipandang mata.
Akhirnya, seperti halnya diajarkan oleh agama bahwa kebersihan adalah bagian dari Iman,
meski kontek ajaran tersebut tidak hanya mencerminkan kebersihan jasmani, tapi juga
mencerminkan kebersihan rohani, setidaknya dengan adanya kesadaran kita semua akan
kebersihan lingkungan sekolah, semoga saja kita menjadi salah satu bagian yang menjadikan
sekolah kita sebagai tempat yang membawa kita terus menjaga keimanan kita kepada Tuhan
Yang Maha Esa.
Akhir kata, terima kasih atas kesempatan diberikannya waktu untuk menyampaikan sepatah
dua patah pidato singkat ini, jika ada salah kata semoga bisa dimaafkan.

Wassalamualaikum Wr. Wb.


Assalamualaikum Wr. Wb. dan salam sejahtera untuk kita semua

Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah


Yang saya hormati Bapak dan Ibu Guru dan Staf pengajar
Dan yang saya hormati teman-teman semuanya

Segala puji bagi Allah SWT dan puji syukur kita panjatkan atas limpahan rahmat dan
karuniaNYA sehingga kita dapat berkumpul di sini dalam keadaan sehat wal afiat. Shalawat
serta salam senantiasa tercurahkan kepada baginda nabi Muhammad SAW dan semoga kita
mampu meneladaninya.

Hadirin Yang berbahagia,


Narkoba adalah segala zat berbahaya yang dapat merusak kesehatan dan dapat
mengakibatkan efek kecanduan bagi para penggunanya dan narkoba terus berkembang
melalui sebuah proses hingga muncul narkoba-narkoba jenis baru dan memiliki efek lebih
berbahaya dari narkoba jenis sebelumnya.

Melalui media cetak dan elektronik kita dapat menyaksikan bagaimana para pengedar
narkoba membangun jaringan dalam rangka menjual dan mengedarkan barang tersebut. Dari
jaringan internasional sampai pada gerbong gerbong narkoba melalui kurir dan di kemas
secara rapi dan diedarkan hingga sampai pada daerah-daerah pelosok bahkan sampai pada
lembaga pemasyarakatan yang notabene merupakan tempat untuk memberikan efek jera bagi
siapa saja yang melanggar hukum termasuk mengedarkan dan mengkonsumsi narkoba.

Bapak dan Ibu Guru serta teman-teman yang saya hormati

Jika lembaga pemasyarakatan yang setiap waktunya ada pemeriksaan dan post penjagaan
mampu mereka lewati untuk mengedarkan narkoba lantas bagaimana dengan lembaga
pendidikan? Perlu kita ketahui bersama bahwa pelajar yang secara usia dan psikologis
umumnya memiliki tingkat emosional yang labil dan pola berpikir yang belum matang
sangat rentan untuk terpengaruh dan tertarik dengan hal-hal yang menurut mereka baru dan
ini menjadi ruang bagi para pengedar narkoba untuk mempengaruhi dan menghasut untuk
menggunakan narkoba dengan dalih sebagai gaya hidup dan trend remaja masa kini.
Untuk menghindari peredaran dan penyalahgunaan narkoba dikalangan pelajar baik itu di
lingkungan sekolah maupun di lingkungan pergaulan sehari-hari, kesadaran dan pengetahuan
tentang bahaya narkoba perlu ditanamkan pada setiap anak didik yaitu dengan cara
penyampaian materi, forum diskusi, maupun dalam bentuk tugas-tugas sekolah dan lainya
seperti tugas pembuatan cerpen dengan tema bahaya narkoba, tugas makalah tentang
narkoba atau dengan media sosialisasi lainnya seperti poster dan majalah dinding yang
kesemuanya bertemakan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.

Dengan cara-cara di atas secara tidak langsung para siswa ataupun pelajar akan mengenal
dampak dari penyalahgunaan narkoba dan seiring waktu akan terbentuk pola pikir untuk
menjauhi penggunaan narkoba

Sebelum saya akhiri pidato tentang narkoba ini sekali lagi saya ucapkan terimakasih atas
perhatian dan mohon maaf apabila ada kata ataupun ucapan yang tidak berkenan bagi teman
teman dan khusunya Bapak Kepala Sekolah dan Bapak Ibu guru semuanya
Wassalamualaikum Wr. WB.

Anda mungkin juga menyukai