Anda di halaman 1dari 2

7 Makanan yang Wajib Dikonsumsi saat Terluka, Dijamin Cepat Pulih

Selain dengan obat, penyembuhan luka di kulit bisa didukung dengan konsumsi makanan yang
bernutrisi. Beberapa jenis makanan di bawah ini adalah salah satu contoh makanan yang bisa
mempercepat proses penyembuhan luka.

1. Kedelai

Kedelai mengandung vitamin A, C, D, E dan K yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain
itu, protein dalam kedelai baik untuk pembentukan jaringan baru yang rusak saat terluka. Jenis kacang
ini juga bagus untuk kesehatan kulit, terutama jika terjadi peradangan atau luka.

2. Dark chocholate

Dark chocholate terbukti bisa menstabilkan tekanan darah, sesuai dengan pernyataan Contemporary
Reviews in Cardiovascular Medicine. Hal tersebut berdampak pada kemampuan tubuh mendistribusikan
oksigen, vitamin, dan nutrisi lainnya ke jaringan-jaringan, terutama bagian yang terluka.

Kandungan antioksidan dalam dark chocholate juga bermanfaat bagi kesehatan kulit serta mencegah
infeksi pada luka.

3. Brokoli

Zat fitronutrien tinggi yang ada dalam brokoli juga berpengaruh pada kecepatan penyembuhan luka.
Selain itu, brokoli juga merupakan sumber antioksidan serta vitamin C yang baik. Kedua zat tersebut
membantu pemeliharaan luka, penyembuhan infeksi, pembentukan jaringan baru, serta menunjang
kekebalan tubuh.

Selain brokoli, jenis sayur yang cocok dikonsumsi adalah paprika, kembang kol, kentang, kale, bayam,
dan berbagai sayuran hijau lainnya.

4. Biji-bijian dan kacang-kacangan

Agar luka basah bisa cepat mengering dan berganti sel, sebaiknya perbanyak konsumsi biji-bijian dan
kacang-kacangan. Misalnya seperti gandum, almond, dan kacang tanah. Kandungan vitamin E di
dalamnya berperan baik untuk kesehatan kulit, termasuk salah satunya mengurangi bekas luka. Zat
antioksidan juga terdapat dalam beberapa jenis makanan tersebut.
5. Putih telur

Asam amino jadi senyawa yang dibutuhkan tubuh untuk memperbaiki dan membentuk jaringan yang
rusak. Salah satu sumber asam amino yang baik untuk dikonsumsi adalah putih telur.

Kandungan gizi dalam putih telur bisa meningkatkan imunitas tubuh untuk melawan infeksi. Ikan dan
daging ayam juga mengadung protein baik utnuk mempercepat sembuhnya luka.

6. Daging dan sumber zat besi lain

Tubuh kita tidak bisa memproduksi protein dan kolagen tanpa bantuan zinc alias seng. Selain seng, zat
besi juga mineral yang berperan penting dalam penyembuhan, karena berperan mendistribusikan
oksigen lewat darah.

Salah satu penyebab luka infeksi paling umum adalah terhambatnya penyaluran oksigen ke jaringan
yang rusak. Kekurangan mineral dapat menunda pembentukan dan perbaikan jaringan. Makanan kaya
protein adalah sumber seng dan besi yang baik. Kedua mineral tersebut bisa ditemukan dalam biji-bijian.

7. Makanan tinggi vitamin C

Penyembuhan luka juga bisa ditunjang dengan konsumsi makanan tinggi vitamin C dan flavonoid.
Alasannya karena dua zat tersebut mengandung jaringan ikat dan mendukung produksi kolagen.
Beberapa jenis makanan tinggi vitamin C yang bisa dikonsumsi antara lain tomat, berbagai jenis jeruk,
stroberi, brokoli, bayam, teh hijau, dan lain sebagainya.

Nah, kalau kamu sedang terluka, coba konsumsi makanan-makanan di atas ya biar cepat pulih seperti
sedia kala. Imbangi pula dengan minum air putih yang cukup.

Anda mungkin juga menyukai