Anda di halaman 1dari 1

Judul : Angels Of Moring Star Club

Penulis : Lim Se Hyuk

Kelompok VI : - Novia Nila Cahayani

- Raden Ayu Ismi Yuniar Dwinanda

Sinopsis :
Novel ini bercerita tentang seorang pemuda yang bernama Lim Hwi Chan,
seorang mantan narapidana yang sekarang menjadi penjaga toko yang menyedihkan
yang berumur 27 tahun.Lim Hwi Chan adalah tipe anak muda yang jujur tapi suka
emosian, jadi banyak terjebak dalam kejadian-kejadian yang merugikan dirinya
sendiri, salah satu yang menyebabkannya masuk bui.Setelah keluar dari penjara pun,
Lim Hwi Chan merasa hidupnya tidak menjadi lebih baik.Ia mengalami banyak
kesulitan di kehidupan sosialnya, baik mencari pekerjaan maupun berteman karena
status mantan narapidananya itu.
Suatu hari, Lim Hwi Chan bergabung dengan sebuah klub khusus mantan
narapidana yang bernama Morning Star Club. Disebut begitu karena merujuk pada
bintang paling terang yang bersinar di pagi hari, yang biasanya bisa dilihat dari
jendela penjara. Tak disangka-sangka, Morning Star Club berhasil mengubah Hwi
Chan menjadi manusia yang lebih baik. Lewat kegiatan-kegiatan sosial yang rutin
dilakukan, Hwi Chan bisa belajar banyak keahlian dan berteman dengan banyak orang
dari berbagai tingkat ekonomi, latar belakang dan usia.
“Kalau 100 lamaran pekerjaan gagal, maka kirimlah 200 lamaran pekerjaan.
Kalau 200 gagal, maka kirimlah 300!” – begitu kata Ketua klub Morning Star pada
Hwi Chan yang bernama Sun Hyeok. Ternyata, nasib sedang berpihak padanya karena
tak lama, Hwi Chan diterima kerja untuk pertama kalinya, di perusahaan yang elit
pula.Tapi ternyata cobaan Hwi Chan tak berhenti sampai di situ,sebagai penagih
hutang yang memberikan bunga tinggi, Hwi Chan lagi-lagi terpuruk karena nasib
mengambil kebahagiaan yang sudah sempat berada di tangannya.

Anda mungkin juga menyukai