Anda di halaman 1dari 1

PERILAKU BERBAHASA GURU DAN SISWA

DALAM PEMBELAJARAN DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN


Dwi Rahmawati*, Fathur Rokhman**, Wagiran***
Pascasarjana Universitas Negeri Semarang
Jalan Kelud Utara III, Petompon, Gajahmungkur, Kota Semarang, Indonesia
*drahma92@gmail.com
**fathurrokhman@mail.unnes.ac.id
***wagiran@mail.unnes.ac.id

Abstrak

Sikap bahasa terlihat dalam perilaku berbahasa guru dan


siswa dalam pembelajaran. Sikap positif terhadap bahasa bila
mempertimbangkan aspek kesetiaan, kebanggaan, dan kesadaran
akan norma bahasa. Semakin positif sikap bahasa, maka bahasa
penutur akan terjaga kelestariannya. Tujuan penelitian ini adalah
(1) menganalisis wujud perilaku berbahasa guru dan siswa dalam
pembelajaran di sekolah menengah kejuruan dan (2) mengevaluasi
kecenderungan sikap bahasa guru dan siswa ke arah tertentu.
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik simak
bebas libat cakap, teknik rekam dan teknik catat. Analisis data
dilakukan dengan metode padan. Hasil penelitian menunjukkan (1)
wujud perilaku berbahasa guru dan siswa dalam pembelajaran
dikonstruksi tiga komponen, yaitu komponen kognitif (mengetahui
kaidah kebahasaan bahasa Indonesia yang benar dan baik),
komponen afektif (permisif terhadap penggunaan satuan lingual
asing/daerah) , dan komponen konatif (penyisipan kata bahasa
asing/daerah) dan (2) kecenderungan sikap bahasa dipengaruhi oleh
faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal berupa latar
belakang bahasa penutur, motivasi dan kebiasaan, sementara itu
faktor eksternal berupa faktor kebutuhan.

Kata kunci : sikap bahasa, guru, siswa, SMK

Anda mungkin juga menyukai