Anda di halaman 1dari 1

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Yang terhormat ibu guru wali kelas 6B


Dan yang saya cintai teman teman kelas 6B SDN Panggungrejo 4
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan Rahmat,
Taufik dan Hidayah-Nya sehingga kita semua dapat berkumpul di tempat ini
dalam keadaan sehat wal afiat. Marilah kita ucapkan Alhamdulillah hi robil alamin

Ibu guru serta teman-teman yang saya sayangi…………..


Pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan materi pidato sesuai dengan
tugas pelajaran Bahasa Indonesia yaitu tentang Cinta Tanah Air
Sebelumnya saya sampaikan apa sih pengertian dari cinta tanah air itu?
Cinta tanah air adalah bentuk kita mencintai tanah air kita dengan cara kata-kata
dan tingkah laku kita yang mencerminkan pada kecintaan kita terhadap Negara
Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai bersama

Ibu guru serta teman-teman yang saya sayangi…………..


Apa contoh kita mencintai tanah air kita? Sesuai dengan peran kita selaku pelajar
menghafal pancasila, menghafal undang-undang dasar 1945 adalah salah satu
bentuk dari kata-kata kita dalam kecintaan kepada tanah air.
Selain itu dengan kita menjaga lingkungan di sekitar sekolah kita tercinta,
contohnya tidak membuang sampah sembarangan, penghijauan, serta kita
saling menjaga persatuan dan kesatuan sesama keluarga besar SDN
Panggungrejo IV tercinta merupakan bentuk nyata dari tindakan kita dalam
mencintai tanah air kita Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Ibu guru serta teman-teman yang saya sayangi……


Itu adalah bagian dari bentuk kecintaan kita terhadap tanah air, oleh karena itu
saya pribadi serta mengajak teman-teman semua untuk lebih meningkatkan
kecintaan kita terhadap tanah air yang kita wujudkan dengan memulai dari diri
kita dan lingkungan di sekitar kita, mulai dari keluarga, lingkungan rumah,
lingkungan sekolah serta lingkungan masyarakat secara umum.

Ibu guru serta teman-teman yang saya sayangi………….


Itulah sedikit yang bisa saya sampaikan tentang kecintaan kita terhadap tanah air
Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai bersama.
Dan saya mengucapkan selamat kepada teman-teman semua yang mempunyai
cita-cita menjadi TENTARA NASIONAL INDONESIA yang merupakan wujud nyata
menjaga dan mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia, semoga dapat
terwujud cita-cita yang mulia tersebut
Sekian kurang dan lebihnya saya mohon maaf
Wassalam’alaikum Wr.Wb
Nama : PINASTIKA MAHARANI FADJRI
Kelas : 6B / Nomor: 08

Anda mungkin juga menyukai