Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD)


UPTD PUSKESMAS TEMBOK DUKUH KOTA SURABAYA

I. Pendahuluan
Program pengembangan Kelurahan Siaga telah dikembangkan
pemerintah sejak tahun 2006 berdasarkan SK Menkes RI
No.564/Menkes/SK/VIII/2006. Dibentuknya Desa/Kelurahan Siaga tersebut
bertujuan agar mewujudkan masyarakat yang sehat, peduli dan tanggap
terhadap permasalahan kesehatan di wilayahnya. Diharapkan
Desa/Kelurahan Siaga yang telah terbentuk menjadi Desa/ Kelurahan Siaga
Aktif berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor
1529/Menkes/SK/X/2010 tentang Pedoman Umum Penyelengaraan Desa dan
Kelurahan Siaga Aktif. Tujuan dikembangkanya Desa/Kelurahan ini agar
dipercepat terwujudnya masyarakat desa dan kelurahan yang peduli, tanggal
dan mampu mengenali, mencegah serta mengatasi permasalahan kesehatan
yang dihadapi secara mandiri, sehingga derajat kesehatanya meningkat.
Berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan cakupan Desa/Kelurahan
Siaga Aktif maupun kualitasnya.

II. Latar Belakang

Dalam pengembangan desa/kelurahan siaga aktif Lurah bersama


BPD, perangkat desa serta lembaga kemasyarakatan yang ada harus
mendukung pengembangan desa dan kelurahan siaga aktif melalui langkah-
langkah memfasilitasi siklus pemecahan melalui Survey Mawas Diri (SMD)
dan Musyawarah Masyarakat Kelurahan (MMK)
Dengan demikian semua permasalahan yang ada muncul di
kelurahan dapat diketahui oleh semua elemen masyarakat dan akhirnya bias
dipecahkan bersama-sama sehingga bias menjadi sebuah kelurahan siaga
yang memiliki kesiap siagaan dan penanggulangan kegawatdaruratan dan
bencana berbasis masyarakat dengan pembiayaannya diarahkan berbasis
masyarakat juga.

1
Dalam setiap pelaksanaan kegiatan MMK di UPTD Puskesmas
Tembok Dukuh sudah mencerminkan tujuan , tata nilai dan budaya kerja
Puskesmas yaitu Tekad, Disiplin, Upaya dan Kerja sama serta 3S (Senyum,
Sapa, Salam).

III. Tujuan
III.1 Tujuan Umum
Mendapatkan solusi terbaik untuk menyelesaikan masalah kesehatan
yang ada di masing-masing kelurahan di wilayah kerja Puskesmas
Tembok Dukuh

3.2 Tujuan Khusus


1. Mensosialisasikan masalah yang ditemui dalam masyarakat pada
kelurahan setempat terutama tentang kesehatan
2. Mencari alternative penyelesaian masalah kesehatan
3. Menyusun rencana jangka panjang pembangunan desa siaga aktif
4. Memantapkan data potensi desa untuk sumber bantuan/dukungan
yang diperlukan
5. Menggalang komitmen warga dan lintas sektor untuk berpartisipasi
dalam penyelesian masalah kesehatan serta mengaktifkan kelurahan
siaga

IV. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


IV.1 Pemaparan ( hasil data-data pencapaian program dan hasil survey di

masyarakat tahun sebelumnya untuk MMD 1 dan hasil SMD untuk

MMD 2)
IV.2 Diskusi dan Tanya jawab
IV.3 Musyawarah untuk menyelesaikan masalah
IV.4 Menyusun rencana tindak lanjut
IV.5 Perencanaan SMD

IV.6 Peran lintas sektor (kelurahan, kecamatan, kader, Toma, Toga)

1. Camat adalah mendukung terlaksananya kegiatan MMK

(Musyawarah Masyarakat Kelurahan)

2. Polsek dan koramil berperan mengamankan jalannya kegiatan

3. Lurah berperan memimpin kegiatan MMK dan menggerakkan

Toma, RW, RT.

2
4. Toma, RW, RT berperan menggerakkan kader kesehatan

5. Kader berperan membantu kelancaran jalannya kegiatan.

IV.7 Peran lintas program (unit terkait) adalah mendukung terlaksananya

kegiatan MMK (Musyawarah Masyarakat Kelurahan).

IV.8 Sumber Dana

Untuk MMD I didanai oleh APBD II Kota Surabaya TA. 2018

(Penyelenggaraan Promosi Kesehatan)

Untuk MMD II didanai oleh APBD II Kota Surabaya TA. 2018 (Bantuan

Operasional Kesehatan)

Komponen yang bisa dianggarkan untuk kegiatan MMD meliputi

Transport Peserta, Nasi Kotak dan Snack

V. Cara Melaksanakan Kegiatan


V.1 Menyebarkan undangan pemberitahuan hari, tanggal dan jam

pertemuan
V.2 Mempersiapkan tempat pelaksanaan kegiatan
V.3 Mempersiapan sarana pelaksanaan kegiatan
V.4 Mempersiapkan kebutuhan administrasi dalam pelaksanaan kegiatan
V.5 Melaksanakan kegiatan pertemuan MMD

1. Pembukaan oleh Kepala Kelurahan


2. Paparan
3. Analisa Pemecahan Masalah
4. Rencana Tindak Lanjut
5. Penutup
6. Hasil pertemuan dicatat di buku notulen pertemuan
7. Foto kegiatan di dokumentasikan
V.6 Membuat laporan pelaksanaan MMD
V.7 Menyelesaikan pertanggung jawaban keuangan pelaksanaan MMD
V.8 Membuat evaluasi pelaksanaan kegiatan
VI. Sasaran dan Target
6.1 Sasaran
a. Kepala Desa/Lurah dan perangkat Desa/Kelurahan
b. Tokoh Masyarakat setempat (formal dan non formal)
c. PKK
d. LPM/KPM
e. Pimpinan Puskesmas
f. Bidan Kelurahan
g. Petugas promkes
3
6.2 Target
100 % dilaksanakan

VII. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

No Kegiatan Bulan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 MMK I √

2 MMK II √

VIII. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


a. Evaluasi kegiatan akan dilakukan pada akhir bulan untuk mengetahui

adanya pergeseran jadwal atau penyimpangan pelaksanaan kegiatan

b. Pelaporan ada dalam laporan BOK yang dilaporkan ke Dinas Kesehatan

Kota Surabaya.

IX. Pencatatan, pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


a. Pencatatan kegiatan MMK ada pada buku kegiatan
b. Pelaporan kegiatan MMK dilakukan setelah kegiatan dilakukan (laporan
dinas)
c. Evaluasi kegiatan MMK dilakukan pada kegiatan minlok

Surabaya, 21 Juli 2018

Mengetahui

Kepala Puskesmas Tembok Dukuh Penanggung Jawab

dr. Heri Siswanto Nabilla Siti Hawa F, S.KM


NIP.19630126 200112 1 003

Anda mungkin juga menyukai