Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KERJA

PEMBANGUNAN JEMBATAN KABUPATEN

PEMBANGUNAN JEMBATAN GANTUNG SONUO ( AKSES PERKEBUNAN )

A. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Sektor prasarana jalan merupakan salah satu urat nadi dalam pertumbuhan
ekonomi wilayah, sehingga ketepatan penyediaannya melalui besarnya investasi
adalah suatu hal yang sangat penting. Berkaitan dengan perkembangan ekonomi,
investasi jalan dan atau jembatan memiliki pengaruh yang luas baik bagi pengguna
jalan dan / atau jembatan maupun bagi wilayah secara keseluruhan. Untuk itu,
diperlukan kebijakan yang tepat dalam penyelenggaraan jalan sehingga dapat
mendukung pengembangan wilayah dan pertumbuhan ekonomimya.
Isu strategis yang dihadapi dalam penyelenggaraan jalan, terutama jalan
nasional dan atau jalan perkotaan diantaranya adalah kurang memadainya sistem
jaringan jalan primer dan atau kolektor dalam melayani arus lalu-lintas menerus atau
arus lalu-lintas perkotaan. Hal ini telah menyebabkan terhambatnya arus
barang/jasa dan manusia tingkat regional, nasional bahkan internasional yang
menyebabkan biaya ekonomi dan sosial yang semakin tinggi.
Salah satu keberhasilan pembangunan adalah tersedianya sarana dan
prasarana transportasi yang baik didaerah tersebut. Selain berperan dalam
menunjang kelancaran kegiatan sosial ekonomi juga akan menunjang
perkembangan fisik didaerah yang bersangkutan.
Kabupaten Bolaang Mongondow Utara sebagai kabupaten pertanian,
perkebunan, perikanan dan jasa mengalami perkembangan yang sangat pesat, baik
pertumbuhan penduduknya maupun sarana dan prasarana yang dimilikinya. Untuk
mendukung pesat laju perkembangan tersebut maka pemerintah Kabupaten
Bolaang mongondow utara selalu berupaya untuk memberikan layanan yang terbaik
kepada warganya yang salah satu diantaranya pada sarana dan prasarana
transportasi.
Untuk lebih mengoptimalkan kagiatan baik pembangunan, peningkatan serta
pemeliharaan jalan dan jembatan maka Pemerintah Kabupaten Bolaang
Mongondow Utara melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
memandang perlu adanya perencanaan yang sistematis dan tepat guna pada
kegiatan tersebut diatas, dengan harapan agar didapat hasil perencanaan matang
yang memenuhi persyaratan dan kaidah-kaidah teknis dan dapat diaplikasikan
dilapangan sebagai bagian dari kegiatan pembangunan transportasi yang
berkualitas untuk mendukung geliat dan mobilisasi perekonomian masyarakat
Bolaang Mongondow Utara.
2. Maksud dan Tujuan
Maksud dari pekerjaan ini adalah terwujudnya pembangunan jembatan
kabupaten yang sesuai dengan persyaratan dan kaidah-kaidah teknis.

Tujuan utamanya adalah didapatkan hasil pembangunan jembatan yang


diselesaikan tepat waktu dan berkualitas.

3. Sasaran
Terbangunnya jembatan gantung sepanjang 60 meter dan lebar 1,4 meter

4. Lokasi Kegiatan
Lokasi Kegiatan terletak di Desa Sonuo Kecamatan Bolangitang Barat Kabupaten
Bolaang Mongondow Utara

5. Sumber Pembiayaan
Untuk kegiatan ini dialokasikan pagu dana sebesar Rp.600.000.000,00 (Enam Ratus
Juta Rupiah), dan HPS sebesar Rp.468.777.000,00 (Empat Ratus Enam Puluh
Delapan Juta Tujuh Ratus Tujuh Puluh Tujuh Ribu Rupiah), yang bersumber dari
Dana Alokasi Umum (DAU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun Anggaran
2019 DPA Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang.

B. DATA PENDUKUNG
1. Data Dasar
- EE (Enggineer Estimate) dan AHS (Terlampir)
- Gambar (Terlampir)
- Spesifikasi Umum Bina Marga (Terlampir)

C. RUANG LINGKUP
1. Lingkup Kegiatan
Pelaksanaan pekerjaan dimulai dari penandatanganan SPPBJ, Peninjauan
Lapangan, Penyerahan Lapangan, SPMK, Pre Construction Meeting, Pelaksanaan
kegiatan, penyerahan pertama dan kedua kegiatan kepada pengguna jasa,
pemeliharaan dan pelaporan.

2. Keluaran
Terbangunnya jembatan gantung sepanjang 60 meter dan lebar 1,4 meter.

3. Peralatan, Material, Personil dan Fasilitas dari Pejabat Pembuat Komitmen dan
penyedia jasa.
 Peralatan dalam pelaksanaan kegiatan ini terdiri dari :
- Dump Truck (3,5 10 ton) 2 Unit
- Excavator 80 – 140 HP 1 Unit
- Water tanker 3000 – 4500 Liter 1 Unit
- Conc. Mixer 1 Unit
- Conc. Vibrator 1 Unit
- Truk Mixer 1 Unit
- Alat bantu 2 Set

Material yang digunakan dalam pelaksanaan terdiri dari Batu kali, Pasir,
Semen, Paku, Kayu Perancah, Timbunan Biasa, dan Timbunan Pilihan

 Personil dari pengguna jasa dalam pelaksanaan ini terdiri dari :


- Pengguna Anggaran
- PPK
- PPTK
- Pengawas lapangan

 Personil dari penyedia jasa terdiri dari :


- Pimpinan Teknik (Min S1 Teknik Sipil, memiliki SKT-K Pelaksana
Pekerjaan Jembatan ( TS 044 ), pengalaman minimal 3 tahun, jumlah 1
orang)
- Pelaksana Teknik (Min STM atau Sederajat, memiliki SKT-K Pelaksana
Lapangan Pekerjaan Jembatan ( TS029 ), pengalaman minimal 3 tahun,
jumlah 1 orang)
- Pelaksana Teknik (Min STM atau Sederajat, memiliki SKT-K Tukang
Konstruksi Baja dan Plat ( TS027 ), pengalaman minimal 3 tahun, jumlah
1 orang)
- Pelaksana Teknik (Min STM atau Sederajat, memiliki SKT-K Juru
Gambar / Draftman Sipil ( TS003 ), pengalaman minimal 3 tahun, jumlah
1 orang)
- Tenaga Administrasi (SMU / Sederajat, jumlah 1 orang)

4. Lingkup Kewenangan Penyedia Jasa


1) Menyediakan Tenaga Ahli dengan kualifikasi yang sesuai dengan yang
disyaratkan dalam KAK ini.
2) Mengorganisir dan melaksanakan pekerjaan sesuai KAK, kontrak kerja,
dokumen lelang, dan aturan pengadaan barang dan jasa yang berlaku.

5. Jangka Waktu Penyelesaian Kegiatan


Jangka Waktu Penyelesaian Kegiatan Pembangunan Jembatan adalah 90 Hari
Kalender
6. Jadwal Tahapan Pelaksanaan Kegiatan

No Kegiatan Bulan Ke
Ket
I II III
1 2 3 4 5 6
Persiapan/Pemberitahuan Pelaksanaan
1 √
Pekerjaan
Survey awal lokasi pekerjaan
2 √
Pembuatan Gambar Kerja Dan
3 Perhitungan Kembali Volume Lapangan √
(MCA)
Pelaksanaan
4 √ √ √
Pembuatan Laporan-Laporan
5 √
Monitoring dan Evaluasi Pekerjaan
6 √
Pemeriksaan Akhir Pekerjaan
7 √

Boroko, Agustus 2019


PPK BIDANG BINA MARGA
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
Kabupaten Bolaang Mongondow Utara

TTD

Reky Prayudi Lasama, ST


NIP. 19801126 200902 1 001
KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)
PEMBANGUNAN JEMBATAN KABUPATEN

PENGGUNA ANGGARAN :
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG
SATKER / SKPD :
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG
NAMA PEKERJAAN :
PEMBANGUNAN JEMBATAN GANTUNG SONUO ( AKSES PERKEBUNAN )
SUMBER DANA : DAU
KAB. BOLAANG MONGONDOW UTARA

TAHUN 2019

Anda mungkin juga menyukai