Anda di halaman 1dari 9

1) JUDUL PRAKTIKUM ( JOB : 03/1/XTB5/2016 )

PENGUKURAN TRIANG MULASI DENGAN BANTUAN KOMPAS

2) PETUNJUK KERJA
 Perhatikan dengan baik, lokasi dimana kita akan melakukan praktek
 Perhatikan dengan seksama lembaran pekerjaan dan langkah-langkah
kerjanya
 Menancapkan patok di tiga titik harus diposisi yang lurus membentuk
segitiga
 Pembacaan sudut dengan menggunakan kompas harus teliti
 Buatlah laporan kerja atau praktek

3) TUJUAN SERTA ALAT DAN BAHAN


 Melatih ketelitian mata kita dalam membaca kompas
 Menggambarkan hasil praktek atau laporan dilapangan pada lembaran-
lembaran kertas dengan menggunakan skala
 Dapat mengetahui cara mencari sudut diantara titik-titik tertentu dengan
menggunakan kompas
 Dapat mengukur atau membaca kompas
 Dapat menghitung sudut azimut dan back azimut dengan baik dan benar
 Dapat menghitung suatu luas

ALAT DAN BAHAN


Alat dan bahan yang dipergunakan dalam melakukan praktikum ini adalah :
 kompas
 Rol meter
 Patok ukuran ½ atau 1 meter
 palu
 Alat tulis

1
4) KESELAMATAN KERJA
Dalam melakukan praktikum ini harus memperhatikan keselamatan
kerja, hal-hal yang harus diperhatikan dalam keselamatan kerja adalah:

1. Pada waktu melakukan praktek gunakanlah APD(alat pelindung diri) untuk


orangnya:

a. Helm
b. Baju praktek
c. Sepatu safety

2. Sedangkan keselamatan untuk alatnya adalah:

a. Saat membawa patok harus di panggul


b. Membawa dan menggunakan rol meter dan kompas harus hati-hati
c. Saat praktek tidak boleh becanda
d. Hati-hati saat menancapkan patok yang dipukul dengan bantuan palu
e. Setelah praktek pralatan harus dibersihkan kembali.

2
5) LANGKAH KERJA

1) Pertama-tama Bon alat


2) Kedua siapkan dan cek pralatan atau alat yang akan digunakan untuk
mengukur
3) Ketiga survei lokasi yang akan dilakukan pengukuran
4) Setelah menemukan lokasi tempat mengukur kemudian gambarkanlah
sketsa lokasi pengukurannya
5) Setelah selesai menggambarkan sketsa lokasi pengukurannya dimulailah
dengan tahap pertama pengukuran yaitu :
6) Tancapkan patok membentuk segitiga dengan menggunakan palu di tiga
titik yaitu di titik A, B, dan C yang jaraknya sembarang
7) Setelah tiga patok tersebut tertancap, kemudian ukur jarak atau panjang
dari patok A ke B, B ke C, dan C ke A
8) Lalu catatlah hasil pengukuran jarak atau panjang dari titik-titik tersebut
9) Setelah diukur jarak dari titik ke titik, kemudian tahap selanjutnya baca
atau ukur titik ke titik yang membentuk segitiga tersebut menggunakan
kompas agar dapat mengetahui ukuran sudutnya
10) Dengan catatan pembacaan titik sudut yang dilakukan dengan kompas
harus bergantian pembacaannya, yaitu dengan dimulai dari titik pertama
ke titik ke dua, dari titik kedua ke titik ke tiga, dan terakhir dari titik ke
tiga ke titik pertama kembali
11) Lalu catat kembali hasil pengukurannya
12) Setelah selesai mengukur jarak dan pembacaan sudut yang dilakukan
dengan menggunakan meteran dan kompas. Lalu hitung hasil bacaan
ketiga sudut tersebut agar hasil ketiga sudutnya memiliki jumlah 180
drajat sesuai ketentuan
13) Dan setelah menemukan hasilnya, lalu laporkan hasil perhitungannya
kepada guru atau instruktur praktek untuk diperiksa dan disepakati
hasilnya
14) Setelah disepakati hasil perhitungannya, lalu rapikan kembali pralatan
prakteknya, bersihkan, dan kembalikan kembali ke bengkel ukur tanah

3
15) Setelah itu buatlah laporan tentang hasil pengukurannya. Dan gambarkan
hasil pengukuran tersebut dengan menggunakan skala
16) Dan setelah selesai membuat laporannya lalu hasilnya laporkan kembali
kepada guru atau instruktur untuk diperiksa dan dinilai.

4
6) SKETSA GAMBAR LOKASI PENGUKURAN

5
7) HASIL PERHITUNGAN

6
8) GAMBAR HASIL PENGUKURAN

7
9) KESIMPULAN

Setelah selesai melakukan praktikum ini dan menyelesaikan laporan


praktikum ini, semoga peserta didik dapat mengetahui banyak hal seperti alat
dan bahan, petunjuk kerja, tujuan pembelajaran,, keselamatan kerja, dan lebih
penting dapat mengetahui cara mencari sudut dari tiga titik yang membentuk
segitiga dengan menggunakan kompas.

8
DAFTAR PUSTAKA

1. Dwi agung s, ediyati, mart budiono, ilmu ukur tanah,angkasaa bandung, 1999
2. Buku kumpulan ukur tanah tahun ajaran 2015-2016
3. Buku catatan ukur tanah

Belajar-teknik-sipil.blogspot.com > ilmu ukur tanah


Dekadisingaraja.blogspot.com
Learnmine.blogspot.com>...> pemetaan

Anda mungkin juga menyukai