Anda di halaman 1dari 1

Contoh soal 1

Cermatilah kasus berikut:

Ada seorang guru yang ingin mengetahui kepribadian siswanya. Siswa tersebut berjumlah 5 orang yang
mana terdiri dari 2 orang laki-laki dan 3 orang perempuan. Guru tersebut ingin memperoleh data-
datanya dalam waktu yang singkat dikarenakan keterbatasan waktu. Ia mempersiapkan 5 buah
pertanyaan yang akan diajukan kepada siswanya secara lisan yang mana pertanyaan tersebut telah ia
persiapkan dengan matang dan dikendalikan oleh pedoman tertentu.

Menurut anda, teknik penilaian apakah yang digunakan oleh guru tersebut?

a. Observasi
b. Angket langsung
c. Angket tidak langsung
d. Wawancara terpimpin
e. Wawancara tidak terpimpin

Contoh soal 2

Cermatilah kasus berikut:

Pada bulan ramadhan, guru pendidikan agama Islam mengadakan pesantren kilat di sekolah. Pada
kegiatan pesantren kilat berlangsung, ia ingin mengetahui dan menilai keaktifan siswa-siswanya yang
berada di dalam kelas dengan bantuan wali kelas atau ia hanya bertindak sebagai peninjau saja. Setelah
kegiatan pesantren kilat selesai, penilaian yang dilakukan oleh wali kelas diberikan kepada guru yang
bersangkutan.

Menurut anda, teknik penilaian apakah yang digunakan oleh guru tersebut?

a. Observasi partisipatif
b. Observasi non partisipatif

Anda mungkin juga menyukai