Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR

RUMAH SAKIT UMUM KMC LURAGUNG


NOMOR : ……………......................
TENTANG
KEBIJAKAN HAK PASIEN DAN KELUARGA
RUMAH SAKIT UMUM KMC LURAGUNG

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KMC LURAGUNG

MENIMBANG :
1. Bahwa seluruh karyawan bertanggung jawab melindungi dan mengedepankan hak pasien
dan keluarga.
2. Bahwa RSU KMC Luragung menghormati hak pasien dan dalam beberapa situasi hak
istimewa keluarga pasien.
3. Bahwa hak pasien dan keluarga merupakan elemen dasar dari semua kontak di rumah
sakit, staf, serta pasien dan keluarganya.
MENGINGAT:
1. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit
2. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
4. PMK Nomor 290 Tahun 2008 tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran
5. Manual Persetujuan Tindakan Kedokteran, KKI, 2006
6. Keputusan Dirjen Yanmed HK.00.06.3.5.1866 tentang Pedoman Persetujuan Tindakan
Medik (Informed Concent), Tahun 2009
7. PP Nomor 10 Tahun 1966 tentang Wajib Simpan Rahasia Kedokteran
MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KMC LURAGUNG


TENTANG KEBIJAKAN HAK PASIEN DAN KELUARGA
Kesatu : Pasien berhak memperoleh informasi mengenai tata tertib, peraturan yang
berlaku di rumah sakit tentang hak dan kewajiban pasien.
Kedua : Pasien berhak memperoleh layanan yang manusiawi, adil, jujur, tanpa
diskriminasi; layanan kesehatan yang bermutu sesuai dengan standar profesi
dan standar prosedur operasional.
Ketiga : Pasien berhak memilih dokter dan kelas perawatan sesuai dengan
keinginannya dan peraturan yang berlaku di rumah sakit.
Keempat : Pasien berhak menjalankan ibadah sesuai agamanya, meminta, menolak dan
mendapatkan pelayanan bimbingan kerohanian serta menjaga nilai-nilai dan
kepercayaan yang dianut.
Kelima : Pasien berhak mendapatkan privasi dan kerahasiaan informasi penyakit
yang diderita termasuk data-data medisnya.
Keenam : Pasien berhak mendapatkan perlindungan harta benda miliknya.
Ketujuh : Pasien berhak memperoleh keamanan dan keselamatan dirinya serta
mendapat perlindungan diri dari kekerasan fisik yang tiba-tiba oleh
pengunjung, pasien lain dan staf rumah sakit, terutama bagi bayi, anak-
anak, manula dan kelompok yang beresiko lainnya selama dalam perawatan
di rumah sakit.
Kedelapan : Pasien berhak menentukan proses pelayanan dengan mengetahui kondisi
medis, rencana dan hasil pelayanan dan pengobatannya.
Kesembilan : Pasien berhak meminta konsultasi tentang penyakit yang dideritanya kepada
dokter lain yang mempunyai Surat Izin Praktek (SIP) baik di dalam maupun
di luar rumah sakit.
Kesepuluh : Pasien berhak mendapatkan informasi dan edukasi terintegrasi meliputi
diagnosis dan tata cara tindakan medis, tujuan tindakan medis, alternative
tindakan, risiko dan komplikasi yang mungkin terjadi, dan prognosis
terhadap terhadap tindakan yang dilakukan serta perkiraan biaya
pengobatan.
Kesebelas : Pasien berhak memberikan persetujuan atau menolak atas tindakan yang
akan dilakukan oleh tenaga kesehatan terhadap penyakit yang dideritanya.
Keduabelas : Pasien berhak didampingi keluarganya dalam keadaan kritis.
Ketigabelas : Pasien berhak mengajukan pengaduan atas kualitas pelayanan yang didapat.
Keempatbelas : pasien berhak mengajukan usul, saran perbaikan atas perlakuan rumah sakit
terhadap dirinya.
Kelimabelas : Pasien berhak menggugat dan atau menuntut rumah sakit apabila rumah
sakit diduga memberikan pelayanan yang tidak sesuai dengan standar baik
secara perdata maupun pidana.
Keenambelas : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila di kemudian hari terdapat kesalahan akan diperbaharui sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Kuningan
Pada tanggal : … Oktober 2017
Plt. Direktur RSU KMC Luragung

dr. Syarif Hidayat, MARS

Anda mungkin juga menyukai