Anda di halaman 1dari 1

Kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia

Setiap bahasa yang ada di Indonesia perlu diletakkan dalam kedudukan tertentu dan setiap bahasa
yang dalam kedudukan itu mempunyai fungsi tertentu pula.

Bahasa bahasa di Indonesia dikelompokkan menjadi tiga, yaitu bahasa persatuan dan bahasa negara,
bahasa daerah, serta bahasa asing.

1. Bahasa nasional dan bahasa negara


Sebagai bahasa persatuan, bahasa Indonesia mempunyai fungsi sebagai lambang
kebanggaan dan identitas nasional, serta alat pemersatu berbagai suku bangsa yang
berbeda-beda latar belakang sosial budaya dan bahasanya.
2. Bahasa daerah
Bahasa daerah berfungsi sebagai lambang kebanggaan dan lambang identitas daerah, alat
penghubungan di dalam keluarga dan masyarakat daerah, dan sarana pendukung budaya
daerah dan bahasa Indonesia. Dalam hubungannya dengan fungsi bahasa Indonesia, bahasa
daerah merupakan pendukung bahasa indonesia.
3. Bahasa asing
Bahasa asing mempunyai fungsi sebagai alat penghubung antarbangsa dan sarana
pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi modern untuk pembangunan nasional.

Bahasa Indonesia baku


Bahasa Indonesia baku adalah inti semua varian bahasa Indonesia. Bahasa baku adalah inti
bahasa yang dapat diterima oleh penutur semua dialek bahasa Indonesia. Dalam istilah ilmu
bahasa, anggota himpunan irisan itu disebut inti bersama.

Dengan memilih inti bersama varian varian bahasa Indonesia, bahasa Indonesia baku
mempunyai keunggulan dalam dua hal, yaitu keunggulan jangkauan wilayah penggunaan
dan keunggulan waktu penggunaan.

Dengan keunggulan wilayah penggunaan, bahasa Indonesia Indonesia baku dapat digunakan
di wilayah yang sangat luas jangkauannya, dengan keunggulan waktu penggunaan, bahasa
Indonesia baku dapat digunakan dalam kurun waktu yang relatif lama.

Ciri yang lainnya yaitu, kemantapan dinamis dan cendekia. Memiliki kemantapan dinamis
yaitu kaidah bahasa Indonesia relatif tetap serta tidak berubah setiap saat. Bahasa Indonesia
baku memiliki ciri cendikia artinya bahasa Indonesia baku mencerminkan cara berpikir yang
teratur, logis, dan sistematis.

Penggunaan bahasa Indonesia harus disesuaikan dengan konteksnya. Pemilihan bahasa yang
tepat sesuai dengan konteks situasi menunjukan kecakapan kita menggunakan bahasa
Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai