Anda di halaman 1dari 2

Kabupaten Karimun, negeri yang berjuluk sebagai negeri berazam, mengusung visi

“Mewujudkan Kabupaten Karimun Sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi Berbasis Maritim


yang Terdepan Berlandaskan Iman dan Taqwa” kini memasuki usia yang ke 20 tahun.

Perkembangan dan kemajuan pembangunan menjadikan kabupaten Karimun sebagai


Kabupaten yang memiliki daya saing yang unggul dan terdepan di Provinsi Kepulauan Riau.

Dengan mengedepankan daya saing ekonomi, infrastruktur, pendidikan, kesehatan,


lingkungan hidup, budaya dan keagamaan serta pelayanan birokrasi merupakan gagasan dan
cita-cita bersama dalam mewujudkan pembangunan di Kabupaten Karimun.

Ditetapkannya sebagai Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas, menjadikan


Kabupaten Karimun sebagai daerah industri maritim yang strategis. Percepatan penyediaan
infrastruktur penting dan pendukung terus digesa guna menumbuhkan investasi dan
membangun kekuatan ekonomi kedepan.

Sektor perdagangan dan jasa, pertanian serta pembangunan ekonomi kerakyatan yang
berbasis maritim terus didorong agar bisa terintegrasi dengan pusat-pusat pertumbuhan
ekonomi baru.

Penyediaan air bersih dan listrik serta pembangunan dan peningkatan jalan baik di wilayah
perkotaan maupun pedesaan terus dipercepat. Inilah fokus kerja kita, melindungi dan
melayani masyarakatnya agar pembangunan yang telah diwujudkan bisa dinikmati semua
masyarakat Kabupaten Karimun.

Mewujudkan masyarakat yang sehat menjadi pilar dalam pembangunan Kabupaten Karimun.
Di setiap kecamatan telah dibangun fasilitas kesehatan dan telah siapkan tenaga kesehatan
yang handal dan profesional yang dapat melayani kesehatan seluruh masyarakat Kabupaten
Karimun.

Gerakan hidup sehat perlu didukung lingkungan sehat dan asri. Kabupaten Karimun telah
berhasil mewujudkan itu. Perolehan piala adipura sebanyak 3 tahun berturut-turut
menunjukkan bahwa pembangunan Kabupaten Karimun berjalan seiring dengan pelestarian
lingkungan hidup.

Pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas, kompeten dan profesional adalah
tujuan kita bersama untuk menciptakan peradaban masyarakat yang mandiri, maju, makmur
dan berinovasi di negeri berazam ini.

Kerukunan dan toleransi dalam keberagaman suku dan agama menjadi tonggak kekuatan
dalam membangun peradaban masyarakat Kabupaten Karimun. Keamanan dan ketentraman
yang selalu terjaga menjadikan Kabupaten Karimun sebagai objek wisata yang disenangi
untuk dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara.

Upaya dan kerja keras selama 20 tahun ini dalam memberikan pelayanan yang terdepan dan
prima kepada masyarakat serta pelayanan birokrasi yang handal dapat kita lihat dengan
sederet prestasi yang telah dicapai oleh Pemerintah Kabupaten Karimun dan itu semua
adalah kerja nyata, kerja keras dan kerja sama masyarakat dan pemerintah kabupaten
karimun.
Diusia yang ke 20 ini mari bersama kita satukan tekad, gagasan dan cita-cita untuk
menjadikan Kabupaten karimun sebagai kabupaten yang berdaya saing, yang memberikan
pelayanan yang terbaik, menjadikan masyarakatnya bahagia dan berjaya dengan karya-
karya.

Dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja amanah serta slogan Karimun Bersih, beriman, sehat,
indah, dan harmonis. Kita bangun negeri berazam ini sebagai negeri yang berinovasi dan
selalu diridhoi ilahi.

Anda mungkin juga menyukai