Anda di halaman 1dari 1

Tips Cara Membungkus Lemper Yang Cantik dan Menarik

Kalau tidak dibentuk dengan baik, biasanya nanti kue yang dibungkus daun pisang tadi akan tidak rata
atau benjol benjol. Solusinya ambil adonan atau beras ketan yang dimasak secukupnya lalu pipihkan di
kedua tangan kita. Setelah itu baru kita beri isi suwiran ayam atau abon dan tutupkan kembali dengan
rapi. Setelah itu baru dibungkus dengan daun pisang. Mirip dengan cara membuat ketupat yang pernah
kita berikan sebelumnya.

tips cara membungkus lemper

rahasia cara membungkus lemper ayam

Selain menggunakan daun pisang yang sudah bersih, sebenarnya kita juga bisa membungkus resep kue
tradisional yang baru kita buat dengan menggunakan pembungkus lainnya. Salah satunya yang paling
banyak dipakai adalah plastik opp atau plastik kaca. Supaya lebih cantik dan menarik, cara membungkus
lempernya bisa ditambahkan irisan cabai merah besar dan daun seledri. Untuk yang mau menggunakan
plastik untuk membungkus resep lemper ayam yang baru dibuat harus memperhatikan beberapa hal.

Pertama plastik yang dipakai tentu saja harus bersih dan cukup tebal supaya higienis. Saat memotong
kue lemper yang siap saji, teman teman bisa menggunakan spatula. Spatula ini yang lupa pilih yang
terbuat dari plastik dan sedikit diolesi dengan minyak yang baru. Hal ini supaya memudahkan proses
pemotongan dan tidak lengket dengan beras ketannya. Bisa juga menggunakan pisau tapi diberi sarung
plastik dan diolesi sedikit minyak goreng juga ya.

Rahasia Resep Lemper Supaya Tahan Lama dan Mantap

Sama seperti resep putu ayu, resep bolu pisang dan kue tradisional lainnya, kue yang dibuat dari beras
kentan ini biasanya disajikan saat ada acara penting. Seperti contoh hajatan, arisan, syukuran, sunatan
dan lainnya. Selain itu biasanya kue lemper ayam ini sering kali dipakai untuk isi kotak snack bukan.
Sebaiknya memang kita bikin resep lemper ayam ini sebelum acara dimulai. Tetapi kalau memang
banyak jenis makanan yang kita buat tentu waktunya tidak memungkinkan bukan.

Salah satu resep tradisional kue basah yang tahan lama dan bisa kita buat duluan adalah kue ini. Resep
lemper ayam bisa tahan lama untuk 2 atau 3 hari disimpan di dalam lemari pendingin atau kulkas. Tetapi
memang ada syaratnya supaya bisa tahan lama dan tidak bau. Pertama gunakan isian yang kering
ataupun tidak banyak mengandung air. Idealnya sih berisi abon daging atau ayam yang memang cukup
kering dan tahan lama. Tetapi kalau mau dengan suwiran ayam juga bisa. Dengan catatan bumbu dan
santan yang digunakan harus benar benar menyerap dalam ayam dan tidak basah.

Anda mungkin juga menyukai