Anda di halaman 1dari 7

SOAL PENGAYAAN TUTORIAL

1. Anak perempuan, 10 tahun, diantar ibunya ke Puskesmas dengan keluhan sesak nafas. Sesak timbul
mendadak setelah kehujanan. Sesak sering terjadi sejak kecil dan berulang bila terpapar udara
dingin. Dari pemeriksaan fisik didapatkan : Tensi : 100/70 mmHg, Nadi : 110 x/mnt, Suhu : 37,3°C
, Respiration rate : 40 x/mnt. Pada pemeriksaan thorax tampak penggunaan otot extra respirasi,
pada Auskultasi terdengar Wheezing namun tidak terdengar ronkhi.

Diagnosa penyakit pada kasus di atas yang paling tepat adalah:


a. Bronhkiolitis
b. Asthma bronchiale
c. Bronkhitis
d. Pleuritis
e. Pneumonia

2. Anak perempuan, 10 tahun, diantar ibunya ke Puskesmas dengan keluhan sesak nafas. Sesak timbul
mendadak setelah kehujanan. Sesak sering terjadi sejak kecil dan berulang bila terpapar udara
dingin. Dari pemeriksaan fisik didapatkan : Tensi : 100/70 mmHg, Nadi : 110 x/mnt, Suhu : 37,3°C
, Respiration rate : 40 x/mnt. Pada pemeriksaan thorax tampak penggunaan otot extra respirasi,
pada Auskultasi terdengar Wheezing namun tidak terdengar ronkhi.

Apabila dokter akan memberikan obat secara oral untuk menerapi kasus di atas yang bekerja non-
selektif pada receptor Beta 2 bronchus pulmonalis, maka jenis obat yang tepat adalah:
a. Salbutamol
b. Terbutalin sulfat
c. Ipratropium bromide
d. Aminophilin
e. Deksamethasone

3. Toto, 24 tahun pekerja perusahan kayu di hutan Kalimantan dadanya terhantam balok kayu.
Kemudian dibawa ke dokter praktek umum di pedalaman Kalimantan. Pasien sadar, nyeri dada
kanan (+), sesak nafas semakin lama semakin parah. TD:110/70, nadi:120x/menit, RR:40x/menit.
Pemeriksaan dada kanan: ketertinggalan gerak (+), fokal fremitus melemah, hipersonor, dan bunyi
pernafasan lemah.

Gambaran radiologis yang akan didapatkan jika dilakukan foto x-ray thorax adalah :
a. Deviasi trakea ke kanan
b. Jantung & mediastinum bergeser ke kanan
c. Cavum thoraks kanan tampak lebih opaq
d. Paru kanan kolaps
e. Hemato thoraks kanan
4. Toto, 24 tahun pekerja perusahan kayu di hutan Kalimantan dadanya terhantam balok kayu.
Kemudian dibawa ke dokter praktek umum di pedalaman Kalimantan. Pasien sadar, nyeri dada
kanan (+), sesak nafas semakin lama semakin parah. TD:110/70, nadi:120x/menit, RR:40x/menit.
Pemeriksaan dada kanan: ketertinggalan gerak (+), fokal fremitus melemah, hipersonor, dan bunyi
pernafasan lemah.

Penatalaksanaan pertama (tindakan gawat darurat) oleh dokter untuk menyelamatkan nyawa pasien
pada kasus di atas adalah:
a. Pemberian injeksi adrenalin
b. Dekompresi thorax dengan jarum spuit
c. Pemasangan Water Sealed Drain
d. Drainase hematothoraks
e. Pungsi pleura

5. Tn. Sarip, 28 tahun, datang ke dokter dengan keluhan batuk 1 bulan ini. Batuk ringan kadang
berdahak, badannya sumer, lemah dan beratnya turun. Riwayat merokok sejak muda (+). Dari
pemeriksaan fisik dokter menemukan ronkhi di apeks paru dekstra. Hasil lab sputum di temukan
bakteri BTA +.

Pada pemeriksaan dengan mikroskop BTA akan tampak berwarna:


a. Merah dengan latar belakang biru
b. Merah dengan latar belakang merah muda
c. Ungu dengan latar belang merah
d. Biru dengan latar belakang ungu
e. Biru dengan latar belakang merah

6. Tn. Sarip, 28 tahun, datang ke dokter dengan keluhan batuk 1 bulan ini. Batuk ringan kadang
berdahak, badannya sumer, lemah dan beratnya turun. Riwayat merokok sejak muda (+). Dari
pemeriksaan fisik dokter menemukan ronkhi di apeks paru dekstra. Hasil lab sputum di temukan
bakteri BTA +.
Adanya “ronkhi” pada kasus di atas apabila dikonfirmasi dengan foto X-ray thorax akan tampak
gambaran:
a. Radiolusen di apeks paru kanan
b. Paru kolaps di apeks paru kanan
c. Cairan di apeks paru kanan
d. Fibroinfiltrat di apeks paru kanan
e. Massa padat di apeks paru kanan

7. Ny. Kunti, 34 tahun, datang ke dokter dengan keluhan batuk 3 bulan ini. Batuk ringan kadang
berdahak, badannya sumer, lemah dan beratnya turun. Sebelumnya sudah minum OAT selama 1
bulan, kemudian berhenti dalam 2 bulan terakhir. Dari pemeriksaan fisik dokter menemukan ronkhi
di semua area paru.

Pasien di atas dengan BTA (+), drop out atas pengobatanya, maka pasien ini berdasarkan program
DOTS termasuk dalam:
a. Katagori 1
b. Katagori 2
c. Katagori 3
d. Katagori 4
e. Katagori 5

8. Ny. Kunti, 34 tahun, datang ke dokter dengan keluhan batuk 3 bulan ini. Batuk ringan kadang
berdahak, badannya sumer, lemah dan beratnya turun. Sebelumnya sudah minum OAT selama 1
bulan, kemudian berhenti dalam 2 bulan terakhir. Dari pemeriksaan fisik dokter menemukan ronkhi
di semua area paru.

Pasien Ny. Kunti di atas dengan BTA (+), drop out atas pengobatanya, maka terapi pasien ini
memerlukan tambahan injeksi obat:
a. Streptomycin.
b. INH
c. Rifampicin
d. Etambuthol
e. Pirazinamid

9. Seorang ibu membawa anaknya yang berusia 7 tahun dengan keluhan demam sejak 4 hari yang lalu
ke poli anak puskesmas. Demam disertai dengan nafas yang berbau. Anak dirasakan tampak lemah
dan terlihat leher yang membesar. Dari pemeriksaan fisik yang dilakukan oleh dokter didapatkan
suhu badan 38,9ºC. Pada pemeriksaan rongga mulut didapatkan membran berwarna abu-abu kotor.
Dari anamnesis dan pemeriksaan fisik, apa kemungkinan etiologi dari pasien ini?
a. Clostridium tetani
b. Bordetella pertusis
c. Corynebacterium diphtheriae
d. Salmonella typhii
e. Mycobacterium tuberculosis
10. Seorang laki-laki berusia 35 tahun datang ke poli puskesmas dengan keluhan batuk sejak 2 minggu
yang lalu. Keluhan batuk disertai demam sejak 3 hari yang lalu. Dari pemeriksaan fisik didapatkan
tanda vital suhu badan 37,9ºC, sedangkan dari pemeriksaan fisik thoraks didapatkan bentuk dada
barrel chest shape, fremitus berkurang, perkusi hipersonor, serta didapatkan rhonki kasar.
Kemudian dokter meminta pemeriksaan penunjang foto thorax AP. Apa yang akan terlihat pada
foto thorax pasien ini?
a. Stepple sign
b. Tubular shadow
c. Adanya kavitas paru
d. Hilangnya sudut kostofrenikus
e. Adanya pegeseran mediastinum
11. Seorang ibu membawa anaknya yang berusia 5 tahun ke IGD puskesmas karena mimisan. Mimisan
sejak 1 jam yang lalu. Sebelumnya pasien terjatuh setelah bermain dengan teman-temannya. Dari
pemeriksaan rhinoskopi anterior didapatkan sumber perdarahan berasal dari konkha inferior. Dari
hasil anamnesis dan pemeriksaan fisik, perdarahan kemungkinan berasal dari pecahnya arteri apa?
a. Arteri ehmoidalis anterior
b. Arteri sfenopalatina
c. Arteri ethmoidalis posterior
d. Arteri sphenoidalis
e. Arteriosklerosis
12. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke poli puskesmas dengan keluhan batuk pilek sejak
2 minggu yang lalu. Pilek yang dirasakan disertai dengan hidung tersumbat dan ingus yang kental
yang kadang berbau. Batuk pilek juga disertai demam dan rasa lesu. Dari pemeriksaan fisik
didapatkan tanda vital suhu badan 38,9ºC. Dari rhinoskopi anterior didapatkan mukosa konka
hiperemis dan edema, sedangkan dari rhinoskopi posterior tampak mukopus di nasofaring.
Kemudian dokter meminta pemeriksaan penunjang untuk membantu diagnosis. Pemeriksaan
penunjang apa yang sesuai pada pasien ini?
a. Shick test
b. Foto waters
c. Foto thorax AP
d. MRI
e. Radio immunoabsorbent test
13. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke poli puskesmas dengan keluhan batuk pilek sejak
5 hari yang lalu. Pilek yang dirasakan disertai dengan hidung tersumbat dan ingus yang kental yang
kadang berbau. Batuk pilek juga disertai demam dan rasa lesu. Dari pemeriksaan fisik didapatkan
tanda vital suhu badan 38,9ºC. Dari rhinoskopi anterior didapatkan mukosa konka hiperemis dan
edema, sedangkan dari rhinoskopi posterior tampak mukopus di nasofaring. Dari hasil anamnesis
dan pemeriksaan fisik, apa kemungkinan etiologi dari penyakit pada pasien?
a. Asap rokok
b. Perubahan cuaca
c. Infeksi gigi molar
d. Kelainan hormonal
e. Defisiensi Fe
14. Seorang perempuan berusia 49 tahun datang ke poli puskesmas dengan keluhan suara serak sejak
3 bulan yang lalu. Suara serak makin lama dirasakan makin berat. Suara serak juga disertai nafas
yang terasa sesak serta batuk, batuk dengan riak bercampur darah. Serta didapatkan penurunan
berat badan yang drastis. Pasien mengaku dahulu dia merupakan seorang penyanyi di kampung.
Dari pemeriksaan fisik tidak nampak ada kelainan. Pemeriksaan penunjang apa yang diperlukan
pasien untuk menegakkan diagnosis pasti?
a. Pemeriksaan darah rutin
b. Pemeriksaan foto thorax
c. CT scan
d. MRI
e. FNAB
15. Randi, 26 tahun datang ke dokter dengan keluhan hidung buntu satu sisi sejak 1 minggu
ini, disertai sakit kepala dan pilek kental yang terus menerus. Pada rhinoskopi anterior
didapatkan penonjolan mukosa kavum nasi yang bertangkai. Diagnosis yang tepat untuk
kasus diatas adalah…
a. Angiofibroma nasofaring juvenile
b. Inverted cell papiloma
c. Meningokel
d. Polip hidung
e. Tumor rongga hidung
16. . Seorang laki-laki berusia 58 tahun dibawa keluarganya ke IGD-RS dengan keluhan keluar darah
dari hidungnya sejak beberapa jam yang lalu. Darah yang keluar segar, kemerahan. Istrinya sudah
mencoba menekan hidungnya agar perdarahan berhenti tetapi setelah beberapa menit keluar darah
lagi dari hidungnya. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 210/110 mmHg, denyut nadi
108 x/menit, frekuensi nafas 24 x/menit dan suhu 37,2oC.

Apakah sumber perdarahan yang tersering pada kasus di atas adalah:

A. arteri fasialis
B. arteri karotis eksterna
C. pleksus kiesselbach
D. arteri maxilaris
E. arteri sphenopalatine

17. Seorang laki-laki berusia 56 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan sesak nafas. Sesak nafas diraskan sejak 10 hari
yang lalu. Pasien juga mengeluh batuk disertai dengan dahak kental berwarna putih, demam dan sering berkeringat terutama
pada malam hari. Pasien menderita batuk kambuh-kambuhan sejak lima tahun yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
tekanan darah 130/80 mmHg, denyut nadi 88 x/menit lemah, frekuensi nafas 28 x/menit, dan suhu
37,3 oC Pada pemeriksaan foto toraks menunjukkan adanya pendataran sudut recesus costodiafragmaticus.

Apakah diagnosis yang paling mungkin terjadi pada kasus tersebut?


A. Atelektasis

B. Hematotorak

C. Efusi pleura

D. Pneumotoraks

E. Pyotoraks

18. Seorang perempuan berusia 36 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan sesak nafas disertai
batuk. Keluhan batuk sering dirasakan beberapa tahun terakhir. Pasien bekerja di pertambangan
batubara sejak muda. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 135/80 mmHg, denyut
nadi 84 x/menit, frekuensi nafas 30 x/menit, suhu 37,1oC. Pada pemeriksaan paru didapatkan ronchi
ringan di sebagian besar lapang paru. Apakah diagnosis yang paling mungkin pada kasus di atas?
A. asbestosis
B. asma bronchial
C. bronchitis kronis
D. silicosis
E. antraktosis

19. . Seorang laki-laki berusia 48 tahun, datang ke poli RS dengan keluhan batuk. Batuk disertai dahak
dirasakan sejak 2 minggu. Dahak biasanya banyak dikeluarkan terutama setelah bangun tidur.
Batuk yang dirasakannya kambuh-kambuhan sejak 1,5 tahun terakhir. Pasien adalah seorang
perokok sejak muda. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 135/85 mmHg, denyut nadi
88 x/menit, frekuensi nafas 28 x/menit, suhu 37,1oC. Pada pemeriksaan paru didapatkan ronchi
halus di sebagian besar lapang paru dan wheezing. Apakah diagnosis yang paling tepat untuk kasus
di atas?
A. asma bronchiale
B. bronchiectasis
C. bronchitis kronis
D. efusi pleura
E. status asmatikus
20. Wanita, 27 tahun, mengeluh sering berat dan pusing pada kepala bagian depan, dokter
mendiagnosis dengan sinusitis. Lubang (ostium) drainage dari sinus yang dimaksudkan berada
pada
a. Meatus nasi superior
b. Meatus nasi medial
c. Meatus nasi inferior
d. Fossa Fossenmuller
e. Concha medial

21. Wanita, 67 tahun mengeluh tidak bisa berbicara setelah dilakukan operasi thyroidectomy dengan
manupulasi daerah laring, secara anatomi kemungkinan cidera yang dialami pada
a. Nervus laryngeus superior
b. Nervus laryngeus inferior
c. Nervus laryngeus medial
d. Nervus laryngeus comunis
e. Nervus laryngeus recurrens
22. Seorang wanita 21 tahun saat memakai jilbab tidak sengaja tersedak jarum pentul, pasien batuk-
batuk hebat. Dimanakah kemungkinan menyangkutnya jarum tersebut?
a. Trachea
b. Tonsil
c. Carina bronchus
d. Bronkus kanan
e. Bronkus kiri
23. Seorang perempuan, 25 tahun, mengeluhkan nyeri pada pipi, hidung buntu, pilek, nafas
berbau, badan lesu selama 1 bulan. Dari pemeriksaan fisik ditemukan nyeri tekan pada fosa
kanina dan sulkus gingivobukalis; rhinoskopi anterior: mukosa edema dan hiperemi, sekret
mukopurulen; rhinoskopi posterior: sekret post-nasal purulen. Patofisiologi penyakit yang
dialami oleh pasien:
a. Sumbatan ostium sinus yang mengakibatkan vasokonstriksi sehingga terjadi
transudasi dan penumpukan sekret kental.
b. Hiperaktivitas silia yang mengakibatkan drainase sekret meningkat.
c. Hiperaktivitas kelenjar mukus sehingga sekret menjadi encer.
d. Sumbatan ostium sinus yang mengakibatkan hipoksia sehingga terjadi disfungsi
silia dan stagnasi sekret.
e. Penurunan tekanan intrasinus diikuti tekanan negatif.
24. Seorang laki-laki, usia 50 tahun, sedang menjalani terapi TBC bulan ke-3. Ia mengalami
kesemutan dan rasa terbakar di kaki. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi efek samping
obat antituberculosis tersebut adalah ...
a. Fisioterapi.
b. Pemberian multivitamin.
c. Pemberian vitamin B6.
d. Pemberian analgesik.
e. Pemberian kortikosteroid.
25. Penyakit asma merupakan penyakit yang lazim ditemui . Penyakit ini merupakan salah
satu jenis penyakit atopi dan merupakan bagian dari reaksi hipersensitivitas. Maka
imonoglobulin dan reaksi tipe hipersensitivitas apa yang memperantarai terjadinya asma
saat terpapar suatu alergen?

A. IgE dengan hipersensitivitas tipe cepat


B. IgA dengan hipersensitivitas tipe cepat
C. IgM dengan hipersensitivitas tipe lambat
D. IgE dengan hipersensitivitas tipe lambat
E. IgA dengan hipersensitivitas tipe lambat

Anda mungkin juga menyukai