Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG PERAN

KELUARGA DALAM PROSES PENYEMBUHAN PENDERITA GANGGUAN


JIWA DENGAN DEFISIT PERAWATAN DIRI

DI POLIKLINIK RUMAH SAKIT ERNALDI BAHAR PROVINSI SUMATERA


SELATAN

DISUSUN OLEH :

1. Melya Azizah
2. Nova Yulianti
3. Putu Setyawati
4. Rizky Nabilah
5. Wahyu Kusuma Wardani
6. Yunita Anggraini

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALEMBANG

JURUSAN KEPERAWATAN / PRODI DIII KEPERAWATAN

TAHUN 2019
A. HASIL KEGIATAN

Pada hari Senin, 22 juli 2019 telah dilakukan penyuluhan tentang peran keluarga dalam
proses penyembuhan penderita gangguan jiwa dengan defisit perawatan diri di poliklinik
rumah sakit Ernadi Bahar Provinsi Sumatra Selatan jam 08.00-08.30 WIB yang dihadiri oleh
22 peserta. Penyuluhan di lakukan dengan media leaflet dan mading.

Kegiatan penyuluhan ini dimulai dengan persiapan lingkungan terlebih dahulu dengan
mengajurkan alat penyuluhan yaitu dengan mengatur posisi papan lembar balik dan
membagikan leflet prses kegiatan dapat diuraikan sebagai berikut.

1. Fase Orientasi (08.00-08.05)

Pembukaan dengan moderator oleh Rizky Nabilah terlebih dahulu mengucpakan


salam, memperkenalkan dirinya dan anggota yang lain, menyebutkan asal
institusi, tujuan penyuluhan dan mengatakan pada peserta punyuluhan untuk
memperhatikan penyuluhan karena akan diberikan hadiah menarik jika bertanya
dan menjawab pertanyaan acara penyuluhan.

2. Fase Kerja (08.05-08.20)


Setelah memperkenalkan anggota kelompok yang akan mengadakan penyuluhan
moderator mempersilakan presentator menjelaskan materi penyuluhan, adalah
Putu Setyawati dan Nova Yulianti Yang bertugas membagikan leaflet yaitu
Melya Azizah dan yang mengedarkan absen Yunita Anggraini sebagai
dokumentasi penyuluhan adalah Wahyu Kusuma Wardani
Presentator menjelaskan tentang Pengertian Defisit Perawatn Diri, Tanda dan
gejala, Penyebab dan peran keluarga dalam proses proses penyembuhan defisit
perawaran diri.

Pada saat diberikan penjelasan materi mengenai defisit perawatan diri para peserta
tampak perhatian terhadap presentator, ada juga yang perhatian dengan membaca
leaflet dan ada juga yang kurang perhatian. Setelah pemaparan selesai, kemudian
dilanjutkan dengan diskusi terbuka, moderator menanyakan adakah yang ingin
bertanya mengenai materi yang disampaikan dan setelah beberapa menit
moderator pun memberikan sebuah pertanyaan kepada perserta. Ada pun
pertanyaan yang diberikan oleh penyaji yatu.
a. Apa penyebab dari defisit perawatan diri
b. Apa itu defisit perawatan diri
Selain itu ada juga peserta yang bertanya kepada presentator
1. Jika aktivitas yang berlebihan apakah termasuk ke dalam gangguan jiwa
defisit perawatan diri
Jawaban :
1. Pertanyaan pertama di jawab oleh Tn. A
Keluarga terlalu memanjakan pasien, kurang dukungan dan latihan
kemampuan perawatan diri, penyakit kronis(struk), penurunan motivasi
2. Pertanyaan ke dua dijawab oleh Ny.Y
Suatu kondisi dimana seseorang mengalami kelemahan aktivitas perawatan
diri atau kurangnya perawatan diri seperti( mandi, makan, berpakaian,
berdandan dll
3. Pertanyaan dari peserta ketiga di jawab oleh presentator
Jika seseorang melakukan aktivitas dalam hal wajar seseorang tersebut masih
di katakan normal, Tetapi jika seseorang beraktivitas secara berlebihan maka
bisa di katakan mengalami gangguan jiwa

E. EVALUASI
1. Evaluasi struktur
a. Peserta hadir ditempat yang sudah ditentukan untuk penyuluhan kesehatan
minimal 20 orang,
b. Penyuluhan kesehatan dilaksanakan diruang tunggu ruang rawat jalan RS Ernaldi
Bahar Palembang, dan
c. Sarana dan prasarana memadai.
2. Evaluasi Proses
a. Moderator memberi salam dan memperkenalkan diri,
b. Moderator menjelaskan tujuan dari penyuluhan,
c. Moderator melakukan kontrak waktu dan menjelaskan mekanisme penyuluhan,
d. Moderator menyebutkan materi penyuluhan yang akan diberikan,
e. Penyaji menggali informasi dan pengalaman yang telah diketahui peserta tentang
risiko kekerasan,
f. Penyaji menjelaskan tentang hal yang dapat dilakukan untuk menghindari
kekerasan,
g. Peserta memperhatikan terhadap materi penyuluhan sampai selesai dan
h. Peserta mengajukan pertanyaan dan menjawab pertanyaan dengan benar.
3. Evaluasi Hasil
a. Peserta memahami tentang risiko kekerasan apabila terjadi kekerasan di dalam
rumah,
b. Jumlah peserta yang hadir dalam penyuluhan kesehatan sesuai yang diharapkan
c. Kegiatan berjalan sesuai dengan tujuan yang dicapai.
Dokumentasi

Sesi pembukaan penyuluhan

Sesi penyampaian materi


Sesi tanya jawab dan penyerahan hadiah kepada peserta yang bertanya dan menjawab
pertanyaan
Foto bersama setelah penyuluhan

Anda mungkin juga menyukai