Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN KEGIATAN TEKNIK MODELLING BAGI REMAJA

PEROKOK DI RW IV KELURAHAN PUDAKPAYUNG KECAMATAN


BANYUMANIK, SEMARANG
Disusun untuk memenuhi Tugas Profesi Ners Stase Keperawatan
Komunitas

Dosen Pembimbing :
Ns. Artika Nurrahima, S.Kep., M.Kep.

Disusun Oleh :
GLADIS RISNA AISYA
22020118210026

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS ANGKATAN XXXII


DEPARTEMEN ILMU KEPERAWATAN
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS DIPONEGORO
2018
LAPORAN KEGIATAN TEKNIK MODELLING BAGI REMAJA
PEROKOK DI RW IV KELURAHAN PUDAKPAYUNG KECAMATAN
BANYUMANIK, SEMARANG

Kelompok : VI (enam)

Nama Kegiatan : Berdiskusi dengan metode bermain peran dengan


topik yang ditentukan

1. Kegiatan
a. Target Audiens
Target audiens adalah Remaja perokok RW IV Kel. Pudakpayung
Kec. Banyumanik Semarang
b. Tempat, tanggal, dan waktu
Hari/Tanggal : Senin, 5 November 2018
Tempat : Rumah Remaja RW IV
Waktu : Pukul 20.00 WIB – Selesai
c. Tujuan
Diharapkan angka perokok remaja menurun menjadi 90% di RW
IV Kelurahan Pudak Payung sehingga mempengaruhi perilaku
merokok yang lebih baik dan konsep diri remaja perokok yang
belum mengenal dirinya menurun menjadi 35%
d. Pengorganisasian
Penyuluh : Gladis Risna A dan Esti Aryani
Moderator : Maulida Tsany
Fasilitator 1 : Utami Dwi Yusli
Fasilitator 2 : Ria Afnenda Naibaho
Fasilitator 3 : Lia Budiningmas
Fasilitator 4 : Dwi Saputra
Dokumentasi : Novicka Dety dan Noorachmi Harum Sari
2. Proses dan Hasil Pelaksanaan
1. Proses Kegiatan
a. Pra-Orientasi
Kegiatan pra orientasi dilakukan 10 menit sebelum acara
dimulai. Kegiatan pra orientasi yang dilakukan adalah
persiapan tempat di salah satu rumah remaja di RW IV, alat
dan video yang akan diputarkan, serta pembagian job desk
mahasiswa.
b. Orientasi
Tahap orientasi dimulai dengan pemateri menyampaikan salam
dan perkelanan oleh mahasiswa yang kemudian dilanjutkan
dengan kontrak waktu dan menjelaskan tindakan dan tujuan
apa yang akan dilakukan.
c. Tahap kerja
Pada tahap kerja, pemateri memberikan cuplikan video terkait
merokok, dilanjutkan pembagian kelompok menjadi dua
kelompok yang berperan menjadi kelompok pro dan kontra
terhadap topik merokok. Kemudian remaja berdiskusi sesuai
dengan peran mereka sebagai kelompok pro dan kontra
dengan metode debat. Setelah remaja berdiskusi, dilanjutkan
dengan kesimpulan dari pemberi materi.
d. Penutup
Pada tahap ini pemateri menanyakan perasaan klien setelah
dilakukan teknik modelling dan memberi reinforcement positif.
Kemudian pemateri melakukan kontrak waktu, tempat, dan
tujuan yang akan dilakukan berikutnya dan dilanjutkan dengan
penutupan.
e. Terminasi
Tahap ini moderator mengevaluasi perasaan dan meminta
peserta memberi kesimpulan kegiatan teknik modelling
2. Hasil Kegiatan
Hasil kegiatan ini adalah remaja mengatakan bahwa mereka
mendapat tambahan wawasan mengenai merokok dan
bahayanya. Remaja mampu mengenali konsep dirinya sehingga
dapat lebih bijaksana dalam memilih kegiatan yang positif dan
akhirnya menimbulkan keinginan untuk berhenti merokok. Setelah
dilakukan teknik modelling selama 3 kali, didapatkan hasil bahwa
remaja yang mengenali konsep dirinya meningkat.
Dokumentasi Kegiatan
3. Evaluasi
Lampiran Tabel Evaluasi Persiapan dan Proses

FORMAT EVALUASI PERSIAPAN DAN PROSES


TEKNIK MODELLING
No. Kegiatan Ya Tidak
1. Pre planning kegiatan disetujui H-2 sebelum 
pelaksanaan teknik modelling
2. Stake holder setempat memberikan izin pelaksanaan 
kegiatan H-3 sebelum pelaksanaan teknik modelling
3. Undangan disampaikan kepada warga dan pihak- 
pihak yang terkait H-2 sebelum pelaksanaan teknik
modelling
4 Materi yang akan disampaikan telah siap dalam 
bentuk video H-2 sebelum pelaksanaan teknik
modelling
5 Perlengkapan yang digunakan, seperti tempat, LCD, 
meja, kursi, rol kabel, alas duduk, dan konsumsi telah
siap H-1 sebelum pelaksanaan teknik modelling
No. Kegiatan Ya Tidak
1. Remaja dan mahasiswa datang sesuai dengan 
kontrak yang disepakati
2. Pemutara video dan diskusi teknik modelling 
dilaksanakan sesuai waktu dan tempat yang telah
ditetapkan
3. Video dan diskusi dapat tersampaikan dengan baik 
dan audiens memperhatikan materi yang disampaikan
oleh penyaji/presentator.
4. Mahasiswa bertugas sesuai job desk masing-masing 

5 Audiens aktif bertanya terhadap hal-hal yang belum 


diketahui
6 Media dan alat bantu dapat digunakan dengan efektif 

7 Remaja antusias saat bermain peran dan diskusi. 


Lampiran Tabel Evaluasi Hasil

FORMAT EVALUASI HASIL


TERAPI TEKNIK MODELLING UNTUK REMAJA PEROKOK
No. Aspek yang dinilai Ya Tidak

1 Peserta dapat aktif mengikuti kegiatan dan 


menyuarakan pendapat

2 Pada hasil kuesioner, sebanyak 65% remaja perokok 


dengan kategori perilaku merokok sedang menurun
menjadi 50%.

3 Pada hasil kuesioner, terdapat penurunan remaja 


perokok yang belum mengenal konsep dirinya
menjadi 35%
4. Daftar Hadir Peserta

Anda mungkin juga menyukai