Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN

PRAKTIKUM PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK


Pertemuan ke 4

Disusun Oleh :
AHMAD RINALDI
175410053

LABORATORIUM TERPADU
SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN
KOMPUTER AKAKOM YOGYAKARTA

2019
KONSTRUKTOR

A. TUJUAN
- Dapat membuat dan menggunakan konstruktor

B. TEORI SINGKAT

Konstruktor adalah suatu method yang pertama kali dijalankan pada saat pembuatan suatu
obyek. Konstruktor mempunyai ciri yaitu :

-Mempunyai nama yang sama dengan nama class.


-Tidak mempunyai returntype (seperti void, int, double dan lain-lain).

Setiap class pasti mempunyai konstruktor. Jika membuat suatu class tanpa menuliskan
konstruktornya, maka compiler dari Java akan menambahkan sebuah
konstruktor kosong.

C. PEMBAHASAN

Praktik 1 Membuat Konstruktor

Pembahasan :

Pada script di atas adalah script pembuatan konstruktor, dengan nama class Titik, terdapat 2
variabel
yaitu x dan y yang bertipe data integer. public Titik(){ merupakan konstruktor pada program
dengan nama Titik, diberikan nama Titik Karena konstruktor harus memiliki nama yang sama
dengan
nama kelas. Output yang keluar pada layar adalah “Konstruktor Titik Dijalankan !!!”.

Praktik 2 Membuat Objek Dan Pemanggilan Konstruktor


Pembahasan :

Script di atas adalah script dimana membuat objek dan pemanggilan pada konstruktor titik. Kelas
titik pada script di atas hanya merupakan deklarasi dari TesTitik. Agar kelas Titik dapat di
gunakan maka kelas titik harus diinstantiasi.

Method main() akan dipanggil dari luar oleh runtime Java pada saat program akan dieksekusi
sehingga
access specifier yang dimilikinya haruslah public. Keyword static memungkinkan method main()
dipanggil tanpa harus terlebih dahulu membuat instance dari class Hello. Ini diperlukan karena
method main() akan dieksekusi sebelum objek dari class Hello dibuat di memori. Keyword void
berarti bahwa method main() tidak mengembalikan nilai apa pun setelah dipanggil/dieksekusi.
Titik a=new Titik();

Baris script di atas adalah script untuk membuat objek baru di mana objek a belum memiliki
nilai, hanya membuat sebuah objek baru dari kelas Titik.

Praktik 3 Membuat Konstruktor Overloading Dan Pemanggilan Konstruktor

Class Titik
Pembahasan :

Script di atas adalah script membuat konstruktor overloading dan pemanggilan konstruktor dari
kelas Titik, konstruktor Titik di atas memiliki nilai (dengan parameter) nilai yang di berikan di
atas adalah dari variabel x dan y yang bertipe data integer.

this.x = x;
this.y = y;

Digunakan untuk mewakili sebuah instance dari kelas Titik dimana ia muncul. This dapat
digunakan untuk mengakses anggota kelas sebagai referensi. This juga kata kunci digunakan
untuk meneruskan panggilan dari satu konstuktor dikelas untuk konstuktor lain dikelas yang
sama Output yang keluar pada layar adalah “Konstruktor Titik 2 Dijalankan”

Class TesTitik
Pembahasan :

Script di atas di tambahkan pada class TesTitik, Script tersebut digunakan untuk membuat objek
baru b dan memiliki nilai (10,10) dari kelas Titik.

Praktik 4

Pembahasan :

Program diatas membuat class bernama manusia dimana pada class tersebut dinyatakan bahwa
nama menggunakan tipe data string, dan umur bertipe data integer.

public static void main(String [] args){ Baris script di atas mendeklarasikan suatu method dengan
nama main. Nama main di sini merupakan suatu keharusan dalam Java karena Java akan mencari
method yang bernama main ini sebagai titik awal eksekusi program. Keyword public merupakan
access specifier yang menentukan visibility level dari method ini. Public berarti method ini dapat
diakses/dipanggil dari luar class di mana ia dideklarasikan.
LATIHAN

Class Buku

Class ObjekBuku
TUGAS

1. Lengkapi kelas Segitiga dengan konstruktor yang menginisialisasi alas dan tinggi

D. KESIMPULAN

1. Konstruktor memiliki nama yang sama dengan kelas


2. Konstruktor tidak memiliki retur value
3. Konstruktor tidak dapat dipanggil secara langsung, namun harus dipanggil dengan
menggunakan operator new pada pembentukan sebuah class
LISTING
(terlampir)

Anda mungkin juga menyukai