Anda di halaman 1dari 1

The experience prakerin

Hello guys, seperti yang telah kita ketahui bahwa selama 4 bulan kebelakang kita telah
melaksanakan prakerin. Oleh karena itu, disini kami akan sedikit menceritakan pengalaman kami
selama prakerin di Dinas Pariwisata. Izinkan kami untuk terlebih dahulu memperkenalkan diri kami,
saya Mira Mulyani dan kedua rekan saya Nur Fadillah Khoeroyani dan Fauzy Achamd Nurhikmat.

Sebelumnya saya akan menjelaskan kenapa harus ada prakerin? Pada dasarnya prakerin adalah
kegiatan pendidikan, pelatihan, dan pembelajaran yang dilaksanakan di dunia usaha atau dunia
industri dalam upaya pendekatan ataupun untuk meningkatkan mutu siswa sesuai dengan
bidangnya dan juga menambah bekal untuk masa mendatang guna memasuki dunia kerja yang
semakin banyak serta ketat dalam persaingannya.

Sebelum Prakerin tentunya kita diberi pembekalan terlebih dahulu selama 2 hari mulai tanggal 18-19
April 2019. Tujuannya untuk memberi pengetahuan dasar seputar dunia usaha yang akan digeluti
siswa sesuai jurusannya. Adapun waktu prakerin selama 4 bulan mulai tanggal 22 April-22 Agustus
2019.

Hari pertama prakerin membuka pengalaman bagi kami, karena disitulah kami mulai berinteraksi
dan berkomunikasi di dunia kerja. Kita dituntut untuk secepat mungkin beradaptasi dengan
lingkungan baru. Selama prakerin kami di beri kepercayaan untuk membantu pekerjaan yang ada di
dinas seperti, melakukan pencatatan surat masuk dan keluar, melakukan penataan dokumen,
membuat surat perintah tugas dan masih banyak lagi.

Kami ditempatkan di subbagian kebudayaan dinas pariwisata kabupaten pangandaran. Disana kami
diikutsertakan dalam berbagai kegiatan rapat. Selain itu juga, kami terlibat dalam berbagai event
besar Pangandaran seperti Pangandaran internasional kite festival dan pasanggiri mojang jajaka
kabupaten pangandaran.

Saya yang prakerin di kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis sama tidak selalu bekerja di dalam
ruangan namun saya sering juga di ajak mengikuti acara-acara diluar seperti upacara adat Ngikis,
Merlawu, Nyepuh, Misalin dan Rekrasi/berwisata. Saya juga berpartisipasi mengikuti acara karnaval
se-Jawa Barat untuk memeriahkan ulang tahun kabupaten Ciamis yang di adakan oleh kantor dinas
pariwisata.

Selama prakerin kami merasa senang dan kami juga mendapatkan ilmu dan pengalaman yang luas
dan bermanfaat di dunia kerja. Banyak ilmu-ilmu baru yang didapat selama prakerin. Ya tentu saja
dapat dijadikan modal bekerja di masa depan. Kami merasa bangga dan bahagia karena dapat
menjalankan kegiatan prakerin dengan baik hingga akhir.

Kami berpesan agar kita lebih menyiapkan diri untuk menghadapi prakerin, jaga nama baik sekolah
dan keluarga. Juga bagi sekolah dan instansi agar menenmpatkan siswa sesuai dengan bidangnya.

Sampai sini cerita prakerin kami selama 4 bulan. Tetap semangat dan jadikan pelajaran cerita kami
agar lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai