Anda di halaman 1dari 10

1

Deskripsi

SISTEM MONITORING PERILAKU HEMAT ENERGI LISTRIK

5 Bidang Teknik Invensi


Invensi ini mengenai Sistem Monitoring Perilaku Hemat
Energi Listrik, lebih khusus lagi, invensi ini berhubungan
dengan suatu sistem yang memonitor prilaku pengguna ruangan
dalam mengkonsumsi energi listrik, dengan mengirimkan
10 notifikasi kepada smartphone pengguna terakhir, yang
meninggalkan ruangan tanpa mematikan perangkat listrik dan
elektronik yang terdapat di ruangan tersebut. Sistem ini
juga dilengkapi dengan informasi tentang biaya energi yang
telah terbuang percuma akibat dari prilaku boros yang
15 dilakukan oleh pengguna, sehingga kedepannya diharapkan
mampu mendorong pembiasaan prilaku hemat energi bagi setiap
individu. Invensi ini sangat efisien dari sisi ekonomi
karena tidak membutuhkan perubahan infrastruktur listrik
yang bersifat invasive, tidak membutuhkan investasi
20 peralatan berteknologi tinggi serta minim biaya instalasi.
Invensi ini memberikan umpan balik kepada pengguna berupa
notifikasi, laporan, dan status keadaan dari peralatan
listrik. Hal ini berguna untuk mengubah perilaku dari boros
listrik menjadi hemat energi listrik.
25
Latar Belakang Invensi
Invensi ini telah dikenal dan digunakan untuk
memonitoring penggunaan peralatan listrik yang dapat
mengingatkan pengguna sehingga pengguna akan lebih
30 memperhatikan penggunaan listriknya.
Invensi teknologi yang berkaitan dengan monitoring listrik.
Hal ini didasarkan karena Pemakaian listrik perlu dikontrol dan
dimonitor agar pengguna listrik dapat menggunakan listrik secara
2

efisien dan hemat. Penghematan energi itu sendiri sangat


bergantung pada perilaku dan kesadaran manusianya.
Selanjutnya Invensi yang diajukan ini dimaksudkan untuk
mengatasi permasalahan yang dikemukakan diatas dengan cara
5 suatu membuat sistem untuk memonitor perilaku penggunaan energi
listrik sebagai upaya pembangunan kesadaran perilaku hemat energi
di sektor publik

Uraian Singkat Invensi


10 Tujuan utama dari invensi ini adalah untuk mengatasi
permasalahan yang telah ada sebelumnya khususnya monitoring
perilaku pengguna listrik, dimana suatu alat monitor sesuai
dengan invensi dicirikan dengan Sistem monitor dan kontrol
konsumsi energi listrik ini akan mengirimkan data nilai arus
15 yang terbaca oleh sensor arus, baik itu dari peralatan AC,
TV, komputer dan lampu secara langsung pada saat itu (real
time). Data tersebut akan diakuisisi untuk mendapatkan nilai
daya. Data nilai arus yang telah diakuisisi menjadi data
daya akan dikirimkan ke web server menggunakan sistem
20 gateway internet. Data yang telah disimpan ke web server
dapat diakses oleh admin dan user. Monitoring dilakukan
selain oleh pengguna sendiri juga dapat dilakukan oleh
pimpinan atau orang yang ditunjuk sebagai penanggung jawab
dalam memonitor konsumsi lisrik pada suatu gedung. Apabila
25 dari laporan riwayat pemborosan yang dilakukan oleh pengguna
gedung tergolong tinggi/besar, maka pihak yang berwenang
dapat mengambil sejumlah kebijakan, termasuk pemberian
sanksi, untuk mencegah agar pemborosan tidak terus
berlanjut. Dengan cara ini diharapkan proses pembiasaan
30 sikap hemat energi kepada pengguna gedung dapat berbuah
menjadi prilaku sehari-hari yang tetap bertahan meski tidak
ada lagi orang atau system yang memonitornya.
3

Tujuan lain dari invensi ini adalah untuk memberikan


peringatan dan kontrol penggunaan listrik sebagai upaya
pembangunan kesadaran perilaku hemat energi. Tujuan dan
manfaat-manfaat yang lain serta pengertian yang lebih
5 lengkap dari invensi berikut ini sebagai perwujudan yang
lebih disukai dan akan dijelaskan dengan mengacu pada
gambar-gambar yang menyertainya.

Uraian Singkat Gambar


10 Gambar 1, adalah sketsa skema arsitektur sistem monitoring
listrik.
Gambar 2, adalah sketsa halaman login di smartphone
pengguna.
Gambar 3, adalah sketsa halaman menu. Adapun menu yang
15 tersedia pada aplikasi ini yaitu melihat perangkat yang
masih menyala disertai daya masing-masing peralatan serta
dapat melihat riwayat pemborosan yang telah terjadi.
Gambar 4, adalah sketsa halaman perangkat yang masih menyala
saat ini. Halaman ini memperlihatkan perangkat yang masih
20 menyala saat ini serta daya yang sedang mengalir ke setiap
peralatan. Peralatan yang tidak sedang menyala tidak akan di
tampilkan pada halaman ini.
Gambar 5, adalah sketsa halaman riwayat pemborosan. Halaman
ini memperlihatkan kapan saja user melakukan pemborosan.
25 Data pemborosan diambil dari database di server. Data dapat
disortir berdasarkan nama user dan rentang waktu.
Diharapkan dengan adanya laporan pemborosan ini dapat
meningkatkan kepedulian user terhadap energi yang telah dia
sia-siakan, sehingga di masa mendatang user dapat lebih
30 peduli terhadap energi.
Gambar 6, sketsa halaman notifikasi yang muncul di
smartphone. Notifikasi akan muncul apabila server mengecek
status peralatan masih nyala dan tidak ada lagi pengguna di
4

dalam ruangan. Cara mengidentifikasi pengguna apakah masih


di dalam ruangan atau tidak yaitu berdasarkan nilai RSSI
yang dikirimkan oleh smartphone pengguna berdasarkan
kekuatan sinyal WiFi yang tersambung ke smartphone pengguna.
5 Apabila nilai RSSI yang diidentifikasi kecil dari -40 maka
pengguna dianggap keluar ruangan. Jika masih ada peralatan
yang menyala dan pengguna tidak ada di dalam ruangan maka
akan dikirimkan perintah munculkan notifikasi “Penting!
Masih ada perangkat yang masih aktif. Harap dimatikan!”.
10 Notifikasi akan muncul setiap 1 menit apabila masih
teridentifikasi peralatan menyala tetapi tidak ada pengguna
di ruangan. Apabila pengguna menekan tombol notifikasi
tersebut, pengguna akan dihantarkan ke halaman perangkat
yang masih menyala, sehingga pengguna tahu perangkat yang
15 mana saja yang masih menyala dan bersegera untuk kembali ke
ruangan dan mematikan perangkat tersebut. Diharapkan dengan
adanya notifikasi secara terus menerus ini pengguna akan
lebih merasa bertanggung jawab sehingga dapat merubah
perilaku mereka.
20 Gambar 7, sketsa halaman login di desktop. Halaman ini
berguna untuk mengidentifikasi pengguna yang akan mengakses
halaman melalui website.

Gambar 8, sketsa halaman registrasi. Halaman ini berfungsi


untuk meregistrasi pengguna yang belum terdaftar di sistem.

25 Gambar 9, sketsa halaman riwayat pemborosan di desktop.


Halaman ini memperlihatkan kapan saja user melakukan
pemborosan. Data pemborosan diambil dari database di server.
Data dapat disortir berdasarkan nama user dan rentang waktu.
Diharapkan dengan adanya laporan pemborosan ini dapat
30 meningkatkan kepedulian user terhadap energi yang telah dia
sia-siakan, sehingga di masa mendatang user dapat lebih
peduli terhadap pemakaian energi
5

Gambar 10, sketsa halaman laporan kerugian daya. Halaman ini


dapat didownload dalam format pdf. Laporan ini
memperlihatkan kapan saja user melakukan pemborosan.

Gambar 11, Rangkaian alat untuk mendeteksi arus.

5
Uraian Lengkap Invensi
Invensi ini akan secara lengkap diuraikan dengan
mengacu kepada gambar-gambar yang menyertainya.
Mengacu pada Gambar 1, yang memperlihatkan gambar detail
10 secara lengkap sketsa skema arsitektur sistem monitoring
listrik. Yang terdiri dari sebuah sensor arus dan sebuah
microcontroller sebagai alat untuk mengetahui status dan
daya dari setiap peralatan. Microcontroller akan selalu
mengirimkan data daya dari setiap peralatan ke database
15 server yang telah di-hosting. Pengguna dapat melihat dan
memonitor penggunaan listrik serta melihat peralatan listrik
mana saja yang masih aktif. Notifikasi akan diterima
pengguna jika sistem mengidentifikasi tidak ada orang yang
berada di ruangan sementara itu kondisi peralatan listrik
20 masih dalam keadaan menyala.
Mengacu pada Gambar 2, yang memperlihatkan gambar detail
secara lengkap sketsa halaman login di smartphone pengguna.
Halaman ini berguna untuk mengidentifikasi pengguna yang
akan mengoperasikan aplikasi ini.
25 Mengacu pada Gambar 3, yang memperlihatkan gambar detail
secara lengkap sketsa halaman menu. Adapun menu yang
tersedia pada aplikasi ini yaitu melihat perangkat yang
masih menyala disertai daya masing-masing peralatan serta
dapat melihat riwayat pemborosan yang telah terjadi.
30
Mengacu pada gambar 1 hingga gambar 11 peralatan ini
dilengkapi sebuah sensor arus dan sebuah microcontroller sebagai
alat untuk mengetahui status dan daya dari setiap peralatan.
6

Microcontroller akan selalu mengirimkan data daya dari setiap


peralatan ke database server yang telah di-hosting. Pengguna dapat
melihat dan memonitor penggunaan listrik serta melihat peralatan
listrik mana saja yang masih aktif. Notifikasi akan diterima
5 pengguna jika sistem mengidentifikasi tidak ada orang yang berada
di ruangan sementara itu kondisi peralatan listrik masih dalam
keadaan menyala
Dari uraian diatas jelas bahwa hasil dari invensi ini dapat
memberi manfaat bagi masyarakat khususnya pemerintahan
10 karena secara praktis dan efisien dalam rangka merubah
perilaku penggunaan listrik karena Notifikasi akan diterima
pengguna jika sistem mengidentifikasi tidak ada orang yang berada
di ruangan sementara itu kondisi peralatan listrik masih dalam
keadaan menyala sehingga setiap orang yang menerima notifikasi
15 akan ingat dan bertindak untuk mematikan peralatan listrik yang
masih menyala dan invensi ini benar-benar menyajikan suatu
penyempurnaan yang sangat praktis khususnya pada monitoring
perilaku agar hemat energi

20 Klaim

1. Suatu sistem monitoring perilaku hemat energi yang


dicirikan dengan
a. Mengirimkan notifikasi apabila user tidak ada di ruangan
25 dan peralatan masih menyala.
b. User dapat diidentifikasi berdasarkan nilai RSSI yang
dikirimkan oleh smartphone pengguna.
c. Dapat mengakses daya saat ini secara real time untuk
setiap peralatan.
30 d. User dapat melihat data riwayat pemborosan melalui
aplikasi di smartphone ataupun di desktop.
e. Dengan adanya laporan pemborosan/daya yang terbuang
diharapkan dapat menurunkan jumlah kasus keluar ruangan
tapi tidak mematikan peralatan serta dapat meningkatkan
35 kesadaran akan hidup hemat energi.
7

2. Sistem monitoring perilaku hemat energi sesuai dengan


klaim 1, dimana fungsinya yaitu untuk memberikan informasi
mengenai peralatan listrik yang nyala dan memonitoring perilaku
penggunaan listrik dari pengguna.
5
Abstrak

Sistem Monitoring Perilaku Hemat Energi Listrik

Invensi ini mengenai monitoring perilaku hemat energi.


10 Invensi ini bertujuan untuk mengonfigurasi sebuah sistem yang
dapat memonitor dan mengontrol konsumsi energi listrik secara real
time dengan memanfaatkan smartphone dan web.

Pengguna akan mendapatkan notifikasi peringatan untuk


mematikan listrik jika keluar ruangan namun lupa mematikan
15 peralatan listrik. Informasi status peralatan yang masih menyala
diharapkan dapat mendorong pengguna untuk melakukan aksi untuk
mematikan peralatan setelah mendapatkan notifikasi. Invensi ini
memberikan akses bagi user untuk mengetahui dan mengontrol
perilaku penggunaan energi listrik mereka. Invensi diawali dengan
20 mengidentifikasi karakteristik dari sistem yang akan dibangun
hingga pengujian apakah sistem yang dibangun sudah sesuai dengan
karakteristik sistem yang dibutuhkan.

Berdasarkan hasil uji coba sistem dapat disimpulkan bahwa


sistem Monitoring berjalan dengan baik berdasarkan situasi yang
25 diuji cobakan dan layak untuk diimplementasikan ke dalam sistem
nyata.

30
8

Lembar 1/3

Web Server

Database Server

Request
Response Monitoring pemakaian oleh
Sistem Monitoring Pemakaian Energi pengguna

Response
Sistem Pengguna
Baca data Internet
Energi Akuisisi data sensor,
Gateway Internet
komputasi data untuk
mendapatkan biaya Request
pemakaian Simpan data Smartphone
sementara Request
Response

Peralatan Baca Arus


Listrik oleh Sensor Akuisisi data sensor, *Monitoring pemakaian listrik
(Lampu, komputasi data untuk oleh pengguna
Tv, mendapatkan biaya Administrator *Monitoring oleh atasan
Komputer, Sistem pemakaian dan
AC) Pengontrolan pengontrolan peralatan

Sistem kontrol dan monitoring


peralatan listrik

GAMBAR 1

GAMBAR 2 GAMBAR 3

10

GAMBAR 4 GAMBAR 5
9

Lembar 2/3

GAMBAR 6

GAMBAR 7
5

GAMBAR 8
10

Lembar 3/3

GAMBAR 9

GAMBAR 10
5

Sensor arus
(SCT-013)
Kapasitor

Resistor
Breadboard

Microcontroller
(Wemos D1)

Kabel Jumper

GAMBAR 11

Anda mungkin juga menyukai