Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

BIMBINGAN KONSELING

“PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING UNTUK AUD (CIRI-CIRI LINGKUP


LAYANAN, DAN SYARAT-SYARAT PROGRAM)”

Dosen Pengampu :

Vivi Irzalinda, M. Si

Disusun Oleh :
Kelompok 5
Nur Azka Lita 1711070158
Nur Rohmah Khuryati 1711070162
Putri Cahyani Dimaniar 1711070167
Regi Santia Ambar Wati 1711070178
Salsabilla Rahmita Suciroza 1711070188

SEMESTER/KELAS : 5/E
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI
FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG
TAHUN AJARAN 2019/2020

1
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Puji syukur kita berikan kehadirat Allah Subhanallahu wa Ta’ala atas limpahan
rahmat, hidayah serta inayah-Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan
makalah Bimbingan Konseling tentang Program Bimbingan Dan Konseling Untuk AUD
(Ciri-Ciri Lingkup Layanan, Dan Syarat-Syarat Program).

Makalah Bimbingan Konseling ini telah kami susun dengan maksimal dan
mendapatkan referensi dari berbagai sumber sehingga dapat memperlancar pembuatan
makalah ini.

Terlepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan
baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu kami sangat
mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan
makalah ini.

Dan harapan kami semoga makalah Bimbingan Konseling tentang Program


Bimbingan Dan Konseling Untuk AUD (Ciri-Ciri Lingkup Layanan, Dan Syarat-Syarat
Program) ini dapat menambah pengetahuan dan pengalaman bagi para pembaca.

Wassalamu’alaykum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Bandar Lampung, 29 September 2019

Penulis

DAFTAR ISI

2
HALAMAN JUDUL ............................................................................... i
KATA PENGANTAR ............................................................................. ii
DAFTAR ISI............................................................................................. iii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah .................................................................. 1
B. Rumusan Masalah .............................................................................. 1
C. Tujuan Makalah .................................................................................. 1

BAB II PEMBAHASAN
A. PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING UNTUK
ANAK USIA DINI ............................................................................. 2
B. CIRI PROGRAM PELAYANAN BK PADA ANAK USIA
DINI ...................................................................................................... 2
C. RUANG LINGKUP LAYANAN BIMBINGAN ........................... 3
D. SYARAT-SYARAT PROGRAM BK PADA ANAK USIA
DINI ...................................................................................................... 4

BAB III PENUTUP


KESIMPULAN ........................................................................................ 6

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................... 7

BAB I

3
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah

Bimbingan dan konseling merupakan bagian integral dari pendidikan di Indonesia.


Sebagai sebuah layanan professional, kegiatan layanan bimbingan dan konseling tidak
bisa dilakukan secara sembarangan, namun harus berangkat dan berpijak dari suatu
landasan yang kokoh, yang didasarkan pada hasil-hasil pemikiran dan penelitian yang
mendalam. Pendidikan anak usia dini adalah setara dengan pendidikan dasar sehingga
anak didik juga memerlukan pelayanan bimbingan dan konseling.

B. Rumusan Masalah
1. Apa saja program bimbingan dan konseling untuk anak usia dini?
2. Apa saja ciri-ciri program layanan bimbingan dan konseling pada anak usia dini?
3. Apa saja ruang lingkup layanan dan bimbingan?
4. Apa saja syarat-syarat program bimbingan dan konseling pada anak usia dini?

C. Tujuan Makalah
1. Untuk mengetahui program bimbingan dan konseling untuk anak usia dini.
2. Untuk mengetahui ciri-ciri program layanan bimbingan dan konseling pada anak usia
dini.
3. Untuk mengetahui ruang lingkup layanan dan bimbingan.
4. Untuk mengetahui syarat-syarat program bimbingan dan konseling pada anak usia
dini.

BAB II
4
PEMBAHASAN
A. PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING UNTUK ANAK USIA DINI
Program bimbingan konseling pada anak usia dini terdiri dari :
1. Parenting
Parenting diartikan sebagai pengasuhan orang tua, maksudnya adalah proses interaksi
antara orang tua dengan anak. Kegiatan parenting ini meliputi: memberi makan
(nourishing), memberi petunjuk (guiding), dan melindungi (protecting) anak – anak.

2. Konseling
Pada pelaksanaan konseling pada PAUD dilakukan dengan nuansa bermain.

3. Field Trip
Karyawisata atau field trip selain berfungsi sebagai kegiatan rekreasi dapat pula
berfungsi sebagai salah satu teknik dalam bimbingan kelompok.

4. Penempatan Kegiatan Ekstrakurikuler


Penempatan kegiatan ekstrakurikuler dilakukan untuk mengembangkan minat serta
bakat pada anak.

5. Leaflet
Menurut Effendi dalam kamus komunikasi, leaflet adalah lembaran kertas berukuran
kecil mengandung pesan tercetak untuk disebarkan kepada umum sebagai informasi
mengenai suatu hal atau peristiwa. Proses ini diharapkan mampu membantu orang
tua untuk mendapatkan informasi tentang tempat – tempat di mana anak mereka
belajar.

B. CIRI PROGRAM PELAYANAN BK PADA ANAK USIA DINI

Program bimbingan yang baik, yaitu program yang apabila dilaksanakan akan
efesien dan efektif. Menurut Syaodih, ada beberapa ciri program bimbingan dan
konseling bagi anak usia dini yaitu:
1. Proses bimbingan dan konseling harus disesuaikan dengan pola pikir dan
pemahaman anak.
2. Pelaksanaan bimbingan terintegrasi dengan pembelajaran.
5
Pelaksanaan bimbingan dan konseling dilaksanakan secara bersama – sama
dengan pelaksanaan pembelajaran, artinya guru pada saat akan merencanakan
kegiatan pembelajaran juga harus memikirkan tentang program bimbingannya.
3. Waktu pelaksanaan bimbingan sangat terbatas.
Interaksi guru dengan anak relatif tidak lama, rata –rata pertemuan dalam sehari
hanya 2,5 – 3 jam. untuk itu guru harus merancang kegiatan secara efektif baik
yang terkait dengan pengembangan dalam kegiatan pembelajaran secara rutin
maupun melaksanakan bimbingan bagi anak.
4. Pelaksanaan bimbingan dilaksanakan dalam nuansa bermain.
5. Adanya keterlibatan teman sebaya.
Kebutuhan anak akan teman sebaya menjadi pelaksanaan bimbingan konseling
bagi anak usia dini karena melalui teman sebaya upaya mengatasi sosial
emosional dapat dipandang sebagai cara yang tepat untuk mengatasi masalah yang
dialami anak.
6. Adanya keterlibatan orang tua.1

C. RUANG LINGKUP LAYANAN BIMBINGAN

Bimbingan bagi anak usia dini terdiri atas 5 bentuk layanan, yaitu :
a) Layanan pengumpulan data
Layanan pengumpulan data dimaksudkan untuk menjaring informasi-
informasi yang diperlukan guru atau pendamping anak usia dini dalam
memahami karakteristik, kemampuan dan permasalahan yang mungkin
dialami anak.

b) Layanan informasi
Layanan informasi dimaksudkan untuk memberikan wawasan dan
pemahaman baik untuk anak maupun bagi orang tua. Untuk anak usia dini
yang relatif masih usia muda, masih sangat sedikit informasi atau
pengetahuan yang diketahui dan dipahami anak.

c) Layanan Konseling
1
Sulistyarini dan Muhammad Jauhar, Dasar – Dasar Konseling. (Jakarta: Prestasi Pustaka. 2014)

6
Proses konseling pada anak usia dini berbeda dengan konseling yang
dilakukan pada remaja atau orang dewasa. Layanan konseling dilakukan
dengan mengikuti beberapa langkah seperti yang diungkapkan dalam uraian
terdahulu yaitu melakukan :
 Identifikasi masalah
 Diagnosis
 Prognosis
 Treatment, dan
 Evaluasi tindak lanjut

d) Layanan penempatan
Layanan penempatan, yaitu layanan bimbingan yang memungkinkan anak
memperoleh penempatan yang tepat sesuai dengan kondisi dan potensinya.

e) Layanan evaluasi dan tindak lanjut


Layanan evaluasi dan tindak lanjut merupakan layanan untuk mengetahui
tingkat keberhasilan penanganan yang telah dilakukan guru atau
pendamping.2

D. SYARAT-SYARAT PROGRAM BK PADA ANAK USIA DINI

Selain memperhatikan landasan penyusunan program, guru bimbingan dan konseling


perlu memperhatikan persyaratan-persyaratan tertentu dalam menyusun program
bimbingan dan konseling di sekolah. Kegiatan bimbingan dan konseling yang
dilaksanakan disekolah tidaklah dipilih secara acak, namun melalui pertimbangan yang
matang dan hendaknya memenuhi syarat-syarat berikut:

1. Berdasarkan kebutuhan bagi pengembangan peserta didik sesuai dengan kondisi


pribadinya, serta jenjang dan jenis pendidikannya.
2. Lengkap dan menyeluruh, memuat segenap fungsi bimbingan, meliputi semua jenis
layanan dan kegiatan pendukung, serta menjamin dipenuhinya prinsip dan asas-asas

2
Darma Yulia, Program Bimbingan Dan Konseling Untuk Pra Sekolah, (dalam
http://darmayulia17.blogspot.com/2012/12/program-bimbingan-dan-konseling-untuk.html?m=1) yang diakses
pada 29 September 2019

7
bimbingan dan konseling. Kelengkapan program ini disesuaikan dengan kebutuhan
dan karakteristik peserta didik pada satuan pendidikan yang bersangkutan.
3. Sistematik, dalam arti program disusun menurut urutan logis, tersinkronisasi dengan
menghindari tumpeng tindih yang tidak perlu, serta dibagi-bagi secara logis.
4. Terbuka dan luwes, sehingga mudah menerima masukkan untuk pengembangan dan
penyempurnaan, tanpa harus merombak program itu secara menyeluruh.
5. Memungkinkan kerjasama dengan semua pihak yang terkaitdalam rangka sebesar-
besarnya memanfaatkan berbagai sumber dan kemudahan yang tersedia bagi
kelancaran dan keberhasilan pelayanan bimbingan dan konseling.
6. Memungkinkan diselenggarakannya penilaian dan tindak lanjut untuk
penyempurnaan program pada khususnya, dan meningkatkan keefektifan dan
keefisienan penyelenggaraan program bimbingan dan konseling pada umumnya.

8
BAB III

PENUTUP
KESIMPULAN

Program bimbingan konseling pada anak usia dini terdiri dari:


1. Parenting
2. Konseling
3. Field Trip
4. Penempatan Kegiatan Ekstrakurikuler
5. Leaflet

Ciri program pelayanan BK pada anak usia dini yaitu:


a. Proses bimbingan dan konseling harus disesuaikan dengan pola pikir dan
pemahaman anak.
b. Pelaksanaan bimbingan terintegrasi dengan pembelajaran.
c. Waktu pelaksanaan bimbingan sangat terbatas.
d. Pelaksanaan bimbingan dilaksanakan dalam nuansa bermain.
e. Adanya keterlibatan teman sebaya.
f. Adanya keterlibatan orang tua

Bimbingan bagi anak usia dini terdiri atas 5 bentuk layanan, yaitu :

a) Layanan pengumpulan data


b) Layanan informasi
c) Layanan konseling
d) Layanan penempatan
e) Layanan evaluasi dan tindak lanjut

Terdapat 6 syarat program bimbingan konseling pada anak usia dini.

DAFTAR PUSTAKA

9
Sulistyarini. Muhammad Jauhar. 2014. Dasar – Dasar Konseling. Jakarta: Prestasi Pustaka.

Yulia, Darma. Program Bimbingan Dan Konseling Untuk Pra Sekolah. (dalam
http://darmayulia17.blogspot.com/2012/12/program-bimbingan-dan-konseling-untuk.html?m=1) yang
diakses pada 29 September 2019

10

Anda mungkin juga menyukai