Anda di halaman 1dari 1

IUS SOLI

1. . Romo & Dina Ialah Pasangan Suami Istri Yang Memiliki Kewarganegaraan Indonesia

Pasangan ini telah bekerja di Amerika Serikat selama kurun waktu dua tahun. Tepat akhir
tahun ketiga bekerja, Dina mengandung serta melahirkan anaknya ditahun keempat saat
mereka masih bekerja. Anak Dina dilahirkan disebuah rumah sakit yang berada di Amerika
Serikat. Nah secara hukum, anak dari kedua pasangan ini memiliki status kewarganegaraan
Amerika karena Amerika ialah penganut asas Ius Soli dalam penentuan status
kewarganegaraan.

Oleh karenanya, selama anak ini berada didalam negara Amerika Serikat, anak ini akan
mendapatkan fasilitas gratis sampai dengan menginjak umur yang telah sesuai dengan
undang – undang atau peraturan yang berlaku disana, karena anak ini ialah warga negara
Amerika Serikat.

2. . Marcell & Nay Ialah Pasangan Suami Istri Berbeda Kewarganegaraan

Marcell ialah warga negara Brazil sedangkan Nay adalah warga negara Indonesia. Sesudah
menikah, pasangan suami istri ini tinggal dinegara Brazil untuk bekerja. Yang penting
diketahui, Nay belum mengajukan permohonan agar menjadi warga negara Brazil selama
Nay tinggal di sana.

Selama mereka bekerja di Brazil, pasangan ini akhirnya dikarunai seorang anak. Karena anak
mereka lahir di Brazil, maka anak ini secara otomatis mendapatkan sebuah status
kewarganegaraan sebagai warga negara Brazil. Marcell sebagai ayah dari anak dan sebagai
warga negara Brazil tidak ikut serta merta bisa menurunkan status kewarganegaraannya
kepada anaknya karena negara ini ialah penganut asas Ius Soli dalam menentukan status
kewarganegaraan penduduknya.

3.

Anda mungkin juga menyukai