Anda di halaman 1dari 4

P E R N YAT AA N

Nomor : 17,-
--Pada hari ini, Senin 9 (sembilan) Oktober 2019 (dua ribu Sembilan
belas), Jam 10.00. WIB (sepuluh waktu Indonesia bagian barat).-------
--berhadapan dengan saya, RAMADHAN, Sarjana Hukum, Notaris di
Medan, dengan dihadiri saksi-saksi yang telah saya, Notaris, kenal dan
nama-namanya akan disebutkan pada bagian akhir akta ini:----
-Tuan YUDI IBRAHIM, lahir di Medan, pada tanggal 09 (sembilan)
November 1970 (seribu sembilan ratus tujuh puluh), Warga Negara
Indonesia, pekerjaan Wiraswasta, bertempat tinggal di Jalan Mansur
No 49 Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan; Nomor Induk
Kependudukan: 1201040902702260.--------------------------------------
--Penghadap dikenal oleh saya, Notaris;---------------------------------------
-Penghadap dengan ini terlebih dahulu menerangkan:-----------------------
--Bahwa berdasarkan Akta
adalah selaku pemegang hak atas : -----------------------------------------
-sebidang tanah seluas 1.200 m2 (seribu dua ratus meter persegi),
sertifikat hak milik nomor 443/ kelurahan air tiris.-----------------------
-demikian berikut segala sesuatu yang terdapat, tumbuh, berdiri dan
ditanam serta dibangun di atas tanah tersebut dan segala sesuatu yang
melekat erat dengan tanah tersebut yang menurut sifat dan
peruntukannya serta hukum dan peraturan perundang-undangan
merupakan satu kesatuan yang tidak dapat terpisahkan dengan tanah
tersebut tanpa ada yang dikecualikan, setempat dikenal sebagai
benda tetap.--------------------------------------------------------------------
-Asli sertipikat hak milik tersebut diperlihatkan kepada saya, Notaris,
kemudian dikembalikan kepada yang berkepentingan, sedangkan
foto copynya yang dibubuhi materai secukupnya, yang telah
dilegalisasi oleh saya, notaris, turut dijahitkan pada miuta akta ini,
selanjutnya dalam akta ini cukup disebut “tanah”;-----------------------
--Bahwa seluruh uang untuk memperoleh “tanah” tersebut termasuk
semua biaya ongkos serta pajak-pajak, sehingga terdaftar atas nama Tuan
YUDI IBRAHIM sesungguhnya berasal dari uang dan milik serta
kepunyaan:-------------------------------------------------------------------------
--Bahwa adapun alasan “tanah” tersebut dalam sertifikat Hak Milik
Nomor: 443/ Kelurahan Air Tiris, tersebut terdaftar atas nama penghadap
Tuan YUDI IBRAHIM adalah semata-mata untuk kepentingan
administrasi agar “perseroan” dapat membeli dan memperoleh “tanah”
tanpa melepaskan Hak Milik yang melekat pada “tanah” tersebut;--------
-Bahwa agar “Perseroan” tersebut tidak dirugikan baik sekarang maupun
di kemudian hari karena telah mengeluarkan uang untuk pembelian dan
perolehan “tanah” tersebut, sehingga terdaftar atas nama Raditya Dika,
maka untuk dan guna kepentingan “perseroan” tersebut, saya Raditya
Dika dengan ini dan dengan sesungguhnya, apabila diperlukan bersedia
mengangkat sumpah sesuai agama yang saya anut;--------------------------
----------------------------------MENYATAKAN--------------------------------
1. –Bahwa benar, seluruh uang untuk pembelian dan perolehan “tanah”
tersebut di atas, termasuk semua biaya, ongkos serta pajak-pajak
untuk dan guna memperoleh “tanah” tersebut, sehingga terdaftar atas
nama YUDI IBRAHIM sesungguhnya berasal dari uang dan milik
serta kepunyaan dan yang dikeluarkan sepenuhnya oleh “Perseroan”;
2. –Bahwa saya, YUDI IBRAHIM menghormati semua hak dan
tuntutan yang dapat dijalankan oleh “Perseroan” agar dapat segera
mengajukan balik nama ke atas nama “perseroan” tersebut;------------
3. –Pernyataan ini dengan alasan dan dengan cara apapun juga tidak
dapat dibatalkan atau dicabut kembali;------------------------------------
4. –Pernyataan ini dibuat guna untuk kepentingan “Perseroan” untuk
mengajukan permohonan pengampunan pajak pada Kantor Pajak
Setempat;----------------------------------------------------------------------
--Selanjutnya turut berhadapan dengan saya, Notaris, kenal yang nama-
namanya akan disebutkan pada bagian akhir akta ini;------------------------
--Akhirnya para penghadap dalam kedudukan sebagaimana diuraikan
seperti tersebut diatas menerangkan, mengenai akta ini dan segala
akibatnya serta pelaksanaannya, memilih tempat tinggal (domisilie)
hukum yang sah dan tidak berubah di kantor panitera Pengadilan Negeri
di Medan.--------------------------------------------------------------------------
---------------------------DEMIKIAN AKTA INI -------------------------------
--Dibuat sebagai minute dan dilangsungkan di Medan pada hari, tanggal
dan jam seperti tersebut pada bahagian awal akta ini, dengan dihadiri
oleh:---------------------------------------------------------------------------------
1. Nona Kezia, Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, lahir di Medan,
pada tanggal 25 (dua puluh lima) Mei 1995(seribu sembilan ratus
sembilan puluh lima), warga negara Indonesia, pekerjaan Pegawai
Notaris bertempat tinggal di Jalan Bunga Wijaya Kusuma, Kelurahan
Medan Selayang II, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan,
Nomor Induk Kependudukan: 4005899123411477.
2. Tuan DAHLAN MAJOR, Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan,
lahir di Padang, pada tanggal 28 (dua puluh delapan) Oktober 1995
(seribu sembilan ratus sembilan puluh lima), pekerjaan Pegawai
Notaris, bertempat tinggal di Jalan Dr. Mansyur Nomor 128,
Kelurahan pdang Bulan Selayang I, Kecamatan Medan Baru, Kota
Medan, Nomor Induk Kependudukan: 1271112869880002.-----------
-Keduanya sebagai saksi-saksi;---------------------------------------------
-Segera setelah akta ini saya, Notaris, bacakan kepada para pengahadap
dan saksi-saksi, maka akta ini ditandatangani dan ditulis nama jelas serta
dibubuhi cap ibu jari (jempol) tangan sebelah kiri oleh para penghadap,
kemudian saksi-saksi dan saya, Notaris, membubuhkan tandatangan dan
nama jelas;--------------------------------------------------------------------------
--Dibuat Tanpa Memakai Perubahan.-------------------------------------------

Notaris Kota Medan


RAMADHAN, S.H, M.Kn.

Anda mungkin juga menyukai