Anda di halaman 1dari 3

YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang didirikan oleh Chad Hurley, Steve Chen, dan

Jawed
Karim, yang sebelumnya merupakan karyawan pertama PayPal dan diluncurkan pada tanggal 14 Februari
2005.Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video
dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna, termasuk klip film, klip
TV, dan video musik. Selain itu ada pula konten amatir seperti blog video, video orisinal pendek, dan
video pendidikan.

Pada bulan Oktober 2006, Google Inc. mengumumkan bahwa mereka telah membeli YouTube dengan
nilai $1,65 miliar dalam bentuk saham. Video awal yang pertama kali di Upload di Youtube berjudul “Me
at The Zoo”, menampilkan Jawed Karim di kebun binatang San Diego. Hingga saat ini video tersebut
masih dapat disaksikan di youtube. Pada bulan juli 2006 atau 8 bulan setelah diresmikan, tercatat 65.000
video baru di upload ke situs Youtube setiap harinya, dengan 100 juta views per hari.

Model Suportif (Supportive Model)

YouTube menggunakan model perilaku organisasi supportif dimana pada model suportif, karyawan lebih
termotivasi dibandingkan pada model sebelumnya karena status mereka dan kebutuhan akan pengakuan
lebih terpenuhi. Mereka memiliki semangat untuk bekerja.

Dan manajemen mendukung karyawan dalam pekerjaan mereka, perasaan psikologisnya adalah adanya
rasa kebersamaan dan keterlibatan tugas di dalam organisasi. Karyawan mungkin berkata “kami dan
bukan mereka,” ketika merujuk pada organisasi. Rasa memiliki organisasi sangat tinggi.Karena itu
orientasi manajemen adalah untuk mendukung kinerja pekerjaan karyawan, bukan sekadar memberikan
gaji dan manfaat yang memadai seperti halnya dalam pendekatan kustodial.

Black Canyon Coffee


Melalui PT. Boga Citra Cemerlang, Black Canyon Coffee masuk ke Indonesia pada 2005. Selama 9 tahun
berdiri, franchise asal Thailand ini mencatatkan pertumbuhan positif dengan pertumbuhan 10-15%
setiap tahunnya. Kini, Black Canyon memiliki sekitar 32 outlet tersebar di pulau Jawa, Bali, Sumatera,
Kalimantan dan Sulawesi.

Kunci keberhasilan Black Canyon tidak lepas dari tiga pilar utama bisnis, yaitu Outlet Performance,
Product, dan Service Excellent. Selain itu Black Canyon memiliki Black Canyon Experience. Salah satu
wujudnya adalah aktifitas ‘Late Art On Table’ atas semua pemesanan hot cappuccino atau hot chocolate.
Artinya, barista Black Canyon melukis kopi langsung dihadapan pelanggan dan pelanggan juga
diperbolehkan mencoba melukis sendiri kopinya.

Lalu Black Canyon juga selalu melakukan training kepada para waitress dan siapapun yang ‘direct
contact’ dengan pelanggan untuk memiliki sikap melayani sahabat di rumah. Sehingga tercipta
‘persahabatan’ antara crew outlet dengan pelanggannya.

Model Sistem (System Model)

Black canyon coffe menggunakan model perilaku organisasi system dimana Ini merupakan hasil
pencarian serius akan makna lebih mulia oleh karyawan masa kini; mereka menginginkan lebih dari
sekadar mendapatkan gaji dan keamanan kerja. Karena diminta menghabiskan sebagian besar waktunya
di tempat kerja, mereka mengharapkan suasana kerja yang beretika, penuh dengan integritas dan
kepercayaan, dan kesempatan untuk mengalami suasana kebersamaan (sense of community) di antara
para rekan sekerja.

Untuk menggapai hal ini, para manajer harus terus meningkatkan rasa peduli dan belas kasihan, sensitif
terhadap kebutuhan pekerja yang berbeda-beda, termasuk pesatnya perubahan kebutuhan pribadi dan
keluarga.
Google LLC[5] adalah sebuah perusahaan multinasional Amerika Serikat yang berkekhususan pada jasa
dan produk Internet. Google didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin saat masih mahasiswa Ph.D. di
Universitas Stanford. Mereka berdua memegang 16 persen saham perusahaan. Mereka menjadikan
Google sebagai perusahaan swasta pada tanggal 4 September 1998. Pernyataan misinya adalah
"mengumpulkan informasi dunia dan membuatnya dapat diakses dan bermanfaat oleh semua orang",[9]
dan slogan tidak resminya adalah "Don't be evil".[10][11] Pada tahun 2006, kantor pusat Google pindah
ke Mountain View, California.

Google dikenal dengan etos kerjanya yang santai, yang mengingatkan kepada musim Dot-com. Bulan
Januari 2007, budaya Google tersebut dipelajari oleh Fortune Magazine dan menempati urutan #1 (dari
100) perusahaan terbaik untuk bekerja.[42] Filosofi perusahaan ini didasarkan pada berbagai prinsip
biasa seperti, "Anda dapat menghasilkan uang tanpa melakukan vandal", "Anda dapat bekerja serius
tanpa mengenakan seragam," dan "Bekerja harusnya menantang dan tantangan itu harusnya
menyenangkan." Sebuah daftar lengkap fundamental perusahaan tersedia di websitenya.[43] Budaya
bekerja santai Google dapat dilihat dari logo Google-nya yang bervariasi pada hari-hari penting.

Model Suportif (Supportive Model) dan Model Kolegial (Collegial Model)

Google mengganggu 2 model perilaku organisasi dimana Pada model suportif, karyawan lebih
termotivasi dibandingkan pada model sebelumnya karena status mereka dan kebutuhan akan pengakuan
lebih terpenuhi. Mereka memiliki semangat untuk bekerja.Model kolegial tergantung pada bagaimana
manajemen mengembangkan rasa kemitraan dengan karyawan. Hasilnya adalah karyawan merasa
dibutuhkan dan berguna. Mereka merasakan bahwa para manajer juga memberikan kontribusi, sehingga
adalah mudah untuk menerima dan menghargai peran mereka di organisasi. Para manajer dipandang
sebagai kontributor bersama dan bukan sebagai bos.Orientasi manajerialnya adalah mengarah ke kerja
tim. Manajemen adalah pelatih yang membuat tim menjadi lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai