Anda di halaman 1dari 3

A.

Gambaran Umum Hotel My All Padang


My All Hotel & Entertainment beralamat di Jl Samudra Simpang Olo ladang no 30 , Padang -
Indonesia. My All Hotel & Entertainment beroperasi sejak tahun 2015 yang terdiri dari
jumlah kamar sebanyak 26 kamar dan jumlah lantai sebanyak 6 lantai dengan bangun kokoh
(Insya Allah) tahan gempa. Harga termurah untuk menginap di My All Hotel &
Entertainment mulai dari 500.000an IDR, sesuai dengan standar harga hotel bintang 2.
Menginap di My All Hotel & Entertainment bisa menjadi pilihan jika anda berkunjung ke
Padang - Indonesia.
Terletak di Padang Barat, My All Hotel & Entertainment adalah titik awal yang sempurna
untuk menjelajahi Padang dan sangat dekat dengan tepi pantai sehingga customer dapat
menikamati indahnya sunset pada sore hari. Menampilkan daftar fasilitas yang lengkap, tamu
akan merasakan bahwa mereka menginap di properti yang nyaman. Staf yang siap melayani
akan menyambut dan memandu Anda di My All Hotel & Entertainment. Kamar dilengkapi
dengan segala fasilitas yang Anda butuhkan untuk bermalam dengan nyaman. Di beberapa
kamar terdapat televisi layar datar, cermin, handuk, akses internet - WiFi, akses internet WiFi
(gratis). Hotel ini menawarkan berbagai pilihan rekreasi. My All Hotel & Entertainment ada.
Anda bisa mempertimbangkan My All Hotel & Entertainment untuk menginap.

B. Visi Misi Hotel My All


Visi:
Menciptakan perusahaan yang mandiri dan kompetitif. Selalu dalam menjaga kerjasama yang
baik dengan berbagai perusahaan milik negara maupun swasta. Memperhatikan dan
meningkatkan kesejahteraan adalah salah satu motivasi kami kepada karyawan untuk terus
melakukan peningkatan dengan memberikan layanan maksimal kepada para tamu, agar
menjadi Ikon Hotel dengan citra yang baik.

Misi:
1.Memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan melalui pelayanan terbaik sehingga
diperoleh kepuasan pelanggan.
2. Menciptakan inovasi dan kreativitas yang akan sangat berguna dalam mengakomodasi ruang
lingkup layanan berkualitas bagi semua pihak.
3.Mendorong terciptanya kondisi financial yang sehat sehingga mampu memberikan
kontribusi keuntungan yang optimal bagi perusahaan.
4.Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan suasana kerja yang kondusif serta
koorperatif untuk mewujudkan kepuasan kerja dan kesejahteraan karyawan.

Tugas dan Wewenang dalam struktur organisasi


Supervisi Engineering
 Melakukan supervisi pekerjaan teknisi.
 Memberikan arahan dalam pekerjaan kepada seluruh teknisi.
 Menganalisa permasalahan dan melakukan penyelesaian permasalahan di Dept.
Engineering.

Supervisor security
 Bertanggung jawab atas keamanan, ketertiban, rasa aman dan nyaman diseluruh area
yang meliputi keamanan personil dan material di lokasi tugas.
 Melakukan koordinasi dengan supervisor bagian lain terkait dilingkungan
Management pengelola dan pelaksanaan kegiatan tugas-tugas pengamanan.
 Melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas-tugas pengamanan yang
dilakukan anggotanya dan kegiatan pelaksanaan pengamanan secara umum.
 Melakukan pembinaan dan meningkatkan kedisiplinan seluruh Anggota Security yang
dipimpinnya.
 Merencanakan dan menyusun kegiatan keamanan dan pengamanan secara berkala
dalam rangka pengembangan sumber daya manusia, demi terciptanya suasana aman,
nyaman, tentram dan dinamis di lingkungan.
 Melakukan evaluasi kinerja seluruh anggota Security yang dipimpinnya.

Supervisor front office


 Mengarahkan tugas operasional penerimaan tamu di front office
 Menangani keluhan tamu yang tidak bisa diatasi oleh Front Desk Agent
 Memberi persetujuan transaksi paid out tamu untuk jumlah tertentu
 Memberi persetujuan penggunaan housebank oleh Front Desk Agent
 Mengarahkan langkah persiapan penerimaan grup
 Mengatur jadwal setiap staff front desk

Supervisor Housekeeping
 Mengecek kehadiran seluruh staff yang bertugas pada hari itu.
 Mengawasi standar kerja semua section serta memberikan training program
 Mengecek kesiapan kamar yang sudah dibersihakn oleh Room Boy.
 Memastikan bahwa kamar siap dijual atau dipakai untuk meningkatan pendapatan
 Bertanggung jawab atas kesiapan dan kebersihan semua area hotel.
 Mengarahkan staff housekeepingsesuai job description masing-masing.
 Mengecek kamar sesuai status kamar.
 Menjaga dan mengawasi keamanan dan keselamatan kerja staff hotel
 Memeriksa peralatan kerja semua staff persection.

Food & Beverage Manager


 Mengatur dan menangani semua makanan dan minuman di suatu hotel dari mulai pemilihan
bahan, persiapan, rasa, kualitas, penampilan dan juga harga yang ditawarkan kepada tamu
termasuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada tamu sesuai dengan standar dari
masing masing hotel.
 Bertanggung jawab untuk membuat aktifitas di hotel yang berhubungan dengan makanan
dan minuman, tentunya juga membuat suatu acara pertunjukan dan hiburan
Human Resources Department (HRD)
Bertanggung jawab mengelola dan mengembangkan sumber daya manusia
Bertanggung jawab penuh dalam proses rekrutmen karyawan

Anda mungkin juga menyukai