Anda di halaman 1dari 2

Kisi-Kisi Ulangan Harian BAB 2 Program Linear

Kelas : XI IPS ( Matematika Wajib)

1. Tentukan daerah himpunan penyelesaian dari sistem pertidaksamaan berikut .


4𝑥 − 𝑦 ≤ 15
3𝑥 + 7𝑦 ≥ 10
9𝑥 − 5𝑥 ≤ 10
𝑥 ≥ 0 ;𝑦 ≥ 0
{ 𝑥, 𝑦 ∈ 𝑅

2. Daerah yang diarsir pada gambar di bawah merupakan himpunan penyelesaian sistem
pertidaksamaan ……

3. Pedagang teh mempunyai lemari yang hanya cukup ditempati untuk 40 boks teh. Teh
A dibeli dengan harga Rp6.000 tiap boks dan teh B dibeli dengan harga Rp8.000 tiap
boks. Jika pedagang tersebut memiliki modal Rp300.000 untuk membeli x boks teh A
dan y boks B, maka sistem pertidaksamaan dari masalah tersebut adalah ……

4. Seorang anak diharuskan makan 2 jenis tablet setiap hari.Tablet pertama mengandung
5 unit vitamin A dan 3 unit vitamin B, sedang tablet kedua mengandung 10 unit
vitamin A dan 1 unit vitamin B. Dalam satu hari anak itu memerlukan 20 unit vitamin
A dan 5 unit vitamin B. Harga tablet A Rp4.000/biji dan harga tablet B Rp8.000/biji,
maka pengeluaran minimum untuk membeli tablet setiap hari adalah ….

5. Seorang pedagang minuman memiliki modal Rp.200.000. Ia berencana membeli 2


jenis minuman. Minuman A dibeli dengan harga Rp6.000 per botol dan dijual dengan
untung Rp500/botol, minuman B dibeli dengan harga Rp8.000/botol dan dijual
dengan untung Rp1.000/botol. Bila tempatnya hanya bisa menampung 30 botol, maka
keuntungan maksimum yang dapat diperoleh adalah …….
Kisi- Kisi Ulangan Harian BAB 2 Program Linear
Kelas : XI IPA (Matematika Wajib)

1. Tentukan daerah himpunan penyelesaian dari sistem pertidaksamaan berikut .


4𝑥 − 𝑦 ≤ 15
3𝑥 + 7𝑦 ≥ 10
9𝑥 − 5𝑥 ≤ 10
𝑥 ≥ 0 ;𝑦 ≥ 0
{ 𝑥, 𝑦 ∈ 𝑅

2. Daerah yang diarsir pada gambar di bawah merupakan himpunan penyelesaian sistem
pertidaksamaan ……

3. Bahan makanan P mengandung 6 unit vitamin A dan 3 unit vitamin C per kilogram.
Bahan makanan Q mengandung 6 unit vitamin A dan 9 unit vitamin C per kilogram.
Bahan-bahan makanan tersebut akan digunakan untuk membuat campuran makanan
yang mengandung sekurang-sekurangnya 42 unit vitamin A dan sekurang-kurangnya
36 unit vitamin C. Model matematika yang dapat disusun dari masalah di atas adalah
….
4. Sebuah perusahaan perumahan akan membangun kompleks perumahan di atas lahan
seluas 15.000 m², yang terdiri atas dua tipe rumah. Rumah tipe I memerlukan luas
lahan 40 m² dan rumah tipe II memerlukan luas tangan 70 m². Selain itu, 1.000 m²
lahan harus disisihkan untuk fasilitas jalan dan taman. Banyaknya rumah yang akan
dibangun tidak bisa lebih dari 120 unit. Jika rumah tipe I dan tipe II masing-masing
memberikan keuntungan Rp8.000.000 dan Rp6000.000, tentukan banyaknya rumah
jenis I dan jenis II yang harus dibangun supaya diperoleh kandungan maksimum.
Tentukan keuntungan maksimum tersebut .
5. Seorang anak diharuskan makan 2 jenis tablet setiap hari.Tablet pertama mengandung
5 unit vitamin A dan 3 unit vitamin B, sedang tablet kedua mengandung 10 unit
vitamin A dan 1 unit vitamin B. Dalam satu hari anak itu memerlukan 20 unit vitamin
A dan 5 unit vitamin B. Harga tablet A Rp4.000/biji dan harga tablet B Rp8.000/biji,
maka pengeluaran minimum untuk membeli tablet setiap hari adalah ….

Anda mungkin juga menyukai