Anda di halaman 1dari 3

BAB 2

SEJARAH OLAHRAGA
Olahraga merupakansebuah aktivitas yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia,setiap makhluk
hidup sudah pasti melakukan nya. Dalam melakukan aktivitas ini ada banyak jenis nya dari mulai yang
termudah sampai yang tersulit.sedangkan olahraga sendiri sudah ada dari zaman dahul, dari mulai
zaman nabi sampai masa kini.

A.Sejarah olahraga didunia


1.pra sejarah
Kapten cook,saat ia pertama kali datnag ke kepulauan hawai, pada tahun 1778, melaporkan bahwa
penduduk asli berselancar.masyarakat indian amerika asli bergabung dalam permainan permainan dan
olahraga sebelum kedatangan orang orang eropa, seperti lacrosse,beberapa jenis permainan bola,lari
aktivitas atletik lainnya.

2.mesir kuno
Kolam renang juga sudah ada di daerah yang dikuasai oleh bangsawan,putri putri juga ikut renang
olahraga naik sampan juga digemari,dengan tongkat panjang orang yang naik sampan itu mencoba
mendorong lawannya sampai jatuh ke dalam air.gulat,hoki,anggar dengan tongkat terlihat pada lukisa
lukisan dinding di berbagai tempat ,sedang berburu kuda nil merupakan olahraga kaum bangsawan.

3.cina kuno
Pada mulanya kegiatan fisik memegang peranan penting karena dikaitkan dengan upacara upacara
keagamaann dan tari tarian. Pada waktu menyebarnya aliran taoisme,budhisme,dan cofusianisme
perhatian terhadap latihan fisik menurun.pada lain waktu latihan fisik digunakan oleh pendidikan kaum
militer

4.yunani kuno
Banyak cabang olahrag sudah ada sejak zaman kerajaan yunani kuno.gulat,lari,tinju,lempar lembing dan
lempar cakram dan balap kereta kuda adalah olahraga yang umum.ini menunjukkan bahwa kebudayaan
militer yunani berpengaruh pada perkembangan olahraga mereka.

5.eropa dan perkembangan olahraga


Olahraga mulai diatur dan diadakan secara berkala sejak olimpiade kuno sampai pada abad ini. Aktivitas
yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup dan makanan menjadi aktivitas yang diatur dan
dilakukan untuk kesenangan atau kompetensi dalam skala yang mengikat seperti berburu memancing
hortikultur.

B.Sejarah olahraga di indonesia


1.zaman primitif
Tidak mengherankan bahwa anak indonesia dididik sesuai dengan keperluan hidup primitif waktu itu.
ikut ayah berburuh menangkap ikan dan sebagai nya.
2.zaman kerajaan
Kehidupan dizaman kerajaan kerajaan besar di indonesia seperti zaman majapahit mataram ditandai
oleh tata feodal yang memisahkan jauh antara rakyat dan raja dengan adanya pegawai parjurit dan
kebangsawan yang memisahkan raja dari rakyat.

Contoh contoh olahraga zaman kerajaan.


A.pencak silat
Pendidikan cinta tanah air melalui pencak silat yang dikaitkan dengan tari tarian.

B.sepak raga
Suatu permainan bola dengan bola terbuat dari anyaman rotan.

C.ujungan
Dimana kedua pemuda sambil menggunakan rotan mencoba mengenai kaki lawannya.

D.okol
Di nias pemuda diukur ketangkasannya dengan melompati tembok besar

3.zaman penjajahan belanda


Sebelum perang dunia ke 2 di surabaya ada givio,suatu lembaga pemerintah tempat mendidik guru guru
olahraga .setelah perang dunia ke 2 dan bandung yang diduduki oleh tentara belanda didirikan akademi
pendidikan jasmani.olahraga di sekolah berupa permainan atletik dan senam.

4.zaman jepang
Indonesia diduduki jepang selama 3 setengah tahun. Disekolah sekolah suatu pelajaran olahraga diisi
dengan senam pagi yang disebut taisho,dan dilakukan sebelum mulai belajar.

5.zaman merdeka
Walaupun baru saja merdeka,dan sibuk menghadapi serangan serangan belatentara belanda yang
bersembunyi dibawah selimut sekutu masuk indonesia,pemerintah RI telah memberi perhatian kepada
olahraga yang waktu itu masih dikenal dengan istilah gerak badan.

6.gerakan olahraga
Kongres olahraga yang pertama kali berlangsung dalam suasana indonesia merdeka adalah pada bulan
januari 1947 disolo.dalam kongres itu diputus kan untuk membentuk satu wadah yang mengurusi
olahraga dan pemerintah diminta untuk meresmikannya,wadah itu mendapat nama pori,singkatan dari
persatuan olahraga republik indonesia.

C.hubungan antara peradaban sejarah olahraga di indonesia dan di dunia


hubungan antara peradaban sejarah olahraga di indonesia dan di dunia berupa pencak silat ,karena
pencak silat memiliki sistem pertandingan yang peraturannya di ciptakan indonesia dan di perbaiki oleh
dunia agar pencak silat menjadi tontonan yang beladiri yang menarik dan tidak menghilangkan seni khas
indonesia.

Anda mungkin juga menyukai