Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN MEMPAWAH

DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK DAN


KELUARGA BERENCANA
PUSKESMAS RAWAT JALAN WAJOK HULU
KECAMATAN SIANTAN
Jl. Raya KM. 9,3 Desa Wajok Hulu Telp. : (0561) 881738, Kode Pos : 78351 – Kalimantan Barat

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS RAWAT JALAN WAJOK HULU
NOMOR : / /PKMRJ-WH/III/ 2017

TENTANG

PENYEDIAAN OBAT YANG MENJAMIN KETERSEDIAAN OBAT


KEPALA PUSKESMAS RAWAT JALAN WAJOK HULU

Menimbang : a. Bahwa penyediaan obat merupakan langkah awal pengelolaan obat di


Puskesmas untuk melayani keperluan pelanggan dalam penanganan
kesehatannya.
b. Bahwa untuk menjamin mutu dan ketersediaan obat di Puskesmas Rawat
Jalan Wajok Hulu, maka perlu ditetapkan penyediaan obat yang menjamin
ketersediaan obat.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b perlu menetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas tentang Penyediaan Obat yang Menjamin
Ketersediaan Obat di Puskesmas Rawat Jalan Wajok Hulu.

Mengingat : a. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009, tentang Kesehatan;


b. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009, tentang Pekerjaan
Kefarmasian;
c. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 889/Menkes/Per/V/2011 tahun
2011 tentang Registrasi, Ijin Praktek dan Ijin Kerja Tenaga Kefarmasian.
d. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 128/Men.Kes/SK/II/2004 tentang
Kebijakan Dasar Puskesmas;

MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS RAWAT JALAN WAJOK HULU TENTANG


PENYEDIAAN OBAT YANG MENJAMIN KETERSEDIAAN OBAT .
Pertama : Menetapkan Penyediaan obat yang menjamin ketersediaan obat bagi
keperluan Puskesmas Rawat Jalan Wajok Hulu.
Kedua : Penyediaan obat yang menjamin ketersediaan obat bagi keperluan Puskesmas
Rawat Jalan Wajok Hulu harus mengikuti Standard Prosedur Operasional
Penyediaan Obat yang Menjamin Ketersediaan Obat untuk Puskesmas Rawat
Jalan Wajok Hulu.
Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya, akan diadakan pembetulan
sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : WAJOK HULU
Pada Tanggal : Maret 2017
--------------------------------------------
Kepala Puskesmas Rawat Jalan
Wajok Hulu Kec. Siantan,

ALPINO
Penata tk. I,
NIP. 19710820 199203 1 004.

Anda mungkin juga menyukai