Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSA NAAN PEMBELAJARAN MIKRO

(RPP MIKRO)

Satuan Pendidikan : SMA

Mata Pelajaran : Biologi

Kelas/Semester : X/2

Materi : Perubahan Lingkungan dan Daur

Ulang Limbah

Alokasi Waktu : 10 Menit

I. Tujuan Latihan
Melatih keterampilan mengelola kelas

II. Tujuan Pembelajaran


1. Melalui kegiatan diskusi, siswa dapat mengidentifikasi kerusakan lingkungan
2. Melalui kegiatan diskusi, siswa dapat menjelaskan mengenai pelestarian
lingkungan serta berbagai macam jenis limbah

III. Deskripsi Materi


a. Keseimbangan Lingkungan
Keseimbangan lingkungan merupakan keseimbangan yang dinamis, artinya
keseimbangan yang dapat mengalami perubahan. Namun, perubahan ini bersifat
untuk menjaga keseimbangan komponen lain, bukan berarti menghilangkan
komponen yang lain sebab perubahan komponen bersifat drastis akan
mempengaruhi komponen lainnya. Lingkungan dikatakan seimbang apabila
memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Lingkungan yang didalamnya terdapat pola-pola interaksi, meliputi arus
energi, daur materi, rantai makanan, jaring-jaring makanan, piramida
ekologi, biogeokimia, dan produktivitas. Melalui interaksi tersebut,
pertumbuhan dan perkembangan makluk hidup akan berlangsung secara
alami sehingga tidak ada satu organisme yang mendominasi terhadap
organisme lain.

1
2. Lingkungan yang homeostatis, yaitu lingkungan yang mampu
mempertahankan kondisinya terhadap gangguan alam, baik gangguan
secara alami maupun buatan.
3. Lingkungan yang memiliki daya dukung lingkungan, yaitu lingkungan yang
mendukung semua kehidupan organisme, karena dalam lingkungan terdapat
berbagai macam sumber daya (hayati dan non hayati)
4. Terbentuknya lingkungan yang klimaks yaitu lingkungan yang banyak
ditumbuhi pohon (terbentuknya hutan)

b. Pencemaran Lingkungan
Menurut UU No. 23 Tahun 1997 Pasal 1 Ayat 12, pencemaran lingkungan hidup
adalah masuknya ata dimasukkannya makhluk hidup, zat, energi, dan atau
komponen lain ke dalam lingkungan hidup oleh kegiatan manusia sehingga
kualitasnya turun sampai ke tingkat tertentu yang menyebabkan lingkungan hidup
tidak dapat berfungsi sesuai dengan peruntukkannya. Bahan penyebab pencemaran
tersebut disebut polutan. Pencemaran dapat dibedakan menjadi empat macam yaitu
pencemaran gas, pencemaran cair, pencemaran padat.

(pencemaran sungai) (pencemaran udara)

c. Pelestarian Lingkungan
Manusia merupakan bagian dari lingkungan. Lingkungan berfungsi penting
untuk semua makhluk hidup. Manusia harus menjadi angota lingkungan yang baik
dan jujur. Sumber daya alam yang terbatas harus dihemat. Manusia harus
melaksanakan kewajiban dalam menjaga kelestarian, kestabilan, dan keindahan
alam. Hal tersebut dapat dilakukan dengan cara mengusahakan pembuatan dan
penggunaan bahan yang dapat didaur ulang untuk menjaga keseimbangan
lingkungan.

2
Negara mengatur penggunaan lingkungan dengan UU lingkungan, yaitu UU
No. 4 Tahun 1982 yang berisi tentang ketentuan pengelolaan lingkungan hidup,
terdiri atas 9 bab dan 24 pasal. Tujuan undang-undang lingkungan adalah untuk
mencegah kerusakan hutan, meningkatkan kualitas hidup, dan menindak para
pelanggar.

(penanaman pohon bakau)

d. Limbah
Limbah adalah suatu zat atau benda yang mengandung berbagai macam bahan
yang membahayakan kehidupa manusia, hewan dan makhluk hidup lainnya. Limbah
juga dapat merupakan sisa dari bahan yang dikonsumsi oleh manusia. Selain itu
limbah juga dapat berupa sisa metabolisme hewan maupun tumbuhan. Berdasarkan
sifat kimianya, limbah dibedakan menjadi limbah organik dan limbah anorganik.
Berdasarkan sifat fisiknya dibedakan menjadi limbah cair, limbah padat, dan limbah
gas. Adapun berdasarkan asalnya dibedakan menjadi limbah domestik, limbah
pabrik, dan limbah pertanian.

(limbah padat) (limbah cair)

3
IV. Kegiatan Pembelajaran

No. Tahap Waktu Kegiatan Komponen Keterampilan


1. Pembukaan 2 Menit Memberikan salam dan
Melakukan Presensi:
 Guru memberikan salam  Keterampilan
kemudian mengajak siswa Membuka pelajaran
berdoa bersama dan
dilanjutkan dengan presensi
siswa

Mengamati dan Menanya:


 Guru mengajukan  Menarik perhatian
pertanyaan untuk
memfokuskan perhatian
siswa “siapa disini yang
sering membuang sampah
sembarangan?”
 Guru mengajukan  Menimbulkan motivasi
pertanyaan, misalnya: “siapa dan keterampilan
disini yang tahu apa saja bertanya dasar
akibat jika kita membuang
sampah sembarangan?”
 Guru menyampaikan acuan  Membuat kaitan
kepada siswa “saat
lingkungan tercemar maka
apa yang akan terjadi
selanjutnya?”
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran

4
2. Inti 6 menit Menanya:
 Guru memberikan pertayaan  Keterampilan bertanya
kepada siswa: “dalam lanjut dan memberikan
pengelompokkannya ada penekanan
berapa jenis limbah yang
kalian ketahui?”
 Guru memberikan pujian  Keterampilan memberi
kepada siswa yang penguatan
menjawab pertanyaan.
Menjelaskan:
 Guru menjelaskan mengenai  Keterampilan
pencemaran lingkungan menjelaskan dan
serta pelestariannya. keterampilan
menggunakan variasi
Diskusi:
 Guru membagi siswa  Keterampilan
menjadi 2 kelompok untuk mengelola kelas
mendiskusikan mengenai
LKS pelestarian lingkungan
 Guru mengawasi kegiatan
diskusi, menegur siswa
apabila ada siswa yang
bermain-main dalam
kegiatan diskusi dan
mengamati keaktifan setiap
siswa dalam kegiatan diskusi
 Guru bersama-sama siswa  Keterampilan mengajar
membahas pertanyaan di kelompok kecil dan
LKS dan meminta setiap perseorangan serta
perwakilan kelompok untuk membimbing kelompok
menjawab pertanyaan di kecil
LKS

5
 Guru memberikan pujian  Keterampilan
bagi siswa yang menjawab memberikan penguatan
pertanyaan di LKS dengan
baik dilanjutkan dengan
kegiatan dimana guru
memberikan sebuah hadiah
berupa poin tambahan bagi
siswa yang paling aktif
dalam kegiatan
pembelajaran di akhir
kegiatan diskusi.
3. Penutup 2 menit Mengkomunikasikan:
 Guru bertanya pada siswa :  Meninjau kembali
apakah masih ada hal yang
belum jelas?”
Menyimpulkan:
 Guru bersama-sama  Mengevaluasi
merangkum pembelajaran
mengenai pencemaran
lingkungan
Menutup:
 Guru dan siswa  Keterampilan Menutup
melaksanakan doa syukur Pelajaran
dan menyampaikan salam
penutup

V. Media
1. Buku ajar Biologi kelas XI yang relevan
2. Alat dan bahan praktikum
3. Lcd dan laptop

6
VI. Asesmen dan Evaluasi
1. Teknik Asesmen: LKS
2. Instrumen Assesmen:
a. LKS (terlampir)
b. Rubrik penilaian (terlampir)

Mahasiswa (calon guru)

Ni Kadek Dwi Apsari


NIM 1613041005

7
Lembar Kerja Siswa
Mata Pelajaran : Biologi
Kelas :X
Materi : Perubahan Lingkungan dan Daur Ulang
Limbah
Alokasi Waktu : 2 Menit

Nama :
No. Absen :
Kelas :

Tujuan :

1. Siswa dapat mengetahui upaya pelestarian lingkungan


2. Siswa dapat mengetahui kerusakan lingkungan

Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Bagaimana upaya pelestarian keanekaragaman hayati?


2. Bagaimana ciri pembangunan berwawasan lingkungan?
3. Sebutkan 3 contoh kerusakan yang diakibatkan dari kegiatan manusia!

8
Jawaban

1. Dilakukan melalui pembangunan cagar alam dan suaka marga satwa, serta melestarikan
varietas asli tanaman
2. Ciri pembangunan berwawasan lingkungan:
a. Menjamin pemerataan dan keadilan
b. Menghargai keanekaragaman hayati
c. Menmggunakan pendekatan integrative
d. Menggunakan pandangan jangka panjang
3. Kerusakan lingkungan hidup akibat kegiatan manusia:
a. Ladang berpindah
b. Pengumpulan hasil hutan
c. Reklamasi
d. Berburu
e. Berternak
f. Penggalian barang tambang
g. Pabrik
h. Kendaraan bermotor
i. Membuang sampah tidak pada tempatnya

Anda mungkin juga menyukai