Anda di halaman 1dari 12

KONSEP PERPUSTAKAAN SEKOLAH

MAKALAH

UNTUK MEMENUHI TUGAS MATA KULIAH

PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN

Yang dibina oleh Drs. Achmad Taufiq, M.Pd

Oleh Kelompok I :

ALFIECCA NAVALIA D 170151602773


M FAZA AIZULLAH 170151602639
MOCH. SAIFUL ANWAR 170151602831

UNIVERSITAS NEGERI MALANG

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

JURUSAN KEPENDIDIKAN SEKOLAH DASAR DAN PRA SEKOLAH

PRODI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

JANUARI 2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala
berkat-Nya penulis bisa menyelesaikan makalah yang berjudul “Konsep Perpustakaan
Sekolah” secara lancar. Penulis berterimakasih kepada Titis Angga Rini, S.Pd, M.Pd
selaku dosen pengampu mata kuliah Pengelolaan Perpustakaan. Tidak lupa penulis
juga mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan dari pihak yang telah berkontribusi
dengan memberikan sumbangan baik materi maupun pikirannya.

Harapan penulis semoga makalah kami dapat menambah pengetahuan pembaca


mengenai “Konsep Perpustakaan Sekolah” untuk kedepannya penulis akan menambah
isi makalah dari sumber – sumber terpercaya agar menjadi makalah yang lebih baik
lagi.

Penulis merasa bahwa pengetahuan kami masih terbatas dan mohon maaf jika
terjadi salah kata dalam penulisan makalah ini. Kritik dan saran dari pembaca sangat
kami harapkan untuk membangun isi dari makalah ini.

Malang, 3 September 2019

Penulis

i
DAFTAR ISI

Kata Pengantar................................................................................................... i
Daftar Isi ........................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................ 1
1.3 Tujuan Masalah ................................................................................ 2
BAB II PEMBAHASAN
2.1 Manfaat perpustakaan sekolah …………………………………….. 3
2.2 Fungsi perpustakaan sekolah ……………………………………… 4
BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan ................................................................................... 7
3.2 Saran .............................................................................................. 7
Daftar Rujukan .............................................................................................. 8

ii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Berbagai usaha telah dilakukan oleh guru atau pengelola lembaga pendidikan
untuk lebih meningkatkan kualitas serta mendukung proses belajar mengajar yang
lebih efektif dan efisien. Meskipun banyak faktor yang mempengaruhi kualitas
hasil belajar. Salah satu hal yang mempengaruhi kualitas hasil belajar yaitu adanya
sumber belajar.
Sumber belajar diartikan sebagai segala tempat atau lingkungan sekitar, benda,
dan orang yang mengandung informasi yang dapat digunakan sebagai wahana bagi
peserta didik untuk melakukan proses perubahan perilaku. Salah satu sumber
belajar yang sering digunakan dalam proses belajar mengajar adalah perpustakaan
dan buku. Sesuai dengan UU SIstem Pendidikan Nasional Nomor 2 tahun 1989
pasal 35 menyatakan bahwa : “ Setip satuan pendidikan jalur maupun masyarakat
harus menyediakan sumber belajar” dan “…pendidikan tidak mungkin
terselenggara dengan baik bila para tenaga kependidikan maupun para peserta didik
tidak didukung oleh sumber belajar yang diperlukan untuk penyelenggaraan
kegiatan belajar mengajar yang bersangkutan. Salah satu sumber belajar yang amat
penting, tetapi bukan satu-satunya adalah perpustakaan” (dalam Bafadal, Ibrahim
2006 :16). Oleh karena itu fungsi perpustakaan sebagai pusat sumber belajar
sangatlahpenting bagi penyelenggaraan perpustakaan. Perpustakaan sekolah
sebagai sumber belajar atau sumber daya pendidikan merupakan salah satu sarana
pendidikan penunjang kegiatan belajar siswa memegang peranan yang sangat
penting dalam memacu tercapainya tuuan pendidikan di sekolah.
1.2 Rumusan Masalah
Rumusan masalah yang didapat dari pembahasan makalah ini adalah :
1. Bagaimana penerapan manfaat perpustakaan sekolah di sekolah dasar?
2. Bagaimana fungsi perpustakaan sekolah di sekolah dasar?

1
1.3 Tujuan Masalah
Tujuan masalah yang didapat dari pembahasan makalah ini adalah :
1. Mengetahui manfaat perpustakaan sekolah di sekolah dasar.
2. Mengetahui fungsiperpustakaan sekolah di sekolah dasar.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Manfaat Perpustakaan Sekolah di Sekolah Dasar

Maju mundurnya mutu pendidikan disuatu sekolah dan mutu pendidikan


nasional umumnya akan ditentukan pula oleh berjalan atau tidaknya perpustakaan
sekolah. Hal ini disebabkan karena perpustakaan sekolah merupakan bagian integral
dari lembaga pendidikan sebagai tempat bahan koleksi dan tempat koleksi bahan-bahan
terdapat pendidikan. Perpustakaan juga penting karena perpustakaan merupakan
sumber informasi yang dapat dijadikan wahana oleh para guru maupun siswa dalam
melakukan penlitian dan mencari sumber-sumber yang diperlukan. Oleh karena itu
semakin berperannya perpustakaan yang ada, maka akan semakin terbuka jalan untuk
mencapai mutu pendidikan yang diharapkan, yang berarti akan mendorong makin
meningkatnya kecerdasan bangsa indonesia. Dari penjelasan-penjelasan sebelumnya
dapat dikatakan jika perpustakaan memiliki peran penting dalam menyediakan
informasi-informasi yang berguna bagi setiap bidang terutama dalam bidang
pendidikan. Darmono (2013:4), “Penting bagi sekolah untuk memperhatikan kehadiran
perpustakaan sekolah yang merupakan kebutuhan dasar sekolah dasar sampai
pendidikan tinggi”. Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan jika perpustakaan
merupakan salah satu hal penting yang dapat meningkatkan kualitas sekolahnya jika
digunakan dan dikelola secara tepat.
Begitu juga di sekolah dasar, perpustakaan merupakan sarana penting dalam
sekolah untuk menyediakan informasi-informasi mengenai pelajaran ataupun materi-
materi yang dapat digunakan siswa ataupun guru untuk mempermudah serta
memperjelas informasi maupun materi pelajaran yang sedang dipelajari. Tidak hanya
itu, perpustakaan di SD juga bermanfaat sebagai tempat untuk mengembangkan minat
baca siswa. Sehingga siswa dapat mengembangkan wawasannya yang tentunya mampu
meningkatkan kualitas belajarnya.

3
Dalam Noerhayati, (1989: 92) hasil perumusan Workshop pengembangan
perpustakaan rakyat/Sekolah Dasar Provinsi Jawa Barat dituangkan maksud dan tujuan
Perpustakaan Sekolah Dasar (PSD) yakni antara lain.
1. Agar siswa-siswa SD memiliki sumber-sumber bacaan yang baik, sebagai
bahan referensi untuk melengkapi pendidikan di Sekolah;
2. Agar siswa-siswa SD berkesempatan untuk membiasakan diri membaca buku-
buku baik, yang dapat dipertanggungjawabkan isi dan mutunya.

Jika dilihat secara garis besar dari paparan-paparan sebelumnya, ada beberapa
manfaat perpustakaan yaitu.
1. Sebagai sarana untuk sumber belajar di Sekolah Dasar
2. Sebagai tempat untuk menambah ilmu pengetahuan
3. Sebagai tempat rekreasi untuk mengisi waktu luang di sekolah
4. Sebagai sarana untuk mendapatkan buku-buku yang relevan guna
memperlancar proses KBM di kelas
5. Sebagai sarana penunjang proses kegiatan maupun kurikulum di sekolah
Keberadaan perpustakaan sebenarnya diperlukan di Sekolah Dasar untuk
menunjang pendidikan. Menumbuhkembangkan siswa dan guru dalam
menambah ilmu pengeahuan, karena mereka juga akan mendapatkan ilmu
pengetahuan tambahan melalui sumber belajar yang ada di perpustakaan
Sekolah Dasar. Mereka dapat memanfaatkan perpustkaan ketika mereka
ada waktu luang. Keberadaan perpustakaan di Sekolah Dasar juga guna
memperlancar KBM serta penunjang proses kegiatan maupun kurikulum di
sekolah.
2.2 Fungsi Perpustakaan Sekolah di Sekolah Dasar
Fungsi pendidikan perpustakaan merupakan sarana pendidikan
nonformal dan informal. Artinya perpustakaan merupakan tempat belajar diluar
bangku sekolah maupun dalam lingkungan pendidikan. Jadi, perpustakaan
merupakan suatu unit kerja dari suatu lembaga yang berisi koleksi buku sebagai
penunjang dalam meningkatkan sumber belajar yang diatur untuk dibaca,

4
dipelajari, dan dijadikan bahan rujukan. Dengan melihat ke tujuh tujuan
fundamental tersebut, Supriyadi (1984:6) menyatakan fungsi perpustakaan
sekolah yang utama dapat dikelompokkan ke dalam tigas macam, yaitu :
1. Fungsi Edukatif, perpustakaan menerapkan fungsi gabungan yaitu
sebagai pusat sumber belajar dan sebagai pusat ilmu pengetahuan;
dipandang menerapkan fungsi edukatif jika perpustakaan mampu
menyediakan koleksi yang sesuai dengan kehendak kurikulum,
mampu mengembangkan interest dan apresiasi siswa, memberikan
bimbingan cara menggunakan dan memelihara koleksi secara
efektif dan menyediakan ruang baca untuk tempat belajar yang
nyaman.
2. Fungsi Informatif, perpustakaan memiliki kemampuan mengadakan
koleksi yang banyak dan berkualitas tinggi, dapat menyajikan
koleksi yang menarik serta penempatan koleksi yang terbuka
sehingga mudah ditemukan kembali untuk digunakan.
3. Fungsi Administratif, dimaksudkan bahwa dalam kehidupan sehari-
hari, tugas-tugas yang diselesaikan di perpustakaan tidak terlepas
dari kegiatan catat-mencatat, baik pengolahan bahan pustaka baru,
maupun penyelesaian koleksiserta kegiatan sirkulasi, yaitu
penyelenggaraan tata cara peminjaman dan pengembalian bahan
pustaka dari siswa maupun guru.

Selain fungsi perpustakaan seperti yang dipaparkan sebelumnya, Fungsi


perpustakaan sekolah dasar dapat dituliskan sebagai berikut :

1. Sebagai suatu unit yang menunjang suatu program dan kegiatan


kurikulum.
2. Sebagai suatu unit yang bersifat laboratorium untuk meninggikan
mental/keterampilan anak didik.
3. Sebagai unit yang bersifat rekreatif bagi murid.

5
4. Sebagai suatu unit yang bersifat setengah resmi bagi pertemuan para
guru dalam meningkatkan pengetahuan dan pertukaran pengalaman.
5. Sebagai suatu unit tempat binaan kegemaran membaca anak-anak.
6. Sebagai pusat dikumpulkannya teaching aid materials (slide, film,
proyektor, gambar)

6
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Sumber belajar adalah sumber yang dapat digunakan untuk mempermudah
siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran. Sumber belajar dapat berupa data,
orang dan wujud tertentu yang dapat digunakan oleh siswa dalam belajar sehingga
mempermudah siswa dalam mencapai tujuan belajar pusat sumber belajar sebagai
lembaga yang memberikan fasilitas pendidikan, pelatihan, dan pengenalan
berbagai media pembelajaran. Peran pusat sumber belajar yaitu menyediakan
berbagai informasi dan pengetahuan yang diperlukan dalam mengembangkan
berbagai informasi dan pengetahuan yang diperlukan dalam mengembangkan
berbagai kompetensi yang diinginkan pada bidang studi atau mata pelajaran yang
sedang dipelajari siswa. Pembentukan pusat sumber belajar dirancang agar dapat
memberikan kenyamanan pada penggunanya, dapat membantu siswa dalam proses
belajar. Perpustakaan adalah suatu unit kerja dari suatu lembaga yang berisi koleksi
buku sebagai penunjang dalam meningkatkan sumber belajar yang diatur untuk
dibaca, dipelajari, dan dijadikan bahan rujukan. Suatu lembaga pendidikan tidak
mungkin dapat terselenggaradengan baik jika para guru dan para siswa tidak
didukung oleh sumber belajar yang diperlukan untuk penyelenggaraan kegiatan
belajar mengajar. Perpustkaan memiliki fungsi edukatif, fungsi informative, dan
fungsi administrative. Adapun manfaat perpustakaan sekolah yaitu : sarana untuk
sumber belajar di sekolah dasar, tempat untuk menambah ilmu pengetahuan,
tempat rekreasi untuk mengisi waktu luang sekolah, saran untuk mendapatkan
buku-buku yang relevan guna memperlancar proses KBM dikelas, serta sarana
penunjang proses kegiatan maupun kurikulum disekolah.
3.2 Saran
1. Untuk peserta didikPeserta didik hendaknya memanfaatkan perpustakaan
sekolahsemaksimal mungkin baik dengan penugasan maupun usaha
mandiriuntuk meraih hasil pembelajaran yang maksimal.
2. Untuk Tenaga Pendidik

7
Tenaga pendidik hendaknya memanfaatkan sumber belajar yang adadi
perpustakaan sekolah secara maksimal untuk kegiatanpembelajaran.

3. Untuk Pengelola Perpustakaan


Pengelola perpustakaan hendaknya memberikan pelayanan
yangmaksimal kepada para pengunjung agar mereka merasa
nyamanmemanfaatkan koleksi perpustakaan untuk berbagai keperluan.

4. Untuk Sekolah dan Instansi Pendidikan


Sekolah dan Instansi Pendidikan hendaknya menyediakan sarana
danprasarana yang dibutuhkan perpustakaan untuk memenuhikebutuhan para
pengunjung.

5. Untuk Pemerhati Pendidikan


Pemerhati pendidikan yang peduli terhadap pendidikan hendaknyaikut
andil mencarikan solusi untuk mengatasi keterbatasan saranadan prasarana
perpustakaan sebagai sumber belajar agar para pesertadidik dapat belajar secara
maksimal untuk menggapai cita-cita bangsaIndonesia menjadi bangsa yang
adil, makmur, aman, damai, dan sejahtera.

8
DAFTAR RUJUKAN

Harmini, Sri. 2016. Pengelolaan Perpustakaan SD untuk PGSD. Malang:UM Press

Sudarwanto. 2016. Perpustakaan Sekolah Sebagai Sumber Belajar.


Sukabumi:SMKN1 Sukabumi

Anda mungkin juga menyukai