Anda di halaman 1dari 6

NO.

ISTILAH KETERANGAN
Tambahan cadangan modal disetor yang diperoleh oleh
Agio Saham Emiten ketika harga saham yang ditawar saat penawaran
pasar perdana melebihi nilai nominal atau nilai pari.
American Depository Tanda terima untuk saham dari suatu perusahaan luar
Receipt (ADR) negeri yang tercatat dalam suatu bursa di Amerika
Serikat
Perusahaan-perusahaan sekuritas yang telah memperoleh
Anggota Bursa ijin OJK dan berhak menggunakan sistem yang ada di
bursa.
Pengambilalihan perusahaan oleh perusahaan lain
Akuisisi
melalui pembelian saham perusahaan tersebut.
Suatu jumlah yang disetujui untuk dipenuhi bagi setiap
permohonan pembelian Efek yang diajukan para
Allotment (penjatahan) pemodal sebagai akibat tidak terpenuhinya seluruh
permohonan karena jumlah permohonan melebihi jumlah
penawaran pada masa Pasar Perdana.
Laporan keuangan tahunan yang telah mendapat
Annual Report
persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)
Harga penawaran atas order jual. Sistem JATS akan
Ask Price memprioritaskan harga dengan penawaran jual terendah.
Sering pula disebut Offer Price.
Unit Penyertaan Kontrak Investasi Kolektif yang
portofolionya terdiri dari aset keuangan berupa tagihan
yang timbul dari surat berharga komersial, sewa guna
Asset Backed Securities usaha, perjanjian jual-beli bersyarat, perjanjian pinjaman
(Efek Beragun Aset) cicilan, tagihan kartu kredit, pemberian kredit termasuk
kredit pemilikan rumah atau apartemen, Efek bersifat
hutang yang dijamin oleh pemerintah, Sarana
Peningkatan Kredit (Credit Enhancement)/Arus Kas
(cash flow),
Unusual Market aktivitas perdagangan dan/atau pergerakan harga suatu
Activity (UMA) Efek yang tidak biasa pada suatu kurun waktu tertentu
Adalah Penolakan secara otomatis oleh JATS terhadap
penawaran jual dan atau permintaan beli Efek yang
Auto Rejection
dimasukkan ke JATS akibat dilampauinya batasan harga
yang ditetapkan oleh Bursa
Laporan keuangan perusahaan yang menunjukan keadaan
Balance Sheet
aset, utang dan modal per tanggal tertentu.
Kondisi bursa ketika harga saham, obligasi dan
Bearish komoditas yang diperdagangkan turun dalam jangka
waktu yang cukup lama.
Harga penawaran atas order beli. Sistem JATS akan
Bid Price
memprioritaskan harga dengan penawaran beli tertinggi.
Penawaran yang diajukan oleh calon pembeli saham.
Bid
Harga penawarannya disebut bid price.
Book-Entry Settlement Penyelesaian Transaksi dilakukan dengan mendebit dan
mengkredit Efek pada rekening kustodian
Sejumlah dana yang menjadi hak penjual apabila
Bunga Akrual Obligasi transaksi jual-beli obligasi terjadi diantara dua tanggal
(acrual interest) pembayaran kupon bunga obligasi. Perhitungan hari
bunga untuk obligasi selalu menggunakan 30 hari setiap
bulannya dan 360 hari setiap tahunnya.
Saham-saham unggulan, saham-saham dari perusahaan
yang mempunyai reputasi baik dan mudah
Blue Chip
diperjualbelikan di bursa saham karena banyak
peminatnya.
Kata lain dari pialang. Individu atau perusahaan yang
Broker bertindak sebagai perantara jual dan beli atas efek-efek
yang diterbitkan oleh perusahaan (emiten).
Kebalikan dari bearish. Kondisi bursa ketika harga
Bullish saham, obligasi dan komoditas yang diperdagangkan
naik dalam jangka waktu yang cukup lama.
Pihak yang menyelenggarakan atau menyediakan sistem
Bursa Saham (Efek)
untuk mempertemukan penawaran jual dan beli saham.
Pembelian kembali saham-saham yang telah beredar oleh
Buyback
emiten yang menerbitkan saham tersebut.
Keuntungan yang diperoleh karena perbedaan antara
Capital Gain
harga beli dan harga jual suatu efek.
Keuntungan yang diperoleh investor ketika perusahaan
Capital Yield membagikan dividen kepada investor sebagai pemegang
saham perusahaannya.
Perdagangan surat-surat berharga, termasuk saham dan
Capital Market
obligasi.
Pendaftaran saham perusahaan ke bursa efek agar dapat
Company Listing
diperjualbelikan.
iMetode perdagangan dimana transaksi dilakukan
Continous Auction berdasarkan proses tawar-menawar secara
berkesinambungan
Obligasi yang dapat dikonversi menjadi sekuritas lain,
Convertible Bond
contohnya menjadi saham biasa.
Closing Price Harga penutupan suatu efek atau surat berharga di bursa.
Upaya untuk menghindari kerugian yang lebih besar
Cut Loss
dengan menjual saham pada posisi merugi.
Kegagalan penerbit obligasi untuk membayar kewajiban
Default (kelalaian) berupa kupon atau pokok obligasi kepada para pemegang
obligasi.
Penghapusan efek dari daftar efek yang tercatat di Bursa
Delisting sehingga efek tersebut tidak dapat diperdagangkan di
Bursa.
Dilusi
Penurunan prosentase kepemilikan saham.
Cara berinvestasi dengan menanamkan uang pada
Diversifikasi
beragam instrument investasi untuk mengurangi resiko.
Divestasi Penjualan kembali saham perusahaan.
Bagian keuntungan perusahaan yang diberikan kepada
Dividen pemegang saham. Dividen dapat berupa dividen tunai
atau dividen saham.
Dividend Payout Ratio
(rasio pembayaran Prosentase tertentu dari laba perusahaan yang dibayarkan
dividen) sebagai dividen kas kepada pemegang saham.

Bagian laba yang dibagikan kepada pemegang saham


Dividen Kas
dalam bentuk uang.
Bagian laba yang dibagikan kepada pemegang saham
Dividen Saham
dalam bentuk saham.
Bagian proporsional dan laba perusahaan yang dapat
diklaim oleh setiap lembar saham biasa yang sedang
Earning per Share/EPS beredar, yang dihitung dengan membagi laba setelah
(laba per saham). pajak sesudah pembayaran dividen saham preferen
dengan rata-rata saham biasa yang sedang beredar selama
periode tersebut.
Surat berharga, yaitu surat pengakuan utang, surat
berharga komersial saham, obligasi, tanda bukti utang,
Efek
unit penyertaan kolektif kontrak berjangka atas efek dan
setiap derivatif dari efek.
Pihak atau perusahaan yang menawarkan efeknya kepada
Emiten
masyarakat investor melalui penawaran umum.
Program kepemilikan saham oleh Karyawan yang
Employee Stock Option dilakukan melalui Penawaran Saham atau Penawaran
Program (ESOP) Opsi Saham dalam rangka kompensasi kepada
Karyawan.
Klaim kepemilikan yang tercatat dari pemegang saham
Equity (ekuitas) biasa dan preferen pada suatu perusahaan sebagaimana
tercermin dalam neraca; juga dihasilkan dari total aktiva
yang lebih rendah dari semua kewajiban.
Expected Return Return yang diharapkan oleh investor atas investasi.
Nilai nominal, nilai yang tercantum pada sekuritas
Face Value
seperti wesel, obligasi dan instrumen sejenisnya.
Satuan perubahan harga saham dalam aktivitas tawar
Fraksi Harga
menawar di pasar reguler.
free floating batas minimum jumlah saham yang beredar dipublik
Kegiatan suatu perusahaan ketika pertama kali
Go Public
menawarkan saham kepada masyarakat pemodal
Penghentian sementara perdagangan atas suatu saham di
Halting Bursa Efek, karena terjadi kenaikan/penurunan harga
yang signifikan tanpa didukung adanya informasi yang
relevan.
Nilai yang ditetapkan emiten untuk menilai setiap saham
Harga Nominal
yang mereka terbitkan.
Harga terakhir yang dilaporkan saat saham terjual di
Harga Pasar
bursa.
Harga yang terjadi pertama kali pada saat jam Bursa
Harga Pembukaan
dibuka.
Harga yang terjadi terakhir pada saat akhir jam Bursa
Harga Penutupan
(Closing Price).
Harga pada waktu pertama kali suatu efek dikeluarkan /
Harga Perdana
ditawarkan kepada masyarakat.
Harga Tertinggi / Harga saham yang paling tinggi atau paling rendah
Terendah terjadi pada satu hari Bursa.
Index (Indeks Harga Indikator pergerakan harga saham yang menggambarkan
Saham) trend pergerakan harga saham.
Indikator gabungan dari pergerakan harga seluruh saham
Indeks Harga Saham
yang tercatat di Bursa Efek Indonesia, baik saham biasa
Gabungan (IHSG)
maupun saham preferen.
Kegiatan menanam dana atau modal dengan tujuan untuk
Investasi
mendapatkan keuntungan dimasa mendatang.
Inital Public Offering Penawaran saham perdana pada saat perusahan mulai go
(IPO) public.
Singkatan dari Jakarta Automated Trading System yang
merupakan sistem perdagangan Efek yang berlaku di
JATS
Bursa Efek Indonesia untuk perdagangan yang dilakukan
secara otomatis dengan menggunakan sarana komputer.
Jakarta Option Trading
System (JOTS) JATS yang difungsikan khusus untuk perdagangan Opsi
Saham.
Proses penentuan hak dan kewajiban Anggota Kliring
yang timbul atas transaksi bursa yang dilakukan di Bursa
Kliring Efek, agar masing-masing Anggota Kliring mengetahui
hak dan kewajibannya baik berupa Efek maupun uang
untuk diselesaikan pada tanggal penyelesaian.
Karakteristik suatu saham yang jumlahnya cukup banyak
Likuiditas didalam peredaran sehingga memungkinkan relative
mudah untuk ditransaksikan.
Lot Satuan terkecil perdagangan saham di bursa (100 saham)
Suatu intilah yang menunjukkan bahwa suatu surat
Lock Up berharga atau saham tidak boleh diperjualbelikan dalam
kurun waktu tertentu
Indeks di Bursa Efek Indonesia yang terbentuk dari 45
saham dengan likuiditas dan kapitalisasi pasar tertinggi
LQ-45
dan diseleksi melalui beberapa kriteria pemilihan. LQ-45
dievaluasi setiap enam bulan sekali.
Pihak yang mendapat izin dari OJK untuk mengadakan
kegiatan usaha mengelola Portfolio Efek bagi para
Manajer Investasi
nasabah atau mengelola Portfolio Investasi kolektif untuk
sekelompok nasabah.
Merger Penggabungan dua perusahaan atau lebih menjadi satu.
Offer Harga pada saat bursa pertama kali dibuka setiap hari.
Hak untuk membeli atau menjual suatu saham pada
Option (Opsi)
harga yang telah diperjanjikan sebelumnya.
Pasar dimana perdagangan efek di bursa dilaksanakan
berdasarkan tawar menawar langsung secara individual
Pasar Negosiasi dan tidak secara lelang yang berkesinambungan dan
Penyelesaiannya dapat dilakuakan berdasarkan
kesepakatan Anggota bursa efek.
Pasar dimana perdagangan efek di bursa dilaksanakan
Pasar Reguler berdasarkan proses tawar menawar secara lelang yang
berkesinambungan oleh Anggota Bursa Efek melalui
JAST dan penyelesaiannya dilakukan pada hari bursa ke-
3 setelah terjadinya Transakasi Bursa (T+3).
Pasar dimana perdagangan efek di bursa dilaksanakan
berdasarkan proses tawar menawar secara lelang yang
Pasar Tunai berkesinambungan oleh Anggota Bursa Efek melalui
JAST dan penyelesaiannya dilakukan pada hari bursa
yang sama dengan terjadinya Transaksi Bursa (T+0).
Perusahaan yang melakukan kegiatan usaha sebagai
Perusahaan Efek penjamin Emisi Efek, Perantara Pedagang Efek dan
Manajer Investasi.
Perusahaan yang sahamnya telah dimiliki sekurang-
kurangnya oleh 300 (tiga ratus) pemegang saham dan
memiliki modal disetor sekurang-kurangnya Rp.
Perusahaan Publik
3.000.000.000 (tiga miliar rupiah) atau suatu jumlah
pemegang saham dan modal disetor yang ditetapkan
dengan Peraturan Pemerintah.
Pihak yang melaksanakan pembelian dan atau penjualan
Pialang saham atas perintah investor. Dari aktivitasnya tersebut,
pialang mendapatkan komisi (fee).
Setiap informasi tertulis sehubungan dengan penawaran
Prospektus
umum dengan tujuan agar pihak lain membeli efek.
Sistem perdagangan di BEI dimana order dilakukan tidak
Remote Trading lagi di lantai bursa, namun dapat dilakukan langsung
melalui kantor Perusahaan Efek.
Hasil yang diperoleh dari penanaman modal tertentu
Return
dalam suatu perusahaan pada periode tertentu
Hak yang diberikan kepada pemegang saham lama untuk
terlebih dahulu membeli saham yang baru dikeluarkan
Right Issue dengan tujuan agar para pemegang saham lama diberi
kesempatan untuk mempertahankan pesentase
kepemilikannya dalam suatu perusahaan.
Bukti penyertaan modal di suatu perusahaan, atau
Saham (Stock)
merupakan bukti kepemilikan atas suatu perusahaan.
Saham yang dibagikan secara cuma-cuma kepada
Saham Bonus pemegang saham bedasarkan jumlah saham yang
dimiliki.
Saham Tidur Saham yang tidak aktif diperdagangkan.
Perusahaan yang telah memiliki ijin usaha untuk
menjalankan satu atau beberapa kegiatan sebagai
Securities Company
penjamin emisi, pialang, manajer investasi atau penasihat
investasi.
Pemecahan setiap satuan unit saham menjadi lebih dari
Stock Split satu sehingga akan menambah jumlah saham yang
beredar.
Penghentian sementara perdagangan suatu saham di
Suspensi
Bursa Efek.
Saham milik perusahaan yang sudah pernah di keluarkan
Treasury Stock
dan beredar ang kemudian dibeli kembali oleh
perusahaan untuk di simpan sebagai saham treasuri yang
nntinyadapat dijual kembali.
Perusahaan sekuritas yang bertindak melaksanakan
Underwriter
penjaminan terhadap penjualan saham saat IPO.
Efek yang diterbitkan oleh suatu perusahaan yang
memberi hak kepada pemegang efek untuk memesan /
Warrant
membeli saham perusahaan tersebut pada harga tertentu
setelah 6 bulan atau lebih.
Keuntungan yang diterima investor, baik yang berasal
Yield
dari capital gain maupun dividen.

https://www.idx.co.id/footer-menu/tautan-langsung/daftar-istilah/

Anda mungkin juga menyukai