Anda di halaman 1dari 11

SOAL UKK PLKJ KELAS VIII SMP GIKI 5

I.PILIHAN GANDA:

1. Keinginan manusia untuk tinggal bersama individu lain adalah salah satu kebutuhan sebagai…

a. makhluk Tuhan

b. individu yang lemah

c. makhluk social

d. Semua jawaban benar

2. Syarat- syarat terjadinya interaksi social adalah…

a. adanya kontak social dan komunikasi

b. adanya masyarakat yang saling bekerjasama

c. adanya silaturahim

d. semua jawaban benar

3. Berikut ini contoh interaksi social,yaitu…

a. persaingan

b. konflik social

c. asimilasi kebudayaan dan kehidupan

d. semua jawaban benar

4. Sikap-sikap berikut harus dihindari, kecuali…

a. merasa paling benar

b. menghormati sesame makhluk ciptaanNya


c. merasa terbenar

d. merasa kuasa

5. Dampak positive akulturasi budaya akibat globalisasi adalah….

a. gaya kebaratan

b. hidup bebas

c. narkoba

d. ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) meningkat pesat

6. Kumpulan individu yang berinteraksi secara terus menerus dan satu pemikiran,disebut…

a. makhluk social

b. makhluk individu

c. masyarakat

d. kelompok

‘7. Masyarakat pluralis adalah…

a.Masyarakat satu tipe

b.Masyarakat yang majemuk dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika

c.Masyarakat seiman

d.Masyarakat kota

8. Tempat / ruang yang dapat dipakai untuk bersama warga adalah namanya…

a. tempat tinggal kita

b. ruang public

c. ruang kita
d. ruang pemuda

9. Sikap hidup bertoleransi berarti…

a. mengikuti semua ajaran agama

b. menghargai perbedaan agama

c. mengunggulkan masing-masing

d, merendahkan dan menghina agama lain

10. Toleransi dalam beragama berarti… .

a. Saling memberi informasi agama


b. Saling mengkhianati agama
c. Saling menghargai pemeluk agama
d. Saling menemukan agama

11. Sikap mementingkan diri sendiri dan tidak mau bergaul dengan masyarakat disebut. . .
a. Individual
b. kerja sama
c. Gotong royong
d. kekeluargaan

12. Keadaan sistem nilai budaya, adat dan cara hidup masyarakat yang mengelilingi
kehidupan disebut. . .
a. Lingkungan sosial
b. Lingkungan budaya
c. Lingkungan etika
d. Lingkungan adat

13. Masyarakat Jakarta terdiri atas beraneka ragam etnis dan budaya, adapun etnis asli
Jakarta adalah. . .
a. Betawi
b. banten
c. Jawa
d. Sunda

14. Kerukunan dalam masyarakat bisa retak , antara lain disebabkan oleh. . .
a. Bergotong royong
b. Sikap individualis
c. Adanya toleransi
d. Saling menghormati

15. Manusia merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat hal ini berarti
manusia sebagai makhluk. . .
a. Individual
b. Terpandang
c. Emosional
d. Sosial

16. Gelandangan dan pengemis ( Gepeng ) di wilayah DKI Jakarta tiap hari dirazia oleh satpol
PP, tujuannya agar kota. . .
a. Tertib
b. sepi
c. Peduli
d. Ramai

17. Perilaku minum-minuman keras dapat merugikan lingkungan sosial, terutama. . .


a. Orang tua
b. keluarga
c. Diri sendiri
d. Tetangga
18. Sikap ikhlas terhadap Tuhan menjadi ciri bahwa manusia tersebut sadar akan. . .
a. Prestasinya
b. perbuatannya
c. Kemampuannya
d. Keterbatasannya

19. Sikap mawas diri akan memberikan manfaat yang besar, diantaranya. . .
a. Dampak positif yang diterimanya
b. Kenikmatan yang tiada tara
c. Ketentraman hidup
d. Akibat buruk yang dialaminya

20. Orang sabar meyakini bahwa tuhan akan. . .


a. Memberi azab yang pedih
b. Menentukan kehidupan
c. Menjauhkan segala keinginannya
d. Memberi sesuatu yang baik

21. Manusia yang berperilaku dalam pergaulan secara bebas seperti seks bebas, menurut
budaya kita termasuk perilaku. . .
a. Baik
b. bermoral
c. Sah saja
d. Asusila

22. Manusia keberadaannya selalu berkumpul, berkelompok, dan berinteraksi. Keberadaan


manusia seperti itu sering disebut. . .
a. Makhluk mulia
b. Makhluk berbicara
c. Makhluk sosial
d. Makhluk berpikir
23. Sebagai ciptaan Tuhan Yang Maha Esa konsekuensi manusia harus. . .
a. Mengabdi kepada Tuhan
b. Menghargai manusia
c. Mengabdi kepada malaikat
d. Menghargai tuhan

24. Apabila manusia ingin dihargai dan dihormati maka. . .


a. Manusia harus menaati norma susila
b. Manusia harus menaati norma Tuhan
c. Manusia harus mengikuti Adat
d. Manusia harus mengikuti Hukum

25. Aturan yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa disebut norma. . .
a.Adat
b. hukum
c. Susila
d. Agama

26. Sikap menerima terhadap keputusan akhir setelah berupaya keras disebut sikap. . .
a.Tawakal
b. ikhlas
c. Sabar
d. Bersyukur

27. Kembali kepada kesucian setelah berbuat kesalahan dinamakan. . .


a. Ikhlas
b. tawakal
c. Mawas diri
d. Taubat
28. Dalam hubungan manusia dengan Allah SWT, manusia diperintah untuk menyembah
kepada Allah SWT dengan cara. . .
a. Berakhlak baik
b. Belajar agama
c. Berdarma
d. Sholat 5 waktu

29. Aturan yang mengatur pergaulan antar sesama manusia dinamakan norma. . .
a. Hukum
b. susila
c. Kesopanan
d. Agama

30. Para pelanggar norma adat akan mendapat sanksi berupa. . .


a. Dikucilkan masyarakat adat
b. Diberi kehidupan yang layak
c. Dipenjara
d. Tidak mendapat pahala

31. Tujuan dibangunnya rumah singgah di DKI Jakarta adalah. . .


a. Agar warga tertib
b. Siapa saja bisa singgah
c. Sebagai rumah sementara
d. Agar lingkungan tertib

32. Sebagai warga negara yang bersopan santun harus. . .


a. Menghargai pekerjaannya
b. Bekerja keras dengan giat
c. Menjaga anggota keluarga
d. Menjaga harkat dan martabat

33. Warga Jakarta yang menjadi penghuni rumah singgah adalah. . .


a.Pejabat pemerintah
b. Anak-anak jalanan
c. Petugas trantib
d. Masyarakat sekitar

34. Pengendalian diri dalam menghadapi segala cobaan disebut sikap. . .


a. Sabar
b. Bersyukur
c. Tawakal
d. Ikhlas

35. Panti asuhan dan panti jompo yang dikelola secara swadaya dari yayasan keberadaannya
bersifat...
a.Kemanusiaan
b. komersial
c. Sosial
d. Kemandirian

36. Norma yang mengatur antar warga negara dengan Negara diesbut. . .
a. Norma agama
b. norma adat
c. Hukum
d. Susila

37. Kembali kepada Allah SWT setelah berbuat salah dan berjanji tidak akan mengulangi
perbuatan tersebut dikemudian hari dinamakan. . .
a. Ikhlas
b. tawakal
c. Mawas diri
d. Taubat

38. Menurut sopan santun, bagi orang yang selesai makan, sendok sebaiknya diletakkan. . .
a. Lurus telungkup
b. Telungkup melintang
c. Telentang melintang
d. Melintang bersandar

39. Menambah ketegangan perasaan dan fisik bagi pasien saat mengunjungi orang sakit. . .
a. Sangat dilarang
b. Boleh-boleh saja
c. Sangat dianjurkan
d. Perlakuan sopan
40. Memberikan kebebasan proporsional sesuaio keyakinan disebut…
a. toleransi
b. hakiki
c. situasi
d. antisipasi

41. Di antara sopan santun saat bertemu bapak/ibu guru di luar sekolah adalah. . .
a. Belok ke arah lain dan sembunyi
b. Menghindari dan kabur
c. Menghampiri dan mengucapkan salam
d. Diam saja dan pura pura tidak melihat

42. Apabila menelepon dan salah alamat maka sipenelepon sebaiknya. . .


a. Membiarkan sebab malu
b. Menghentikan pembicaraan
c. Meminta maaf
d. Langsung menutup telepon
43. Sopan santun yang harus diperhatikan saat berjalan adalah berjalan. . .
a. Sambil makan
b. Sambil bersiul
c. Tidak berkacak pinggang
d. Berkacak pinggang

44. Pakaian untuk sekolah yang sesuai dengan norma kesopanan sebaiknya. . .
a. Lengan panjang digulung
b. Minim dan transparan
c. Kancing boleh dilepas
d. Bersih dan rapi

45. Bersyukur kepada tuhan berarti. . .


a. Melaksanakan perintah Tuhan
b. Memberi ucapan kepada Tuhan
c. Berterimakasih kepada Tuhan
d. Menjaga nama baik Tuhan

II. Essay:
1. Tuliskan 3 manfaat bila kita menghargai pendapat orang lain?
2. Apa saja manfaat musyawarah yang kamu ketahui?
3. Manfaat hidup bermasyarakat apa sajakah? Sebutkan…
4. Apa yang dimaksud manusia makhluk social dan makhluk individu. Jelaskan!
5. Apa itu “masyarakat pluralis”?

Anda mungkin juga menyukai