Anda di halaman 1dari 9

ANALISIS TEMPERAMEN ANDA

Melankolis – Si Sempurna

Kekuatan :

 Analitis, mendalam, dan penuh pikiran.


 Serius dan bertujuan, serta berorientasi jadwal.
 Artistik, musikal dan kreatif (filsafat & puitis).
 Mau mengorbankan diri dan idealis.
 Standar tinggi dan perfeksionis.
 Senang perincian/memerinci, tekun, serba tertib dan teratur (rapi).
 Melihat masalah dan mencari solusi pemecahan kreatif (sering terlalu kreatif).
 Kalau sudah mulai, dituntaskan.
 Berteman dengan hati-hati.
 Puas di belakang layar, menghindari perhatian.
 Mau mendengar keluhan, setia dan mengabdi.
 Sangat memperhatikan orang lain.

Kelemahan :

 Cenderung melihat masalah dari sisi negatif (murung dan tertekan).


 Mengingat yang negatif & pendendam.
 Mudah merasa bersalah dan memiliki citra diri rendah.
 Lebih menekankan pada cara daripada tercapainya tujuan.
 Tertekan pada situasi yg tidak sempurna dan berubah-ubah.
 Melewatkan banyak waktu untuk menganalisa dan merencanakan.
 Standar yang terlalu tinggi sehingga sulit disenangkan.
 Hidup berdasarkan definisi.
 Sulit bersosialisasi (cenderung pilih-pilih).
 Tukang kritik, tetapi sensitif terhadap kritik/ yg menentang dirinya.
 Sulit mengungkapkan perasaan (cenderung menahan kasih sayang).
 Rasa curiga yg besar (skeptis terhadap pujian).
 Memerlukan persetujuan.

Plegmatis – Si Pecinta Damai

Kekuatan :

 Mudah bergaul, santai, tenang dan teguh.


 Sabar, seimbang, dan pendengar yang baik.
 Tidak banyak bicara, tetapi cenderung bijaksana.
 Simpatik dan baik hati (sering menyembunyikan emosi).
 Kuat di bidang administrasi, dan cenderung ingin segalanya terorganisasi.
 Penengah masalah yg baik.
 Cenderung berusaha menemukan cara termudah.
 Baik di bawah tekanan.
 Menyenangkan dan tidak suka menyinggung perasaan.
 Rasa humor yg tajam.
 Senang melihat dan mengawasi.
 Berbelaskasihan dan peduli.
 Mudah diajak rukun dan damai.
Kelemahan :
 Kurang antusias, terutama terhadap perubahan/ kegiatan baru.
 Takut dan khawatir.
 Menghindari konflik dan tanggung jawab.
 Keras kepala, sulit kompromi (karena merasa benar).
 Terlalu pemalu dan pendiam.
 Humor kering dan mengejek (Sarkatis).
 Kurang berorientasi pada tujuan.
 Sulit bergerak dan kurang memotivasi diri.
 Lebih suka sebagai penonton daripada terlibat.
 Tidak senang didesak-desak.
 Menunda-nunda / menggantungkan masalah.

Sanguin – Si Superstar

Kekuatan :

 Suka bicara.
 Secara fisik memegang pendengar, emosional dan demonstratif.
 Antusias dan ekspresif.
 Ceria dan penuh rasa ingin tahu.
 Hidup di masa sekarang.
 Mudah berubah (banyak kegiatan / keinginan).
 Berhati tulus dan kekanak-kanakan.
 Senang kumpul dan berkumpul (untuk bertemu dan bicara).
 Umumnya hebat di permukaan.
 Mudah berteman dan menyukai orang lain.
 Senang dengan pujian dan ingin menjadi perhatian.
 Menyenangkan dan dicemburui orang lain.
 Mudah memaafkan (dan tidak menyimpan dendam).
 Mengambil inisiatif/ menghindar dari hal-hal atau keadaan yang membosankan.
 Menyukai hal-hal yang spontan.

Kelemahan :

 Suara dan tertawa yang keras (bahkan terlalu keras).


 Membesar-besarkan suatu hal / kejadian.
 Susah untuk diam.
 Mudah ikut-ikutan atau dikendalikan oleh keadaan atau orang lain (suka ikutan Gank).
 Sering minta persetujuan, termasuk hal-hal yang sepele.
 RKP (Rentang Konsentrasi Pendek) alias pelupa.
 Dalam bekerja lebih suka bicara dan melupakan kewajiban (awalnya saja antusias).
 Mudah berubah-ubah.
 Susah datang tepat waktu jam kantor.
 Prioritas kegiatan kacau.
 Mendominasi percakapan, suka menyela dan susah mendengarkan dengan tuntas.
 Sering mengambil permasalahan orang lain, menjadi seolah-olah masalahnya.
 Egoistis alias suka mementingkan diri sendiri.
 Sering berdalih dan mengulangi cerita-cerita yg sama.
 Konsentrasi ke “How to spend money” daripada “How to earn/save money”.

Koleris – Si Kuat

Kekuatan :

 Senang memimpin, membuat keputusan, dinamis dan aktif.


 Sangat memerlukan perubahan dan harus mengoreksi kesalahan.
 Berkemauan keras dan pasti untuk mencapai sasaran/ target.
 Bebas dan mandiri.
 Berani menghadapi tantangan dan masalah.
 “Hari ini harus lebih baik dari kemarin, hari esok harus lebih baik dari hari ini”.
 Mencari pemecahan praktis dan bergerak cepat.
 Mendelegasikan pekerjaan dan orientasi berfokus pada produktivitas.
 Membuat dan menentukan tujuan.
 Terdorong oleh tantangan dan tantangan.
 Tidak begitu perlu teman.
 Mau memimpin dan mengorganisasi.
 Biasanya benar dan punya visi ke depan.
 Unggul dalam keadaan darurat.
Kelemahan :
 Tidak sabar dan cepat marah (kasar dan tidak taktis).
 Senang memerintah.
 Terlalu bergairah dan tidak/susah untuk santai.
 Menyukai kontroversi dan pertengkaran.
 Terlalu kaku dan kuat/ keras.
 Tidak menyukai air mata dan emosi tidak simpatik.
 Tidak suka yang sepele dan bertele-tele / terlalu rinci.
 Sering membuat keputusan tergesa-gesa.
 Memanipulasi dan menuntut orang lain, cenderung memperalat orang lain.
 Menghalalkan segala cara demi tercapainya tujuan.
 Workaholics (cinta mati dengan pekerjaan).
 Amat sulit mengaku salah dan meminta maaf.
 Mungkin selalu benar tetapi tidak populer.

KOMBINASI TEMPERAMEN

Koleris-Melankolis

Mereka yang mempunyai kombinasi koleris-melankolis adalah orang yang teliti, cermat, analitis, cepat dan
berani. Tipe ini mampu melakukan analisis secara mendalam (sifat melankolis) namun sangat cepat (sifat
koleris) sehingga hasil pekerjaannya jauh lebih produktif daripada tipe melankolis murni, lebih cermat serta
lebih memperhatikan detail dibandingkan dengan tipe koleris murni. Sifat melankolis yang terlalu kritis,
perfeksionis dan lambat dalam bertindak diimbangi dengan optimisme dan sifat praktis seorang koleris.
Dengan demikian, orang dengan tipe ini mampu bertindak cepat dan hati-hati serta luar biasa produktif. Sifat
pragmatis dari koleris yang tidak terlalu mempedulikan cara mencapai tujuan akan disempurnakan oleh sifat
melankolis yang menghargai kualitas hasil pekerjaan dan kebenaran cara mencapainya. Seseorang yang
mempunyai tipe koleris-melankolis biasanya optimis mencapai tujuan, keras kepala, dan mudah marah.
Kemampuan seorang koleris yang dapat mengambil keputusan secara cepat dan selalu berpikir bahwa dia
selalu benar seperti halnya seorang melankolis murni akan menyebabkan orang ini cenderung ororiter,
sombong, dan tidak merasa membutuhkan orang lain. Inilah kelemahan tipe koleris-melankolis ini.

Koleris-Sanguinis

Kombinasi tipe koleris dan sanguinis akan memunculkan sifat-sifat kepribadian ekstrover, yang cenderung
menampilkan diri apa adanya tanpa ada yang ditutup-tutupi. Hal ini berbeda dengan tipe koleris murni yang
kadang-kadang bisa menyembunyikan penampilan ekstrovertnya di balik kuatnya keinginan untuk mencapai
tujuan. Orang dengan tipe kombinasi kepribadian ini mempunyai antusiasme dan optimisme yang tinggi
dalam bekerja dan tidak terlalu otorirer seperti halnya tipe koleris murni arau tipe kombinasi koleris-
melankolis. Selain itu, mereka mampu menggunakan keunggulannya dalam bersosialisasi dengan orang lain
untuk memotivasi dan memengaruhi mereka agar sejalan dengan tujuannya. Orang ini mempunyai energi
yang sangat besar untuk memulai jerjaan baru, serta dapat menindaklanjutinya secara konsisten dan tt seperti
bawaan sifat kolerisnya. Dia juga mampu menggunakan kekuatannya untuk mengajak orang lain bekerja
sama dengannya serta menyelesaikan konflik yang ada di antara mereka. Selain itu, orang ini punya jiwa
kepemimpinan yang simpatik dan mampu berdebat dan bernegosiasi dengan baik serta—yang lebih penting
lagi—mampu meyakinkan orang lain bahwa dia benar. Kelemahan tipe ini adalah mudah marah dan suka
memaksakan kehendak kepada orang lain. Kemampuan melihat kebenaran dan objektivitas suatu masalah
atau perangai orang lain di sekitarnya tidak sebesar tipe melankolis atau kombinasi koleris-melankolis
sehingga keputusan yang diambilnya masih dipengaruhi unsur subjektivitas. Si koleris-sanguinis ini mudah
marah, namun juga cepat memaafkan dan melupakannya. Jika dikritik orang lain, dia cenderung akan
berdalih dan tetap tidak mau mengakuinya.

Sanguinis-Koleris

Tipe kombinasi sanguinis-koleris adalah tipe orang yang paling terbuka dibandingkan kombinasi
kepribadian lain. Dengan sifat dominan kepribadiannya yang terbuka, optimis, dan menyukai kenikmatan,
orang dengan tipe ini mampu menjadi pemimpin hebat tanpa mengorbankan aspek produktifitasnya. Tipe
kombinasi ini merupakan pribadi yang mempesona, kreatif, dan berani mengambil keputusan. Orang tipe ini
sangat mudah menjalin relasi dengan orang lain dan pandai mengambil manfaat dari hubungan baik tersebut.
Orang ini kadang-kadang dipandang rendah atau underdog oleh orang lain karena mungkin banyak bicara
dan melontarkan humor serta terlalu mudah bergaul dengan orang lain. Namun, di balik anggapan itulah
sifat bawaan tipe koleris yang ada padanya justru menjadi dominan dan dia leluasa membalikkan keadaan
untuk mencapai tujuan. Orang yang punya banyak ide kreatif ini juga punya energi besar untuk mewujudkan
tujuan tersebut dibandingkan dengan orang tipe sanguinis murni. Tidak adanya sisi intelektual dan hasrat
bertindak dengan cara yang benar merupakan kelemahan tipe kombinasi ini. Sifat humoris sanguinisnya
dapat melukai perasaan orang lain jika dikombinasi dengan sifat kolerisnya yang suka memandang rendah
orang lain. Sifat tidak suka hal-hal detail membuatnya mudah tertekan karena selalu kekurangan waktu dan
tugas yang semakin menumpuk dari waktu ke waktu. Kombinasi tipe koleris dan sanguinis akan
memunculkan sifat-sifat kepribadian terbuka, yang cenderung menampilkan diri apa adanya tanpa ada yang
ditutup-tutupi. Hal ini berbeda dengan tipe koleris murni yang kadang-kadang bisa menyembunyikan
penampilan terbukanya di balik kuatnya keinginan untuk mencapai tujuan. Orang dengan tipe kombinasi
kepribadian ini mempunyai antusiasme dan optimisme yang tinggi dalam bekerja dan tidak terlalu otoriter
seperti halnya tipe koleris murni atau tipe kombinasi koleris-melankolis. Disamping itu, mereka mampu
menggunakan keunggulannya dalam sosialisasi dengan orang lain untuk memotivasi dan memengaruhi
orang agar sejalan dengan tujuannya. Orang ini mempunyai energi yang sangat besar untuk memulai
pekerjaan baru, serta dapat menindaklanjutinya secara konsisten dan cepat seperti bawaan sifat kolerisnya.
Dia juga mampu menggunakan kekuatannya untuk mengajak orang lain bekerja sama dengannya serta
menyelesaikan konflik yang ada di antara mereka. Selain itu, orang ini punya jiwa kepemimpinan yang
simpatik dan mampu berdebat dan bernegosiasi dengan baik serta—yang lebih penting lagi—mampu
meyakinkan orang lain bahwa dia benar. Kelemahan tipe ini adalah mudah marah dan suka memaksakan
kehendak kepada orang lain. Kemampuan melihat kebenaran dan objektifitas suatu masalah atau perangai
orang lain di sekitarnya tidak sebesar tipe melankolis atau kombinasi koleris-melankolis sehingga keputusan
yang diambilnya masih dipengaruhi unsur subjektifitas. Si koleris-sanguinis ini mudah marah, namun juga
cepat memaafkan dan melupakannya. Jika dikritik orang lain, dia cenderung akan berdalih dan tetap tidak
mau mengakuinya. Sifat negatif lainnya adalah kurangnya ketelitian dalam bekerja yang diakibatkan
kombinasi dua tipe yang memang tidak suka terhadap hal-hal kecil dan detail.
Sanguinis-Phlegmatis

Orang bertipe sanguinis-phlegmatis biasanya terbuka, optimis, mampu menjalin hubungan baik dengan
orang lain, dan disukai. Sisi sanguinis membuat dia kreatif, antusias, ramah, dan dapat menginspirasi orang
lain. Sementara itu, sisi phlegmatisnya membuat dia berhati-hati dan sensitif terhadap perasaan orang lain.
Dia menghendaki hubungan harmonis dengan orang lain dan berniat menjaga hubungan itu sebaik mungkin.
Orang tipe ini cenderung melihat ke dalam dirinya jika mengalami kejadian yang berpotensi mengganggu
hubungannya dengan orang lain. Misalnya, jika seorang atasan berkata, "Kita ternyata tidak dapat mencapai
target penjualan bulan ini." Bawahan yang bertipe sanguinis-phlegmatis akan berpikir, "Apakah dia marah
kepada saya, ya?" Jadi, orang tipe ini mempunyai perasaan yang dua kali lebih peka dibandingkan tipe lain,
dan sangat mengutamakan keharmonisan hubungan dengan orang lain. Dengan demikian, tipe ini adalah
teman yang paling menyenangkan dibandingkan tipe lain atau tipe kombinasi lain karena dia mudah bergaul,
kreatif, mudah diajak bersenang-senang, penuh perhatian, dan suka membantu rekan-rekannya secara
spontan. Kelemahannya adalah kurang berani mengambil keputusan, kurang terorganisasi, dan suka
menunda pekerjaan. Jika beium menguasai pekerjaannya, mereka cenderung banyak omong bukannya
berusaha menguasai detail pekerjaan itu. Jika akan mengambil keputusan, mereka cenderung bertanya dan
meminta nasihat orang lain. Kadang-kadang mereka juga mengabaikan pandangan objektifnya sendiri
karena terdorong oleh hasrat kepribadiannya yang ingin berkomunikasi dengan orang lain dan berusaha
memuaskan semua pihak, termasuk menuruti saran-saran yang mungkin dalam hati kecilnya sendiri tidak
disetujuinya. Akhirnya, masukan-masukan orang lain kadang-kadang justru semakin membingungkannya
dalam mengambil keputusan. Kekuatannya untuk mengajak orang lain bekerja sama dengannya serta
menyelesaikan konflik yang ada di antara mereka. Selain itu, orang ini punya jiwa kepemimpinan yang
simpatik dan mampu berdebat dan bernegosiasi dengan baik serta—yang lebih penting lagi—mampu
meyakinkan orang lain bahwa dia benar. Sesuai sifatnya, orang tipe sanguinis-phlegmatis sangat boros uang,
terutama untuk keperluan belanja, bersosialisasi dengan teman-temannya di cafe, dan sebagainya karena dia
punya hasrat besar untuk bersosialisasi dan menyenangkan pihak lain. Jika sadar bahwa keuangannya
memburuk dan peker jaannya banyak yang tertunda, yang dilakukannya hanya mengeluh dan menyalahkan
keadaan, atau ... berbelanja lagi!

Melankolis-Koleris

Tipe melankolis-koleris tergambar pada pemimpin yang menyelesaikan banyak pekerjaan dengan kualitas di
atas rata-rata. Namun, ada perbedaan dorongan untuk menyelesaikan pekerjaan antara tipe ini dan tipe
koleris-melankolis -- di mana sifat koleris paling dominan dan melankolis adalah dominan kedua. Tipe
koleris-melankolis terdorong menyelesaikan pekerjaan karena tantangan, kesempatan, dan tujuan yang ingin
diraih, sedangkan tipe melankolis-koleris terdorong karena "keharusan" atau tugas dan kewajiban
menyelesaikan pekerjaan. Sisi melankolis yang ideal dan berorientasi pada kebenaran menyebabkan orang
tipe ini sangat baik bekerja pada bidang organisasi sosial dan kemanusiaan, sedangkan tipe koleris-
melankolis lebih cocok di bidang bisnis yang profit-oriented karena "sikut-menyikut" dalam bisnis akan
dilakukannya dengan senang hati. Sifatnya yang pragmatis dari sisi koleris lebih dominan dan dia berhasrat
menang dan menjadi nomor satu di mana saja berada. Tipe kombinasi melankolis-koleris juga punya bekal
mengorganisasi dengan baik seperti halnya tipe melankolis dominan lainnya. Kelemahan lainnya adalah dari
sisi melankolis suka menyalahkan diri sendiri dan orang lain serta tidak fleksibel saat berhubungan dengan
orang lain. Jika sudah demikian, sisi negatif kolerisnya akan lebih menguatkan sisi melankolisnya, yaitu
dengan cara memperketat kontrol terhadap orang yang dipimpinnya dan, jika perlu, menyingkirkan orang-
orang yang dianggapnya dapat menghalangi tujuan. Tipe melankolis-koleris juga lebih tertutup daripada tipe
koleris-melankolis. Si Melankolis-Koleris ini juga sangat task-oriented (berorientasi pada tugas). Hasratnya
untuk bekerja secara sempurna.
Melankolis-Phlegmatis

Tipe ini merupakan kombinasi dua tipe yang sifatnya tertutup. Dari sisi penampilan, orang ini sangat
pendiam. Mereka juga jarang mau memulai pembicaraan dengan orang lain dan lebih memilih menjadi
pendengar. Tipe ini sangat tertutup dan kadang-kadang terlihat lebih asyik menyendiri. Mereka juga sangat
menghargai pertemanan dan persahabatan, tapi lebih menyukai belajar dan membaca sendiri selama berjam-
jam daripada bersosialisasi dengan teman-temannya. Si Melankolis-Phlegmatis ini sangat hebat dalam
perencanaan jangka panjang, mengorganisasi, dan sangat memerhatikan hal-hal detail. Tipe ini biasanya
percaya bahwa sukses harus dicapai dengan cara yang benar dan ideal, misalnya dengan menempuh
pendidikan setinggi-tingginya, termasuk mengambil magister atau doktoral. Sisi phlegmatisnya cenderung
menghindari konfrontasi berlebihan walaupun tetap harus mempertahankan kebenaran. Sifatnya pasif.
Contohnya, walaupun mempunyai beberapa teman sejati, mereka jarang sekali berinisiatif untuk lebih
dahulu menghubungi mereka. Tipe orang ini justru merasa tertekan atau tidak nyaman berada dalam
keramaian dan bersosialisasi dengan banyak orang. Mereka cenderung menolak atau berkata "tidak" saat
menerima permohonan dari orang lain. Orang yang tidak tahu sifatnya mungkin akan menganggap mereka
sombong atau lebih mementingkan diri sendiri. Kenyataannya, mereka terlalu bethati-hati, penuh
pertimbangan, dan benaknya banyak dimasuki pikiran-pikiran negatif tentang permohonan tersebut.
Kecenderungan sisi melankolisnya yang suka memikirkan segala sesuatu secara mendalam digabungkan
dengan sisi phlegmatis yang peka terhadap hubungan dengan orang lain sering menyebabkan orang tipe ini
merasakan luka hati dan kekecewaan mendalam sampai depresi jika dikecewakan orang-orang terdekatnya.

Phlegmatis-Sanguinis

Dalam tipe kombinasi kepribadian ini, sisi phlegmatis tetap dominan daripada sisi sanguinisnya. Orang ini
ramah, mudah dan mampu bekerja sama dengan hampir semua orang. Dia mengutamakan keharmonisan
hubungan dan menghindari konflik dengan orang lain. Walaupun mudah akrab dengan dengan orang lain,
bukan berarti orang ini aktif dan berinisatif menjalin hubungan orang lain. Mereka tidak mengekspresikan
kebutuhannya secara terbuka untuk bersosialisasi dengan orang lain seperti halnya orang tipe sanguinis
murni. Namun, begitu orang ini mulai menjalin hubungan dengan orang lain, sisi sanguinisnya akan
mengambil alih dan dia mudah akrab dan terbuka dengan orang tersebut. Tipe ini sangat ingin
menyenangkan orang lain, dan dia punya kemampuan untuk itu karena dia ramah dan punya selera humor
yang bagus. Orang ini akan kecewa jika sering dikritik dan dicap negatif oleh orang lain. Jika demikian,
yang dilakukannya bukanlah membalas perlakuan orang tersebut, namun menggandakan daya upayanya
untuk menyenangkan orang tersebut agar opini mereka terhadapnya berubah. Si Phlegmatis-Sanguinis ini
menyukai kegiatan yang melibatkan banyak orang atau keramaian. Namun, yang dia sukai bukanlah terlibat
di dalamnya, tapi hanya menjadi penonton atau pengamat, seperti menonton film, konser musik, dan
sebagainya. Dia lebih suka berada dalam sebuah kelompok kecil daripada keramaian besar seperti yang
disukai tipe sanguinis murni yang berpendapat "semakin ramai, semakin meriah, dan semakin baik". Tipe ini
cenderung mengorbankan kesenangannya sendiri derni menyenangkan orang lain atau menjaga
keharmonisan hubungannya dengan orang lain. Jika sudah tidak bisa mengorbankan diri lebih banyak lagi,
atau tertekan, yang dilakukannya adalah menyendiri, misalnya menonton televisi, bermain game komputer,
makan, atau tidur, daripada mengungkapkan secara negatif perasaannya. Salah satu kelemahan mendasar
tipe phlegmatis-sanguinis adalah dalam hal produktivitas kerja. Orang ini cenderung puas jika sudah
mencapai prestasi kerja yang sebenarnya jauh di bawah kemampuannya. Pencapaian seperti ini bisa jadi
karena kurangnya perencanaan (ingat, tipe sanguinis tidak suka perencanaan jangka panjang) atau mungkin
mereka menganggap tantangan yang lebih besar akan merepotkan di kemudian hari. Tipe phlegmatis-
sanguinis ini akan tergoda untuk berhenti bekerja apabila hasil akhir pekerjaan tersebut diperkirakan tidak
sebanding dengan tenaga yang bakal dikeluarkannya.
Phlegmatis-Melankolis

Seperti halnya tipe melankolis-phlegmatis, tipe phlegmatis-melankolis juga pribadi tertutup. Artinya, emosi,
kegelisahan, dan kegembiraannya tidak diungkapkan secara jelas dan terbuka kepada orang lain. Namun,
sifat tertutupnya tidak sekuat tipe kombinasi yang disebutkan pertama. Orang ini ramah, berpembawaan
tenang, dan sangat menghargai hubungan harmonis dengan orang lain. Namun, ada satu hal penting yang
perlu diingat. Saat menjalin hubungan dengan orang tipe phlegmatis-melankolis, pertama kali Anda akan
sangat terkesan dengan keramahan dan kepribadiannya yang menyenangkan. Namun, berhati-hatilah karena
belum tentu apa yang Anda rasakan sesuai dengan suasana hati atau penilaiannya terhadap Anda. Sesuai
sifat melankolis yang ada dalam dirinya, orang ini sangat sensitif dan cenderung menilai Anda secara
negatif. Namun, sisi phlegmatis tipe kombinasi ini akan lebih "melunakkan" sisi melankolisnya. Orang tipe
ini harus selalu menjaga dan mempertahankan energi, antusiasme, dan motivasi kerjanya sepanjang
pekerjaan itu masih dilakukannya sebab mereka mudah terdemotivasi di tengah jalan. Buku-buku motivasi,
olahraga, dan kegiatan spiritual akan membantu mereka. Sisi melankolis yang cenderung melihat hal-hal
kecil dan detail tidak boleh menghalangi atau menjebak orang ini dalam meraih kesuksesan. Caranya adalah
dengan tetap fokus pada tujuan yang lebih besar daripada pekerjaan itu sendiri. Si Phlegmatis-Melankolis
cenderung sulit menentukan prioritas pekerjaan. Sisi phlegmatis akan menyebabkan mereka sulit menolak
atau berkata "tidak" atas permintaan orang lain, walaupun dia sendiri sebenarnya tidak ingin melakukan itu.
Itulah sebabnya orang ini sulit bersantai dan pekerjaannya tidak terorganisasi dengan baik.
1. Temperamen Sanguin-Plegmatik Suka menyenangkan orang lain. Orangnya sosial, mudah begaul, dan
toleransi terhadap kekurangan orang lain. Talenta yang menonjol adalah membuat orang gembira. Letakkan
dia ditengah-tengah orang banyak, maka dalam waktu yang singkat ia akan membuat banyak orang tertawa
dan gembira. Jika ia diangkat sebagai salesman, perusahaan dimana ia bekerja akan cepat maju. Kelemahan
dibidang rohani adalah ia tidak konsisten dan stabil. Orang seperti ini mudah murtad dan kembali bertobat
(ber- ulang kali). Jika mereka mendengar khotbah yang menjamah hati, maka akan segera bertobat dan
berjanji untuk setia kepada Tuhan. Besoknya mereka akan kembali kepada pola hidup yang lama. Bukannya
mereka tidak setia, tetapi lekas lupa. Orang-orang sanguin perlu menggunakan talentanya dan kestabilan
dalam tekad dan keputusannya. 2. Temperamen Sanguin-Melankolis Kombinasi ini membuat seseorang
bersifat spontan dalam perasaannya dan suka berbicara, namun ia setia kawan. Ia digemari dalam pesta,
kalau pergi berbelanja, atau makan sore bersama. Orangnya suka bergembira dan enak untuk ditemani dan
itu bukan dibuat-buat. Dia akan menjadi sahabat Anda seumur hidup. Bersifat fleksibel dalam
persahabatannya dengan siapa saja. Bebas menyatakan perasaannya dimana pada satu ketika mudah
menangis dan tidak lama lagi akan tertawa. Cuma orang cenderung berpikir bahwa emosinya tidak stabil.
Oleh sebab itu, ia membutuhkan pertolongan Roh Kudus untuk mengendalikan emosinya. Bukan
pendendam atau bersifat menyerang. 3.Temperamen Sanguin-kolerik Menonjol dengan kesanggupan
untuk meyakinkan orang lain apa saja yang mereka hendak sampaikan. Bahagian sanguin akan membuat
seseorang disukai dan koleriknya akan memberi motivasi dan dorongan. Melalui temperamen sanguinnya, ia
dapat menarik perhatian orang banyak melalui ceritera yang lucu-lucu atau humor. Jika ia gunakan ini untuk
meninggikan Kristus, banyak orang akan menyerahkan diri kepada Yesus. Salah satu masalah rohani yang
dihadapi yang temperamennya sanguin kolerik adalah kecenderungan untuk lupa bergantung kepada Tuhan.
Contohnya, rasul Petrus. 4. TEMPERAMEN MELANKOLI-KOLERIK Biasanya mereka adalah pekerja
yang baik. Temperamen kolerik akan memberikan cukup banyak energi, sementara temperamen melankolik
akan memberikan kesiap-siagaan akan detail. Mereka ini memiliki daya konsentrasi yang tinggi sehingga
keterampilannya dikagumi banyak orang. Kreativitas adalah sifat yang menonjol dalam melankolik. Supaya
tetap gembira, mereka membutuhkan saluran untuk energi kreativitasnya. Jika itu tidak disalurkan dengan
baik, maka mereka jadi tegang, mudah tersinggung, dan kurang puas. Oleh sebab itu, mereka membutuhkan
pekerjaan atau hobi. Mereka ini mudah bergaul dan orangnya lemah lembut. Styleny kelihatan introvert,
tetapi ia adalah seorang yang sosial. Ditempat pekerjaan ia disukai dan menaruh perhatian pada para pasien,
walaupun ia tidak terlalu banyak bicara. Tingkah-lakunya bersifat profesional. Mereka bersifat disiplin dan
berdikari. Kelemahan mereka adalah cepat marah. Dia kuatir akan banyak perkara, seperti masa depan
profesinya, keadaan ekonomi, dll. Dia kurang bergantung kepada Tuhan dan mencari kekuatan- Nya setiap
hari. Dia juga cenderung menjadi seorang perfeksionis (harus semuanya sempurna). 5. TEMPERAMEN
MELANKOLI-PLEGMATIK Kelemahannya adalah roh tukang kritik. Sering ia terfokus hanya perkara-
perkara yang negatip yang membuat orang menjauhkan diri daripadanya. Kelihatannya ia merasa puas
apabila telah mengeritik orang lain. Kadang-kadang ia dapat bersikap dingin dan tidak bicara selama dua
atau tiga hari karena kesalahan orang lain. Kelemahan lainnya adalah mudah merasa sakit hati. Temperamen
melankoli memiliki kekuatan yang positip yaitu sangat kreatif dan teliti. Dia akan menjadi seorang tukang
jahit pakaian atau mendesign pakaian. 6. TEMPERAMEN MELANKOLI-SANGUIN Ini adalah
kombinasi yang aneh dan jarang ada. Temperamen melankolinya akan membuat dia sibuk membuat kamar
atau rumahnya sangat bersih. Sifat perfeksionismenya sangat kuat sehingga jika rumahnya berantakan, ia
tidak akan mau mengundang kawannya yang sudah lama tidak bertemu. Melihat sanguin adalah sifat
keduanya, maka rasa kurang nyaman akan diekspresikan dalam kekuatiran terhadap lawan jenis. Dia kurang
yakin bahwa ada orang yang menyukai dia. Kelemahan dibidang kerohanian adalah sifatnya suka mengeritik
orang lain. Ini adalah bahagian dari melankolinya. Selalu ada kesalahan dalam gerejanya, khotbah pendeta,
dan pelajaran SS. Mempunyai mood swings (emosi yang tidak stabil). 7. TEMPERAMEN KOLERIK-
MELANKOLI Hampir semuanya adalah pekerja yang baik. Mereka akan menggunakan talentanya
semaksimal mungkin. Dia akan berhasil melalui kesungguh-sungguhannya. Masalah yang terbesar adalah
jika berurusan dengan orang lain. Dia mengkombinasikan keterus-terangan dan kekerasan dari kolerik
dengan perasaan sensitif dan pessimisme dari melankoli dan inilah yang membuat masalah bagi
persahabatan. Kebaikan temperamen ini adalah kesanggupannya untuk bekerja tanpa pamri, kemauan yang
kuat untuk memperoleh sukses, serta tidak putus asa. Kesuksesan yang dimiliki diperoleh oleh tidak perduli
akan perasaan bawahannya. Sering ia memarahi para pegawainya karena tidak mencapai standar yang tinggi
yang telah dipatoknya. Akibatnya banyak pegawainya akan tinggalkan dia. Sifat melankolinya membuat dia
kurang sabar dan mengucapkan kata-kata kasar terhadap orang lain khususnya di rumah tangga. Ini
cenderung membuat orang sakit hati atau tersingging dan akitbatnya, lebih banyak musuh yang terjadi
daripada sahabat yang dia perlukan. Kebutuhannya yang terbesar adalah kehadiran Roh Kudus dalam
dirinya agar dapat mengatasi rasa benci dan dendam. 8. TEMPERAMEN KOLERIK-SANGUIN Tipe
orangnya menarik, mengikuti dorongan hati, ambisius, kurang perasaan, dan ingin menguasai orang lain.
Karena orangnya menarik, maka tindakannya bersifat spontan dan hidup-hidup karena semangat yang
membara. Dapat menimbulkan kepribadian yang saling bertentang (split personalities) dimana pada satu saat
ia akan bersifat bersahabat, dan pada kesempatan yang lain, ia akan bertindak kasar dan menghina, sehingga
orang lain jadi kebingungan. Contohnya, “Apa sih yang dia tahu; kan dia cuma seorang sekretaris!” Kolerik
biasanya bertindak keras dan kebal perasaan. Mereka tidak sensitif terhadap rasa sakit yang dia timbulkan
terhadap orang lain. Apabila mereka dikuasai Roh Kudus, mereka akan menghormati perasaan orang lain,
maka mereka inilah yang akan memper tahankan standar yang tinggi dan menjadi manager yang baik. 9.
TEMPERAMEN KOLERIK-PLEGMATIK Dari luar orangnya kelihatan tenang dan pandai bergaul.
Namun ia menghendaki sesuatu yang tepat pada sasarannya dan berusaha bersikap positip. Ia akan bekerja
keras terus menerus sampai tujuannya tercapai. Dia melakukan tugasnya dengan seksama dengan kwalitas
yang tinggi. Kelemahannya adalah ia dapat mendadak marah jika ia ditantang. Dari segi rohani, ia tidak
dapat mengekspresikan kasih sayangnya dan tanda ia setuju. Dia kuatir orang lain akan menunjukkan segi
kelemahannya, sehingga ia bersifat defensif. Dalam hal ini, ia cenderung dituduh sebagai orang yang
munafik. Kebutuhannya yang terbesar adalah rasa percaya diri dan siap ditegor / dinasehati kesalahan atau
kelemahannya. Ini hanya dapat diperoleh melalui pertolongan Yesus. 10. TEMPERAMEN PLEGMATIK-
KOLERIK Memiliki kombinasi sifat tenang, cocok dan kelihatan puas. Namun dibawah dasarnya ada sifat
yang keras dan suka menentang atau berperang. Biasanya orangnya kalem, tidak terburu-buru dan itu nyata
dari cara ia berjalan dan berbicara. Mereka berbicara dengan perlahan-lahan dan tenang. Di gereja, mereka
ini kelihatan tidak begitu dimotivasi untuk berusaha dengan keras. Mereka tidak menolak panggilan Allah
untuk bekerja bagi-Nya, namun tidak juga bersifat agresif dalam cara menjalankan tugasnya. Pekerjaannya
berjalan dengan lancar, tetapi tidak kelihatan ambisius 11. TEMPERAMEN PLEGMATIK-
MELANKOLI Pola kehidupan yang santai dan tidak tergesa-gesa. Dalam hal ini, kelihatannya mereka
membutuhkan sedikit tuntunan dan motivasi dari luar dalam hidupnya. Sifat kelemah-lembutan, suka
bertamu dan bergaul, serta menunjukkan toleransi terhadap orang lain membuat suasana persahabatan
nyaman rasanya. Ditinjau dari segi kerohanian, mereka ini mencintai orang sehingga jarang menolak
memberi bantuan kepada siapa saja. Kelemahannya adalah orang lain akan menyalah-gunakan kebaikan
tersebut dan biasanya kehidupan kerohanian mereka tidaklah begitu dalam

Anda mungkin juga menyukai