Anda di halaman 1dari 9

BAB IV

METODOLOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian menggunakan metode penulisan deskriptif yaitu suatu

metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat

gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaansecara objektif.

Penelitian ini dilakukan dengan menempuh langkah-langkah

pengumpulan data, klasifikasi, pengolahan data, membuat kesimpulan

dan laporan (Notoatmodjo, 2005).

B. Tempat Penelitian

Lokasi penelitian adalah tempat atau lokasi penelitian tersebut

dilakukan dan lokasi penelitian ini sekaligus membatasi ruang lingkup

penelitian tersebut (Notoatmodjo, 2010). Lokasi penelitian yang

digunakan oleh peneliti adalah di Wilayah kerja puskesmas Harapan

Raya Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru.

C. Waktu Penelitian

Waktu penelitian merupakan waktu penelitian tersebut akan

dilakukan (Notoatmodjo, 2007). Penelitian ini dilakukan pada bulan

September 2019.
D. Populasi dan Sempel

1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan objek penelitian atau objek yang

diteliti (Notoatmodjo, 2005). Populasi yang yang diteliti dari

penelitian ini adalah seluruh Wanita Usia Subur (WUS) di Wilayah

kerja Puskesmas Harapan Raya Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru

yang berjumlah 16.738 orang.

2. Sampel

Sampel adalah sebagian yang diambil dari keseluruhan objek

yang dianggap mewakili seluruh populasi (Notoatmodjo, 2005).

Sampel pada penelitian ini adalah sebagian wanita usia subur

(WUS) di wilayah kerja Puskesmas Harapan Raya Kecamatan Bukit

Raya Pekanbaru. Dengan teknik pengambilan sampel adalah sampel

random sampling yaitu pengambilan sampel secara acak.

Dengan menggunakan rumus :

𝑁
n=1+𝑁(𝑑2)

Keterangan :
N = Besar populasi
n = Besar Sampel
d = tingkat kepercayaan/ketepatan yang diinginkan 90 persen (90%)
𝑁
n =
1+𝑁(𝑑2 )

16.738
=
1+16.738(0.12 )

16.738
=
1+16.738 (0.01)

16.738
=
1+167.38

16.738
=
168.38

= 99.4

= 99 responden

Jadi, sampel dalam penelitian ini berjumlah 99 responden.

Dengan Kriteria Sampel :

1. Kriteria Inklusi

a. Umur 30 – 50 tahun

b. Wanita usia subur (WUS) diwlayah kerja puskesmas Harapan

Raya Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru.

c. Wanita usia subur (WUS) yang bersedia untuk dijadikan

responden

d. Wanita usia subur (WUS) yng dapat membaca dan menulis


2. Kriteria Ekskusi

Kriteria ekslusi atau kriteria penolakan adalah keadaan yang

menyebabkan subjek yang tidak memenuhi kriteria inklusi tidak dapat

diikutsertakan dalam penelitian. Kriteria ekskusi dalam penelitian ini

adah wanita usia subur (WUS) yang tidak berada pada lokasi saat

penelitian berlangsung.

E. Instrument Penelitian

Pengumpulan data adalah proses pendekatan kepada subjek yang

diperlukan dalam suatu penelitian (Nursalam, 2008). Proses

pengumpulan data dilakukan ditempat penelitian dengan prosedur

sebagai berikut:

Dalam penelitian ini instrument yang digunakan adalah

kuesioner. Menggunakan kuesioner yang terdiri dari 20 pertanyaan yang

dibuat oleh peneliti berdasarkan jurnal penelitian/ teori yang berkaitan

dengan pengetahuan perilaku SADARI pada wanita usia subur dengan

jenis pernyataan favorable adalah jika jawaban benar bernilai 1dan jika

salah bernilai 0 sedangkan pertanyaan pertanyaan anfavorable adalah

jika jawaban benar bernilai 0 jika salah bernilai 1.


Table 4.1

Kisi kisi Pertanyaan

Sebaran Item
No Variabel Jumlah Item
favorable anfavorable

Gambaran

Pengetahuan

Wanita Usia Subur

(WUS) tentang 1,2,3,4,5,11, 6,7,8,9,10,16,


1. 20
Pentingnya 12,13,14,15 17,18,19,20

Perilaku SADARI

dalan Deteksi Dini

Kanker Payudara

Total 10 10

F. Teknik Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan mengunakan alat

ukur berupa kuesioner atau daftar pertanyaan yang berisi tentang SADARI.

Peneliti mengumpulkan data dengan memberikan kuesioner pada subjek

yang kebetulan bertemu pada saat penelitian. Cara pengisian kuesioner diisi

sendiri oleh responden dengan didampingi peneliti.

G. Cara Mengumpulkan Data


Teknik pengumpulan data merupakan cara peneliti untuk

mengumpulkan data yang akan dilakukan dalam penelitian (Hidayat,

2007). Menurut Riwidikdo (2009), ada 2 metode untuk memperoleh

data, yaitu :

1. Data primer

Data primer adalah secara langsung diambil dari objek

penelitian oleh peneliti perorangan maupun organisasi. Data primer

diperoleh secara langsung dari sumbernya dan diperoleh jawaban

dari pernyataan yang disediakan melalui kuesioner dan wawancara

untuk mendapatkan jawaban dari pertanyaan yang diberikan.

2. Data sekunder

Data sekunder adalah data yang didapat tidak secara

langsung dari objek peneliti. Peneliti mendapat data yang sudah jadi

yang dapat dikumpulkan oleh pihak lain dengan berbagai cara atau

metode baik secara komersial maupun non komersial. Data sekunder

yaitu dokumentasi diperoleh dari kepala Puskesmas, Ketua RT

maupun RW.

H. Etika Penelitian

Dalam penelitian ini setelah mendapat rekomendasi dari

Universitas Muhammadiyah Riau, Kemudian Badan Pelayanan

Perizinan Terpadu (BP2T), selanjutnya surat dari BP2T diserahkan ke


Dinas Kesatuan Bangsa (Kesbang) Kota Pekanbaru. Selanjutnya Surat

dari Kesbang di serahkan ke Dinas Kesehatan Pekanbaru, setelah itu

peneliti menyampaikan permohonan izin kepada Puskesmas Harapan

Raya sebagai lokasi penelitian, setelah mendapat persetujuan izin baru

peneliti melakukan penelitian dengan menekankan pada masalah etika

yang terjadi.

1. Informed Consent (Lembar Persetujuan diberikan kepada

responden)

Tujuannya adalah subjek mengetahui maksud dan tujuan penelitian

serta dampak yang diteliti selama pengumpulan data. Jika subjek

menolak untuk diteliti maka peneliti tidak memaksa dan tetap

menghormati haknya.

2. Anonymity (tanpa nama)

Untuk menjaga kerahasiaan subjek peneliti, peneliti tidak akan

mencantumkan nama subjek pada lembaran pengumpulan data

cukup dengan memberi nomor kode pada masing-masing lembar

tersebut.

3. Confidentiality (kerahasiaan)

Kerahasiaan informasi yang diberikan oleh subjek dijamin oleh

peneliti hanya kelompok data saja yang akan disajikan atau

diciptakan sebagai hasil riset.


I. Teknik Pengelolahan Data

1. Editing, merupakan mengecek daftar pertanyaan yang telah

diserahkan oleh pengumpul data. Pengecekan daftar pertanyaan

yang telah selesai ini dilakukan terhadap kelengkapan jawaban,

keterbacaan tulisan dan relevansi jawaban.

2. Coding, yaitu pemberian tanda atau mengklasifikasikan jawaban-

jawaban dari para responden kedalam kategori tertentu.

3. Entry Data, merupakan proses memasukan data kedalam tabel

dilakukan dengan program yang ada di computer SSPS for Window.

4. Cleaning, yaitu teknik pembersihan data. Data-data yang tidak

sesuai dengan apa yang di inginkan oleh peneliti akan terhapus.

5. Menyajikan data yang di inginkan dalam bentuk tabel.

J. Analisis Data

Analisis data dalam penelitian ini menggunakan frekuensi

dengan teori Sudijoyono (2009) dengan melihat presentase data yang

dikumpulkan dan sajian dalam bentuk table frekuensi dan di

presentasikan dari tiap variable dengan rumus sebagai berikut :

𝐹
P= 𝑥100%
𝑁
Keterangan :

P : Persentase

F : Frekuensi jumlah jawaban yang benar

N : Jumlah Pertanyaan
Hasil perhitungan persentase dimasukan dalam kriteria standart

objektif. Menurut Nursalam (2008), kriteria untuk menilai tingkat

pengetahuan dibagi menjadi tiga kategori :

a) Tingkat pengetahuan kurang apabila skor atau nilai : (<56%)

b) Tingkat pengetahuan cukup apabila skor atau nilai : (56-75%)

c) Tingkat pengetahuan baik apabila skor atau nilai :( 76-100%)

Anda mungkin juga menyukai