Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH SELATAN

BADAN LAYANAN UMUM DAERAH


RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. H. YULIDDIN AWAY
JALAN T. BEN MAHMUD NO. 86-A TELP. (0656) 21818
E-mail :rsudya_ttun@yahoo.com
TAPAKTUAN 23713 – ACEH SELATAN

SURAT KEPUTUSAN
DIREKTUR BLUD RSUD dr. H. YULIDDIN AWAY TAPAKTUAN
NOMOR : 445 / 108.1 / 2016

TENTANG
PRIODE RETENSI REKAM MEDIK
PADA BLUD RSUD dr. H. YULIDDIN AWAY TAHUN 2016

DIREKTUR BLUD RSUD dr. H. YULIDDIN AWAY TAPAKTUAN

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menyelenggarakan rekam medis yang baik dan efisien di
BLUD RSUD dr. H. Yuliddin Away Tapaktun;

b. bahwa untuk maksud tersebut dalam butir a diperlukan Surat keputusan


Direktur BLUD RSUD dr. H. Yuliddin Away Tapaktuan.

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang


Praktik Kedokteran;

2. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 tentang


Pelayanan Publik;

3. Undang – Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063;

4. Undang – Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit (Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 153, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5072;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 147/MENKES/PER/I/2010 tentang


Perizinan Rumah Sakit;
6. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1333/MENKES/SK/XII/1999
tentang Standar Pelayanan Rumah Sakit;
7. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 129/Menkes/SK/II/2008 tentang
Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
8. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor YM.02.03.3.5.2626 tentang
Komisi Akreditasi Rumah Sakit dan Sarana Kesehatan Lainnya;
9. Peraturan Bupati Aceh Selatan Nomor 7 Tahun 2016 tentang Standar
Pelayanan Minimal Badan Layanan Umum Daerah RSUD dr. H. Yuliddin
Away.
10. Peraturan Bupati Aceh Selatan No 4 Tahun 2014 tentang Pedoman Negeri
Sipil dan Tamu Dokter pada BLUD RSUD dr. H Yuliddin Away
Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan

MEMUTUSKAN
MENETAPKAN :
PERTAMA : KEPUTUSAN DIREKTUR BADAN LAYANAN UMUM DAERAH
UMUM DAERAH RSUD Dr. H. YULIDDIN AWAY TAPAKTUAN
TETANG RETENSI DAN PEMUSNAHAN REKAM MEDIS DI BLUD
RSUD Dr. YULIDDIN AWAY TAPAKTUAN

KEDUA : Kepada kepala rekam medis dan staff rekam medis dalam
melaksanakan retensi dan pemusnahan rekam medis mengacu kepada
kebijakan yang tersebut dalam lampiran surat keputusan ini;

KETIGA : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkan surat keputusan ini
dibebankan pada anggaran biaya BLUD RSUD dr. H. Yuliddin Away
Tapaktuan;

KEEMPAT : Apabila dikemudian hari dapat kekurangan dan/atau kekeliruan dalam


surat keputusan ini maka akan diadakan perubahan dan perbaikan
sebagaimana mestinya.

KELIMA : Keputusan ini berlaku terhitung mulai tanggal ditetapkan

DITETAPKAN DI : TAPAKTUAN
PADA TANGGAL : Oktober 2016
DIREKTUR BLUD RSUD dr. H. YULIDDIN AWAY
TAPAKTUAN - ACEH SELATAN,

dr. FAISAL, Sp. An.


NIP. 19750511 200212 1 002
Lampiran : Direktur BLUD RSUD dr. H. Yuliddin Away
Nomor : / /2016
Tanggal : / / 2016

KEBIJAKAN RETENSI DAN PEMUSNAHAN REKAM MEDIS


DI BLUD RSUD DR. H. YULIDDIN AWAY TAPAKTUAN

1. Pengertian;
- Retensi yaitu kegiatan memisahkan dan memindahkan antara dokumen rekam medis
inaktif dengan document rekam medis yang masih aktif diruang
penyimpanan(filling);

- Bekas rekam medis aktif yaitu berkas rekam medis yang masih aktif digunakan untuk
pelayanan pasien yang bersangkutan. Berkas rekam medis medis inaktif berkas rekam
medis yang sudah tidak digunakan lagi untuk pelayanan pasien yang bersangkutan
dalam jangka waktu tertentu;

- Pemusnahan rakam medis adalah kegiatan menghilangkan/ menghapus/


menghancurkan secara fisik dokumen ream medis yang telah mencapai 5 tahun sjak
terakhir berobat diruamah sakit.

2. Tujuan;
- Mengurangi jumlah dokumen relam medis yang disimpan dalam rak (filling)
sehingga didapat ruang penyimpanan rekam medis yang baru;

- Mengabadikan formulir-formulir rekam medis yang bernilai guna.

3. Isi Kebijakan;
1. Retensi rekam medis dilakukan untuk pasien inaktif 2 tahun atau lebih sejak terakhir
berobat;

2. Retensi dilakukan setiap bulan atau triwulan secara regular;

3. Apabila rekam medis pasien sudah disimpan di rak inaktif tapi kemudian pasien
berobat lagi maka rakam medisnya sisimpan kembali dirak aktif;

4. Pemusnahan dilakukan untuk rekam medis yang inaktif yang telah mencapai 5 tahun
sejak terakhir berobat kecuali ringkasan pulang dan persetujuan tindakan medic;

5. Ringkasan pulang dan persetujuan tindakan medik disimpan dalam jangka waktu
minimal 10 tahun sejak tanggal dibuat ringkasan tersebut.

DIREKTUR BLUD RSUD dr. H. YULIDDIN AWAY


TAPAKTUAN - ACEH SELATAN,

dr. FAISAL, Sp. An.


NIP. 19750511 200212 1 002

Anda mungkin juga menyukai