Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA BANDUNG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS PADASUKA
Jalan Padasuka No.3 Telp (022) 7272113 Bandung 40125

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PADASUKA


NOMOR : 071/SK/UKM-5/UPT PDSK/2016
TENTANG
EVALUASI KINERJA UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)
KEPALA UPT PUSKESMAS PADASUKA,
Menimbang : a. bahwa untuk tercapainya kinerja Puskesmas yang
berkualitas secara optimal dalam mendukung pencapaian
tujuan pembangunan kesehatan kota/ kabupaten;
b. sehubungan dengan hal tersebut perlu ditetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas tentang Evaluasi Kinerja
UKM;

Mengingat : 1. Undang- Undang RI Nomor 36 tahun 2009 tentang


Kesehatan;
2. Undang-Undang RI Nomor 36 tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 tahun 2014
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : EVALUASI KINERJA UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT DI
UPT PUSKESMAS PADASUKA.
Kesatu : Evaluasi kinerja program adalah suatu upaya untuk
melakukan penilaian hasil kerja suatu program yang ada di
Puskesmas.
Kedua : Yang dimaksud dengan Evaluasi Kinerja Program pada
diktum kesatu yaitu:
1. Penilaian input pelayanan program berdasarkan standar
yang ditetapkan;
2. Penilaian proses pelayanan setiap program dengan menilai
tingkat kepatuhan terhadap standar pelayanan yang
ditetapkan;
3. Penilaian output pelayanan setiap program berdasarkan
upaya kesehatan yang diselenggarakan. Dimana masing-
masing program kegiatan mempunyai indikator mutu
tersendiri;
4. Penilaian outcome pelayanan setiap program antara lain
melalui pengukuran tingkat kepuasan pengguna jasa
pelayanan di Puskesmas.
Ketiga : Evaluasi kinerja program dilakukan untuk mendapatkan
gambaran tingkat pencapaian hasil cakupan mutu kegiatan
serta manajemen setiap program yang ada di UPT Puskesmas
Padasuka.
Keempat : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila
dikemudian hari terdapat perubahan akan ditinjau ulang
untuk dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Bandung
Pada Tanggal : 18 Juli 2016
KEPALA UPT PUSKESMAS PADASUKA,

Dadan Mulyana Kosasih

Anda mungkin juga menyukai