Anda di halaman 1dari 13

BANK SOAL USEK SD

MAPEL IPS – PAKET 1


1. Perhatikan gambar sumber daya alam berikut!
Sumber daya alam pada gambar termasuk sumber daya
tanaman atau tumbuhan jenis. …
a. Tanaman perkebunan
b. Tanaman pertanian
c. Tanaman hutan
d. Tanaman air
2. Perhatikan data berikut!
1) minyak bumi
2) batubara
3) air
4) udara
5) lahan pertanian
6) tembaga
7) timah
8) tumbuh-tumbuhan
Berdasarkan data diatas, yang termasuk sumber daya unrenewable resourse adalah
nomor...
a. 1, 2, 3 c. 3, 4, 5
b. 1, 2, 6 d. 6, 7, 8
3. Hutan menghasilkan berbagai jenis kayu, bambu, dan rotan. Kayu bisa diolah menjadi
bahan bangunan, bahan mebel, dan kertas. Sikap yang tepat untuk menjaga kelestarian
hutan adalah. …
a. Mengganti tanaman hutan dengan tanaman perkebunan
b. Mengadakan penghijauan atau reboisasi.
c. Melakukan peladangan berpindah
d. Menebang pohon sembarangan.
4. Perhatikan gambar!
Tanaman pada gambar disamping dimanfaatkan manusia
sebagai..
a. bahan baku industri makanan dan kerajinan
b. bahan baku industri makanan dan pakaian
c. bahan bangunan dan kosmetik
d. bahan bangunan dan bahan baku elektronik
5. Penduduk dusun Asri belum mendapatkan fasilitas listrik dari PLN. Kebutuhan listrik di
dapat dari tenaga surya. Tenaga surya merupakan sumber daya...
a. hayati c. nonhayati
b. mineral d. nonlogam
6. Unsur peta yang merupakan tambahan peta dalam ukuran kecil, fungsinya untuk
menunjukkan lokasi peta terhadap lokasi yang lebih besar adalah...
a. inset c. legenda
b. skala d. garis astronomis
7. Gambar dibawah ini yang menunjukkan simbol rawa adalah..
a. c.

b. d.

8. Perhatikan gambar berikut


Peninggalan sejarah pada gambar di samping adalah satu
peninggalan pada masa...
a. pra aksara
b. penjajahan
c. kerajaan Islam
d. kerajaan Hindu-Budha
9. Perhatikan peta berikut ini!
Peninggalan sejarah jaman Hindu-Budha yaitu
berupa prasasti yupa, terdapat di daerah yang
ditunjukkan oleh...
a. A c. C
b. B d. D

10. Peninggalan sejarah bercorak Islam yang terdapat di provinsi Banten adalah ...
a. c.

b. d.
11. Galuh dan teman-temannya sedang mengunjungi tempat bersejarah. Dahulu tempat
tersebut berfungsi sebagai pusat pertahanan pada saat perang. Bangunan yang dimaksud
adalah...
a. tugu c. keraton
b. benteng d. monumen
12. Perhatikan tabel di bawah ini !
No. Nama Suku No. Nama Suku
1) Batak 5) Minang
2) Tengger 6) Bugis
3) Sunda 7) Asmat
4) Gayo 8) Melayu
Suku bangsa yang mendiami pulau Sumatera adalah. ….
a. 1), 4), 5), 8)
b. 1), 3), 6), 8)
c. 3), 4), 6), 7)
d. 4), 5), 6), 7)
13. Perhatikan peta berikut!
Makanan tradisional yang berasal dari wilayah
romawi IV adalah...
a. sup konro
b. papeda
c. rendang
d. soto Banjar
14. Rumah adat Tongkonan dari provinsi Sulawesi selatan ditunjukkan oleh gambar...
a. c.

b. d.

15. Suku bangsa di Papua yang sangat terkenal dengan hasil kerajinan kayunya adalah suku...
a. Asmat c. Bali
b. Dani d. Boti
16. BPUPKI merupakan singkatan dari...
a. Badan Perencanaan Untuk Persiapan Kemerdekaan Indonesia
b. Badan Persiapan Untuk Penyelidikan Kemerdekaan Indonesia
c. Badan Panitia Untuk Pembubaran Partai Komunis Indonesia
d. Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia
17. Tokoh yang memiliki gelar panglima dan jenderal pertama di Indonesia adalah...
a. Soedirman c. Ir. Soekarno
b. Dr. Sutomo d. H.O.S Cokroaminoto
18. Perhatikan tabel berikut !
No Nama Pejuang No. Nama Pejuang
1) Ir. Soekarno 4) Adam Malik
2) Jenderal Sudirman 5) Drs. Moh. Hatta
3) Dr. Radjiman Wedyodiningrat 6). Khaerul Shaleh
Pada tabel di atas yang merupakan tokoh BPUPKI adalah. …
a. 1), 4), 6)
b. 2), 3), 5)
c. 1), 3), 5)
d. 2), 4), 6)
19. Perhatikan gambar berikut!
Tokoh pada gambar berperan memimpin para pejuang melawan Sekutu.
Tempat perjuangan tokoh tersebut berada di kota. …
a. Surabaya
b. Bandung
c. Medan
d. Semarang
20. Salah satu perilaku yang dapat dilakukan oleh seorang pelajar dalam menghargai jasa
para pahlawan adalah...
a. membangun tugu peringatan
b. belajar dengan sungguh-sungguh
c. mengabadikan nama pahlawan sebagai nama jalan
d. memakamkan pahlawan di taman makam pahlawan
21. Secara administrasi wilayah Indonesia terdiri atas...
a. pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten
b. pemerintah pusat dan pemerintah daerah
c. pemerintah daerah dan kabupaten
d. pemerintah daerah dan provinsi
22. Nama-nama provinsi di Indonesia pada awal kemerdekaan antara lain...
a. Maluku, Irian Barat, Kalimantan
b. Bengkulu, Jawa Barat, Nusa tenggara
c. Sumatera, DIY, Sulawesi
d. Sumatera, Jawa tengah, Jawa timur
23. Perhatikan peta berikut!
Provinsi Sulawesi Barat ditunjukkan oleh romawi...
a. I
b. II
c. III
d. IV

24. Perhatikan tabel berikut!


No Nama propinsi
1. DKI Jakarta
2. Nangroe Aceh Darussalam
3. DI Yogyakarta
4. Gorontalo
5. Bengkulu
6. Kepulauan Riau
Provinsi yang terbentuk setelah berlakunya undang-undang otonomi daerah adalah...
a. 1, 2, 3 c. 1, 3, 5
b. 2, 4, 6 d. 4, 5, 6
25. Provinsi Banten sebelum berdiri sendiri termasuk bagian dari provinsi...
a. DKI Jakarta c. Jawa Tengah
b. Jawa barat d. Jawa timur
26. Perhatikan gambar berikut!
Zona ekonomi eksklusif indonesia (ZEE)
ditunjukkan oleh huruf..
a. A
b. B
c. C
d. D

27. Negara berikut ini yang dilalui oleh pegunungan muda sirkum Pasifik adalah...
a. Myanmar c. Brunei Darussalam
b. Thailand d. Filipina
28. Kita harus mewaspadai tindakan-tindakan yang dapat mempengaruhi hubungan dengan
negara lain. Salah satu tindakan yang dapat mengganggu hubungan antar negara Asean
adalah. …
a. Pertukaran pelajar ASEAN
b. TKI ilegal di Malaysia
c. SEA GAMES
d. Pengiriman misi kebudayaan
29. Jumlah penduduk yang besar dan tingkat pertumbuhan penduduk yang tinggi memiliki
dampak negatif bila...
a. diimbangi dengan tingkat pendidikan yang tinggi
b. memiliki modal yang cukup untuk mengadakan pembangunan
c. memiliki sumber daya alam yang memadai
d. kualitas sumber daya manusia yang rendah
30. Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah Indonesia untuk mengatasi pertumbuhan
penduduk yang tinggi adalah melalui program..
a. Keluarga Berencana
b. Transmigrasi
c. Inpres desa tertinggal
d. Bantuan Langsung Tunai
31. Perhatikan peta negara-negara Asia Timur berikut !
Bentuk pemerintahan negara yang ditunjukkan oleh
huruf A adalah. …
a. Kekaisaran
b. Republik
c. Serikat
d. Kesultanan
32. Di Australia terdapat sebuah karang yang ukurannya sangat besar. Nama karang tersebut
adalah. ….
a. Kaciusko
b. Hammersley
c. The Great Barrier Reef
d. The Great Shandy
33. Perhatikan gambar berikut!
Gambar disamping merupakan bangunan bersejarah di benua
Eropa yang terdapat di negara..
a. China
b. Roma
c. Italia
d. Perancis

34. Gunung tertinggi di benua Eropa adalah..


a. Kinabalu c. Elbrus
b. Himalaya d. Everest
35. Tiga negara terluas di kawasan Amerika selatan adalah...
a. Equador, Brazil, Chili
b. Argentina, Brazil, Bolivia
c. Colombia, Paraguay, Chili
d. Peru, Suriname, Venezuela
36. Letusan gunung api selain merugikan manusia, dapat juga bermanfaat yaitu...
a. menimbulkan hawa yang sejuk
b. banyak binatang yang dapat dimanfaatkan
c. abu vulkan dapat menyuburkan tanah
d. memunculkan sumber air
37. Gempa bumi ada beberapa macam, diantaranya adalah gempa tektonik dan gempa
vulkanik. Perbedaan diantara kedua gempa tersebut yang tepat adalah. …
a. Gempa tektonik terjadi hanya sebentar sedangkan gempa vulkanik lama
b. Gempa vulkanik menyebabkan tsunami, gempa tektonik tidak
c. Gempa vulkanik karena pergeseran lempeng bumi, gempa tektonik karena gunung api
d. Gempa Tektonik karena pergeseran lempeng bumi, vulkanik karena gunung berapi
38. Kebakaran hutan menyebabkan kabut asap yang sampai ke negara tetangga Indonesia.
Akibat yang ditimbulkan oleh kabut asap adalah. …
a. Mengganggu penerbangan
b. Menyebabkan penyakit kulit
c. Mengganggu perjalanan kereta
d. Menyebabkan penyakit jantung
39. Cara untuk mengantisipasi ancaman tanah longsor di perbukitan adalah...
a. membuat terasiring, dan memelihara saluran drainase
b. membuat peraturan yang melarang pembangunan pemukiman
c. membangun beragam prasarana pengaman
d. penduduk yang bertempat tinggal di bantaran sungai dievakuasi
40. Lembaga yang menangani masalah pencarian, pertolongan dan penyelamatan korban
bencana disebut...
a. Basarnas c. BMKG
b. UNESCO d. WHO
41. Dengan adanya globalisasi informasi mudah menyebar ke seluruh dunia dalam waktu
yang singkat. Namun globalisasi juga memiliki dampak negatif diantaranya adalah. …
a. Kegiatan perdagangan semakin luas
b. Masyarakat semakin maju
c. Kerusakan lingkungan hidup
d. Semangat kerja meningkat
42. Makanan cepat saji mudah didapat diera global. Sikap kita sebaiknya..
a. tidak mau mengkonsumsi makanan tradisional
b. selalu membeli makanan siap saji
c. membeli makanan yang enak dan mahal
d. memilih makanan yang sehat untuk dikonsumsi
43. Contoh sikap cinta tanah air dalam pemakaian produk adalah...
a. mencintai produk Indonesia jika kualitasnya baik
b. mau memakai produk Indonesia pada makanan tradisional
c. mau menggunakan barang-barang buatan Indonesia
d. menggunakan barang dalam negeri jika keuangan tidak cukup
44. Banyak perusahaan asing yang menanamkan modalnya di Indonesia, hal ini disebabkan
karena beberapa hal antara lain. …
a. Tenaga kerja Indonesia sangat terampil
b. Persaingan dagang yang ramai
c. Sumber daya alam Indonesia melimpah
d. Banyak menyerap tenaga kerja
45. Indonesia kerjasama bilateral dengan Malaysia dalam bidang ketenagakerjaan. Pengertian
kerjasama bilateral adalah kerjasama yang dilakukan oleh. …
a. Dua negara
b. Banyak negara
c. Dua kawasan
d. Banyak kawasan
46. Perhatikan gambar berikut!

Berdasarkan gambar diatas, yang termasuk barang-barang ekspor Indonesia adalah..


a. 1, 2 c. 3, 4
b. 2, 3 d. 1, 3
47. Berikut ini manfaat kegiatan ekspor dan impor.
1) Memperoleh devisa.
2) Memperluas pasar produk Indonesia.
3) Memperoleh barang yang dibutuhkan.
4) Meningkatkan pendapatan masyarakat.
5) Mendorong kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Yang merupakan manfaat kegiatan impor adalah butir . . . .
a. 1) dan 3)
b. 4) dan 5)
c. 3) dan 5)
d. 2) dan 4)
48. Kerjasama ekonomi negara-negara di kawasan Asia Pasifik tergabung dalam organisasi...
a. ASEAN c. APEC
b. OPEC d. MEE
49. Yang merupakan contoh kegiatan produksi adalah...
a. membeli buku
b. manjahit pakaian
c. memakai sepatu baru
d. menjual sayur-sayuran
50. Koperasi dibentuk dengan asas..
a. pengambilan keuntungan
b. pengambilan modal tinggi
c. memenuhi kebutuhan anggota
d. kekeluargaan
KUNCI JAWABAN LATIHAN 1 UJIAN SEKOLAH IPS SD

1. Gambar tersebut adalah tanaman kelapa sawit, sehingga tergolong dalam sumber daya
tanaman perkebunan.
Jawaban: A
2. Sumberdaya alam berdasarkan pemulihannya terdiri atas renewable resourse(dapat
diperbaharui)dan unrenewable resourse(tidak dapat diperbaharui).
Ingat!! dalam konsep bahasa Inggris ‘un’ berarti ‘tidak’
Sehingga dalam hal ini unrenewable resourse berarti sumberdaya yang tidak dapat
diperbaharui
Contoh sumber daya yang tidak dapat diperbaharui adalah minyak bumi, batubara,
tembaga, timah.
Jawaban: B
3. Sikap yang tepat untuk menjaga kelestarian hutan adalah mengadakan penghijauan.
Jawaban: B
4. Tanaman pada gambar adalah kelapa. Buah kelapanya dimanfaatkan sebagai bahan
baku makanan, sedangkan tempurung kelapanya dimanfaatkan sebagai kerajinan.
Jawaban: A
5. Tenaga surya/ matahari merupakan sumber daya non hayati.
- contoh SDA hayati: hewan dan tumbuhan
- contoh SDA non hayati: tanah, air, udara, sinar matahari
- contoh sumber daya energi : minyak bumi, gas, batubara
- contoh sumber daya mineral logam: besi, timah, emas, perak, seng, nikel
- contoh sumber daya mineral non logam : belerang, batu kapur, asbes, marmer
Jawaban: C
6. Unsur peta yang merupakan tambahan peta dalam ukuran kecil, fungsinya untuk
menunjukkan lokasi peta terhadap lokasi yang lebih besar adalah inset.
Contoh inset:

Jawaban: A
7. Simbol rawa ditunjukkan dengan bulatan dengan garis putus-putus.
gunung mati (hitam), gunung api (merah)

danau

sungai
Jawaban: A
8. Gambar tersebut adalah candi Prambanan yang merupakan peninggalan masa
kerajaan Hindu-Budha, yaitu kerajaan Mataram kuno.
Jawaban: D
9. Prasati Yupa merupakan peninggalan dari kerajaan Kutai yang terletak di Kalimantan
timur. Pada peta tersebut pulau Kalimantan ditunjukkan huruf B, Sumatera
ditunjukkan huruf A, Jawa ditunjukkan oleh huruf D dan Papua ditunjukkan huruf C.
Jawaban: B
10. Gambar A merupakan masjid Baiturrahman di Aceh, gambar B merupakan masjid
Banten, gambar C merupakan masjid Demak, dan gambar D merupakan masjid
Kudus.
Jawaban: B
11. Tempat bersejarah yang berfungsi sebagai pusat pertahanan pada saat perang disebut
benteng.
Jawaban: B
12. Suku bangsa yang terdapat di pulau Sumatera antara lain: Batak (di Sumatera Utara),
Gayo(di Aceh), Minang (di Sumatera barat), Melayu (di Sumatera selatan)
Jawaban: A
13. Pulau pada romawi I dan II adalah pulau Jawa, romawi III Sumatra, dan Romawi IV
Kalimantan. Makanan tradisional dari daerah Kalimantan adalah Soto Banjar.
Jawaban: D
14. Gambar A merupakan Hanoi (rumah adat Papua), gambar B merupakan rumah
Gadang (rumah adat Sumatera Barat), Gambar C merupakan Tongkonan (rumah adat
Toraja/ Sulawesi selatan), dan gambar D merupakan Joglo (rumah adat D.I
Yogyakarta)
Jawaban: C
15. Suku bangsa di Papua yang sangat terkenal dengan hasil kerajinan kayunya adalah
suku Asmat.
Jawaban: A
16. Singkatan BPUPKI adalah Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan
Indonesia.
Jawaban: D
17. Tokoh yang memiliki gelar panglima dan jenderal pertama di Indonesia adalah
Jenderal Soedirman. Beliau merupakan salah satu Pahlawan nasional yang berjuang
dengan perang gerilya.
Jawaban: A
18. Anggota BPUPKI antara lain: Soekarno, Hatta, Ki Hajar Dewantara, K.H Mas
Mansur, K.H Wachid Hasyim, K.H Agus Salim, Soepomo dan Moh. Yamin. serta Dr.
Radjiman Wediodiningrat sebagai ketua.
Jawaban: C
19. Gambar tersebut merupakan Bung Tomo yang menjadi pejuang kemerdekaan di kota
Surabaya. Beliau membakar semangat juang arek-are Surabaya dalam berjuang
mempertahankan kemerdekaan.
Jawaban: A
20. Salah satu perilaku yang dapat dilakukan oleh seorang pelajar dalam menghargai jasa
para pahlawan adalah belajar dengan sungguh-sungguh.
Jawaban: B
21. Secara administrasi wilayah Indonesia terdiri atas pemerintah pusat dan daerah
Jawaban: B
22. Provinsi di Indonesia pada awal kemerdekaan ada 8, antara lain Sumatera, Jawa barat,
Jawa Timur, Jawa Tengah, Sunda kecil, Maluku, Sulawesi, Kalimantan.
Jawaban: D
23. Pada peta tersebut romawi I adalah Sulawesi utara, II Sulawesi barat, III Sulawesi
selatan, dan IV Sulawesi Tenggara.
Jawaban: B
24. Provinsi yang terbentuk setelah berlakunya undang-undang otonomi daerah yaitu
Gorontalo, Bengkulu dan Kepulauan Riau
Jawaban: D
25. Provinsi Banten sebelum berdiri sendiri termasuk bagian dari provinsi Jawa barat.
Namun kemudian berdiri sendiri pada tahun 2000.
Jawaban: B
26. ZEE adalah wilayah laut Indonesia yang diukur sejauh 200 mil dari garis dasar ke
arah laut bebas. Pada gambar tersebut ZEE ditunjukkan huruf D, laut
teritorial/wilayah ditunjukkan huruf B, dan laut bebas ditunjukkan huruf C
Jawaban: D
27. Sirkum Pasifik melalui jalur timur, sehingga negara yang lalui salahsatunya adalah
Filipina. Sedangkan jalur barat (Myanmar, Thailand) dilalui jalur mediterania, dan
negara Brunei Darussalam yang terletak di kawasan pulau Kalimantan tidak terdapat
gunung api.
Jawaban: D
28. Salah satu tindakan yang dapat mengganggu hubungan antar negara Asean adalah
TKI ilegal di Malaysia.
Jawaban: B
29. Jumlah penduduk yang besar dan tingkat pertumbuhan penduduk yang tinggi
memiliki dampak negatif bila kualitas sumber daya manusia yang rendah.
Jawaban: D
30. Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah Indonesia untuk mengatasi pertumbuhan
penduduk yang tinggi adalah melalui program Keluarga Berencana.
Jawaban: A
31. Huruf pada peta tersebut adalah negara Jepang. Bentuk pemerintahannya adalah
kekaisaran.
Jawaban: A
32. Di benua Australia terdapat sebuah karang yang ukurannya sangat besar bernama The
Great Barrier Reef
Jawaban: C
33. Bangunan pada gambar tersebut adalah Colosseum yang terletak di Roma
Jawaban: B
34. Gunung tertinggi di Eropa adalah Elbrus. Adapun gunung tertinggi di benua lainnya:
Asia G. Everest
Amerika G. Aconcagua
Afrika G. Kilimanjaro
Antartika G. Vinson
Australia G. Koscius
Jawaban: C
35. Tiga negara terluas di kawasan Amerika selatan adalah Brazilia-Argentina-Bolivia
Jawaban: B
36. Letusan gunung api selain merugikan manusia, dapat juga bermanfaat yaitu abu
letusannya dapat menyuburkan tanah.
Jawaban: C
37. Perbedaan gempa tektonik dan vulkanik adalah gempa tektonik disebabkan
pergeseran lempengan buni, sedangkan gempa vulkanik disebabkan gunung berapi
Jawaban: C
38. Akibat yang ditimbulkan oleh kabut asap dari kebakaran hutan adalah menganggu
penerbangan, karena jarak pandang mata menjadi terbatas.
Jawaban: A
39. Cara untuk mengantisipasi ancaman tanah longsor di perbukitan adalah membuat
terasiring, dan memelihara saluran drainase.
Jawaban: A
40. Lembaga yang menangani masalah pencarian, pertolongan dan penyelamatan korban
bencana disebut Badaan SAR Nasional (Basarnas)
Jawaban: A
41. Dampak negatif globalisasi adalah kerusakan lingkungan hidup. Hal tersebut
disebabkan oleh penemuan-penemuan terbaru yang umumnya berdampak buruk
terhadap alam.
Jawaban: C
42. Makanan cepat saji mudah didapat diera global. Sikap kita sebaiknya memilih
makanan yang sehat untuk dikonsumsi.
Jawaban: D
43. Contoh sikap cinta tanah air dalam pemakaian produk adalah mau menggunakan
barang-barang buatan Indonesia. Dengan demikian, maka produk Indonesia akan laku
dipasaran sehingga menambah pendapatan masyarakat dan meningkatkan pendapatan
negara.
Jawaban: C
44. Banyak perusahaan asing yang menanamkan modalnya di Indonesia, hal ini
disebabkan karena sumber daya alam Indonesia melimpah.
Jawaban: C
45. Kerjasama bilateral adalah kerjasama yang dilakukan oleh dua negara. Sedangkan
kerjasama multilateral dilakukan oleh banyak negara.
Jawaban: A
46. Barang ekspor adalah barang produksi dalam negeri yang dikirim keluar negeri.
Berdasarkan gambar, yang termasuk barang-barang ekspor Indonesia adalah hasil
olahan kayu dan pertanian, yang ditunjukkan angka 1 dan 3
Jawaban: D
47. Impor adalah kegiatan membeli barang dari luar negeri. Manfaat impor antara lain
memperoleh barang yang dibutuhkan dan mendorong kemajuan ilmu pengetahuan
dan teknologi (ditunjukkan nomor 3 dan 5)
Jawaban: C
48. Kerjasama ekonomi negara-negara di kawasan Asia Pasifik tergabung dalam
organisasi APEC (Asia Pasific Economi Cooperation). Sedangkan ASEAN
merupakan kerjasama negara-negara di Asia tenggara, MEE merupakan kerjasama
masyarakat Eropa, dan OPEC adalah kerjasama negara-negara penghasil minyak.
Jawaban: C
49. Produksi adalah kegiatan membuat atau menambah nilai guna suatu barang untuk
memenuhi kebutuhan manusia. Contoh kegiatan produksi adalah menjahit pakaian.
Jawaban: B
50. Koperasi dibentuk dengan asas kekeluargaan.
Jawaban: D

Anda mungkin juga menyukai