Anda di halaman 1dari 2

17 Mar 2014

Resep Steak ayam crispy saus teriyaki


Resep
Steak ayam crispy saus teriyaki

Daging ayam selain lebih murah dari daging sapi, anak-anak juga cenderung suka dengan
crispinya. Namun karena seringkali ayam crispi dipadu dengan saus kemasan, tentunya bila
berlebihan tidak baik untuk kesehatan si kecil. Bagaimana kalau membuat saus sendiri? Resep
Steak ayam crispy saus teriyaki siap diuji di dapur Anda.
Bahan Utama :

– 1/4 kg dada ayam


– 1 butir putih telur, kocok lepas
– tepung bumbu serbaguna
– 2 lembar daun salam
– garam secukupnya
– 4 siung bawang putih, cincang halus
– bawang bombay, iris tipis
– penyedap rasa
– merica bubuk secukupnya
– 1 sdm saus tiram & 3 sdm saus teriyaki
– 3 sdm tepung maizena / tepung terigu

Cara memasak ayam :

1. Rebus ayam dengan air beri garam dan merica bubuk secukupnya serta 2 lembar daun
salam, setelah mendidih tiriskan (kaldu jgn dibuang), setelah dingin pisahkan daging dari
tulangnya
2. Lumuri daging dengan putih telur, kemudian lumuri dg tepung serbaguna, ulangi smpai
selesai
3. Siapkan wajan dan tuang minyak (agak banyak)
4. Setelah minyak panas, masak daging hingga kecoklatan, tiriskan

Kelebihan dari resep Steak ayam crispy saus teriyaki ini adalah juga menggunakan sayuran
sebagai bahan yang tak boleh dilewatkan. Selain untuk mempercantik, juga menyehatkan.
Bahan sayuran :

1. 1 buah jagung manis utuh rebus, tiriskan dan kemudian di ambil biji2nya.
2. 6 buah buncis, cuci
3. brokoli secukupnya, cuci
4. 1 buah wortel, cuci dan rebus bersama buncis dan brokoli, kemudian potong2 (1cm)
Cara memasak sayuran :

1. tuang sedikit margarin/ minyak dalam wajan


2. masukkan semua sayuran dan beri merica + garam secukupnya, masak hingga bumbu
rata (sebentar saja)

Cara memasak saus :

1. tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum


2. tuang kaldu ayam
3. masukkan saus tiram + saus teriyaki
4. masukkan irisan tomat
5. aduk terus kemudian beri garam, merica bubuk dan penyedap rasa secukupnya
6. beri 3 sdm tepung, aduk hingga mendidih dan mengental

Setelah semua bahan tersebut matang, kemudian usun nasi, ayam, sayuran dan kentang goreng
kemudian tuang saus teriyaki di atas ayam. Steak ayam crispy saus teriyaki siap disantap.
Selamat mencoba.

Anda mungkin juga menyukai