Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN BENGKAYANG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SUNGAI DURI
Jalan Baru No 204B Telepon ( 0562 ) 675235
SUNGAI DURI Kode Pos 79271

Sungai Duri, 24 September 2012


Kepada
Nomor : 444 / 498 / PKM-SD Yth . Kepala Desa Sungai Duri
Lampiran : satu berkas Di –
Perihal : Sosialisasi Desa Siaga Sungai Duri

Dalam dasawarsa 1970an – 1980an, Pemerintah telah berhasil menggalang peran aktif
dan memberdayakan masyarakat di bidang kesehatan melalui gerakan Pembangunan
Kesehatan Masyarakat Desa ( PKMD ). Akan tetapi, akibat terjadinya krisis ekonomi dan
faktor-faktor lain, gerakan itu berangsur-angsur menurun. Namun demikian, semangat
tampaknya tidak hilang sama sekali. Sisa-sisa semangat itu tercermin dari masih bertahannya
organisasi Tim PKK dengan perjuangan mereka dalam menghidupkan Pos Pelayanan Terpadu
( Posyandu ).
Masa kejayaan PKMD itu hendak diulang dan dibangkitkan kembali melalui gerakan
pengembangan dan pembinaan Desa Siaga. Atas dasar pertimbangan tersebut, dirasa perlu
untuk melaksanakan revitalisasi terhadap program pengembangan Desa Siaga guna mencapai
target Desa Siaga Aktif pada tahun 2015 (80%).
Dengan kesamaan pemahaman diharapkan akan terjadi sinkronisasi dan kerjasama
yang baik dalam rangka mengupayakan tercapainya Desa Sehat dan Kecamatan Sehat. Untuk
itu, kami mengundang Bapak untuk menghadiri kegiatan seperti perihal tersebut di atas.
Berkenaan dengan hal itu juga, kami harapkan agar kiranya Bapak dapat berkoordinasi
langsung dengan petugas kesehatan di wilayah kerja Bapak untuk menunjuk 2 orang Kader
Desa Siaga dan 1 orang Tokoh Masyarakat untuk ikut serta dalam kegiatan ini. Adapun
kegiatan ini akan diselenggarakan pada :
Hari / Tanggal : Selasa / 02 Oktober 2012
Waktu : 09.00 – Selesai
Tempat : Aula Puskesmas Sungai Duri

Demikian undangan ini disampaikan, atas perhatiaannya diucapkan terima kasih.

Mengetahui Koordinator Pelaksana


Kepala Puskesmas

SLAMET ADHI SUSANTO, S.ST NURUL HUDA


Penata Pengatur Tk. I
NIP. 19740709 199303 1 003 NIP. 198002202002121004

CATATAN :
SESI 1 = SELURUH PESERTA + UNDANGAN
SESI 2+3 = BIDAN DESA + KADER + TOKOH MASYARAKAT

Anda mungkin juga menyukai