Anda di halaman 1dari 2

Tugas Filsafat

Artikel tentang Pacasila dan Piagam Jakarta

Yuliana Hermina Yopita / 18.H1.0036

Atanasia Margaretha Lisun / 18.H1.0039

Henrika Angga M. / 18.H1.0040

Maria Fransiska Prabasari N. D. / 18.H1.0058

Apa itu Piagam Jakarta? Merupakan dokumen historis berupa kompromi antara pihak Islam dan
pihak kebangsaan dalam Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI)
untuk menjebatani perbedaan dalam agama dan negara. Nama lainnya adalah ‘Jakarta Charter’. Piagam
Jakarta merupakan naskah yang disusun dalam rapat Panitia Sembilan atau 9 tokoh Indonesia pada
tanggal 22 Juni 1945. Panitia 9 ini menyusun menyusun naskah yang semula dimaksudkan sebagai teks
proklamasi kemerdekaan, namun akhirnya dijadikan Pembukaan atau Mukadimah dalam UUD 1945.
Naskah inilah yang disebut Piagam Jakarta. Piagam mJakrta berisi garis-garis pemberontakan melawan
imperalisme-kapitalisme, serta memulai dasar pembentukan Negara Republik Indonesia. Pisgsm Jakarta
yang lebih tua dari Piagam Perdamaian San Fransisco (26 Juni1945) dan Kapitulasi Tokyo (15 Agustus 1945)
itu merupakan sumber berdaulat yang memancarkan Proklamasi Kemerdekaan dan Konstitusi Republik
Indonesia.

Kemudian apa itu Pancasila? Pancasila adalah ideologi dasar bagi Negara Indonesia. Nama ini
terdiri dari Bahasa Sansekerta yaitu Panca yang berarti lima dan Sila yang berarti prinsip atau asas.
Pencasila juga rumusan, pedoman, dan sendi utama untuk kehidupan berbangsa dan bernegara bagi
seluruh rakyat Indonesia. Rumusan Pancasila ini juga tercantum dalam Preambule UUD 1945 paragraf ke
4. Pancasila sendiri dicetuskan untuk memberikan pondasi dalam menjalankan pemerintahan agar tidak
mudah dipengaruhi dan dijajah oleh negara lain lagi. Pancasila juga memiliki berbagai fungsi yaitu: sebagai
jiwa bangsa Indonesia, sebagai kepribadian Bangsa Indonesia, sumber dari segala sumber hukum,
pandangan hidup bangsa, sebagai cita-cita dan tujuan bangsa, sebagai falsafah hidup bangsa, sebagai
dasar Negara Republik Indonesia. Dengan pengertian juga fungsi yang begitu mendalam tentu Pancasila
memiliki tujuan untuk digapai kedepannya, yaitu sebagai landasan dalam mengatur jalannya
pemerintahan yang tidak dapat diganggu gugat dan dipisahkan dari Bangsa Indonesia.

Apakah hubungan antara Pancasila dan Piagam Jakarta? Dasar negara Indonesia, dalam
pengertian historisnya merupakan hasil pergumulan pemikiran para pendiri negara (The Founding
Fathers) untuk menemukan landasan atau pijakan yang kokoh untuk di atasnya didirikan negara Indonesia
merdeka. Walaupun rumusan dasar negara itu baru mengemuka pada masa persidangan Badan
Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), namun bahan-bahannya telah
dipersiapkan sejak awal pergerakan kebangsaan Indonesia. Latif (2002: 5) menyebutkan bahwa
setidaknya sejak dekade 1920-an pelbagai kreativitas intelektual mulai digagas sebagai usaha
mensintesiskan aneka ideologi dan gugus pergerakan dalam rangka membentuk “blok historis” (blok
nasional) bersama demi mencapai kemerdekaan.Susunan nilai atau prinsip yang menjadi fundamen atau
dasar negara pada masa sidang pertama BPUPKI tersebut berbeda-beda. Usul Soekarno mengenai dasar
negara yang disampaikan dalam pidato 1 Juni 1945 terdiri atas lima dasar. Menurut Ismaun, sebagaimana
dikutip oleh Bakry (2010: 31), setelah mendapatkan masukan dari seorang ahli bahasa, yaitu Muhammad
Yamin yang pada waktu persidangan duduk di samping Soekarno, lima dasar tersebut dinamakan oleh
Soekarno sebagai ‘Pancasila’.

Dari penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa Pancasila merupakan hasil dari pengembangan
Piagam Jakarta untuk dijadikan landasan atau pedoman dalam hidup pemerintahan Negara Republik
Indonesia. Yang dapat diartikan bahwa Piagam Jakarta merupakan dasar dari segala dasar hukum,
pemerintahn, dan juga landasan dalam mengambil keputusan dan penunjuk arah dalam pemerintahan.
Disini Piagam Jakarta mengalami perubahan untuk sila pertama demi kelangsungan kehidupan beragama
yang harmonis untuk kedepannya. Perubahan ini tidak hanya untuk menjaga keutuhan bangsa namun
juga keharmonisan bangsa dan kesejahteraan rakyat. Sehingga sebagai hasilnya yaitu Pancasila, dapat
dilihat mampu menjadi pondasi yang kuat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara hingga saat ini dan
menjadikan Negara Indonesia menjadi negara yang cukup stabil. Semoga dengan adanya landasan ini
dapat menjadikan Negara Indonesia negara yang lebih maju dan baik kedepannya.

Anda mungkin juga menyukai