Anda di halaman 1dari 1

BAB IV

METODE PENELITIAN

1. Jenis Penelitian
Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat analitik dengan desain cross
sectional, untuk mengetahui gambaran Faktor-Faktor yang berhubungan dengan status
gizi balita usia 1-5 tahun di Puskesmas Sangkalan Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh
Barat Daya.
2. Lokasi Penelitian
Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Sangkalan Kecamatan Susoh
Kabupaten Aceh Barat Daya.
3. Waktu penelitian
Penelitian ini dilakukan pada pada tanggal 11 s/d 24 April 2013.
4. Populasi
Adapun populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang mempunyai
balita usia 1-5 tahun yang berkunjung ke Puskesmas Sangkalan Kecamatan Susoh
Kabupaten Aceh Barat Daya Tahun 2013. Dari data yang diperoleh semua ibu yang
mempunyai balita usia 1-5 tahun yang berkunjung ke Puskesmas Sangkalan 25
Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat Daya dari bulan Januari 2012 sampai
Agustus 2012 berjumlah 65 orang anak balita.
5. Sampel
Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah total sampling
menurut Budianto (2002), teknik pengambilan sampel secara total sampling
berdasarkan total populasi. Dalam penelitian ini kriteria sampel yang akan diambil
adalah semua ibu yang mempunyai balita usia 1-5 tahun yang berkunjung ke
Puskesmas Sangkalan Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat Daya yaitu 65 anak
balita.
6. Data Primer
Data yang diperoleh langsung dilokasi penelitian melalui wawancara
menggunakan kuesioner kepada responden.
7. Data Sekunder
Data yang diperoleh dari gambaran umum di Puskesmas Sangkalan dan
referensi-referensi perpustakaan yang ada hubungan dengan peneliti serta
literatureliteratur lainnya.

Anda mungkin juga menyukai