Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PROJECT TUGAS AKHIR SEMESTER

“RAMESTERING WINDOWS 7 MENGGUNAKAN RT7


LITE”

Dosen Pengampu :
Muhammad Miftakhul Syaikhuddin.Kom,
Disusun Oleh Kelompok :
1. M. Zulfirman. M. (4118024)
2. Nasihul Umam (4118018)
3. Diska Amaia. W. (4118010)
4. Luluk Farida (4118038)

PRODI SISTEM INFORMASI


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS PESANTREN TINGGI DARUL ULUM
JOMBANG
TAHUN 2018
KATA PENGANTAR
Segala puji syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat serta karunianya sehingga saya
dapat menyelesaikan laporan tugas akhir.

Saya menyadari bahwa penulisan laporan tugas akhir ini masih banyak terdapat
kesalahan, untuk itu dengan segala kerendahan hati, saya mengharapkan kritik dan saran yang
positif.

Pada kesempatan ini saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih diantaranya


sebagai berikut:

1. Allah SWT yang telah memberikan kelancaran dalam menyusun laporan ini.
2. Kepada kedua orangtua yang selalu memberikan semangat dan doa restunya
dalam menuntut ilmu.

Akhir kata semoga laporan ini dapat bermanfaat buat kita semua, atas perhatiannya saya
ucapkan banyak-banyak terima kasih.

Jombang, 17 Desember 2018


Daftar Isi
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sebelum kita melakukan remastering mari kita pahami dahulu pengertian remastering.
Remastering adalah teknik untuk mengubah, menambah dan mengurangi paket dan aplikasi
yang terdapat pada suatu system operasi.
Remastering tidak hanya bisa dilakukan di system operasi berbasis open source, dalam
SO yang berbasis closed source(seperti windows) pun hal ini bisa dilakukan. Remastering
bahkan bisa memperindah tampilan sistem operasi sesuai dengan keinginannaya masing-
masing.
1.2.1 Perumusan Masalah
Berdasarkan uraian di dalam latar belakang masalah, maka dapat diambil suatu perumusan
masalah sebagai berikut :
1. Apa yang dimaksud dengan ramestering Windows 7 ?
2. Bagaimana cara ramestering windows 7 ?
1.3 Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dari skripsi dari penerapan ramestering windows 7 sebagai berikut:
 Mengetahui definisi ramestering windows 7
 Membuat aplikasi yang semenarik mungkin untuk kebutuhan dan kesukaan anak-anak
 Dapat memenuhi keinginan dan kemauan anak-anak dalam mengoprasikan windows
 Mempermudah anak-anak untuk mengoperasikan windows 7
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Definisi Rametering
Dalam bidang software remastering dapat diartikan sebagai sebuah proses
pembungkusan ulang paket aplikasi pada sistem operasi dimana kita bisa menambah bahkan
bisa juga mengurangi paket aplikasi yang disertakan. Bisa dikatakan bahwa remastering
merupakan proses pembuatan sistem operasi baru dengan paket aplikasi yang berbeda dari
sistem aslinya (default).

Dengan remastering memungkinkan kita untuk menambah atau mengurangi paket


aplikasi di sistem operasi yang ada dengan paket aplikasi yang baru. Istilah lain yang biasanya
digunakan adalah operating system deployment atau slipstream istilah ini biasanya dikenal
dilingkungan windows, dimana sebuah Sistem windows yang telah ada ditambahkan driver
ataupun software tambahan dibundel kembali menggunakan imaging software atau wim image.
Secara umum dapat diketahui bahwa tujuan dari remastering itu sendiri adalah
membuat sebuah sistem operasi yang sesuai dengan kehendak pembuatnya, dalam hal ini bisa
bertujuan khusus atau memang ditargetkan digunakan pada lingkungan tertentu.

Hampir semua sistem operasi modern yang beredar sekarang seperti Windows XP,
Vista, Seven, Ubuntu, Slackware,Debian dan sistem operasi modern lainnya dapat di remaster,
tetapi dari sekian banyak Sistem operasi tadi kita tidak bisa sembarangan meremastering
sendiri. karena dari sekian banyak Sistem operasi tersebut ada yang memiliki licensi dan
peraturan (hak kepemilikan), baik sistem operasi itu sendiri maupun software yang digunakan
dalam prosesnya.

2.2 Pengertian RT7 Lite


RT Se7en Lite dikembangkan oleh tim rocker untuk menyesuaikan Windows 7 sistem
operasi Anda dan membuatnya lite. Anda dapat menambahkan Wallpaper, ikon, tema,
mengintegrasikan update driver, paket bahasa, aplikasi, menghapus komponen, mengaktifkan
atau menonaktifkan fitur, pengaturan instalasi tanpa pengawasan, bootable ISO dan USB
pencipta, dll. Itu akan sangat mudah dioperasikan dan mengubah gaya windows 7 sistem
operasi Anda. Fitur:

 Integrasi
Anda dapat mengintegrasikan pembaruan windows seperti pembaruan keamanan,
perbaikan terbaru mengintegrasikan driver mengintegrasikan paket bahasa dan
mengintegrasikan aplikasi pihak ke-3 (hanya diam installer).
 Penghapusan komponen
Anda dapat menghapus semua komponen yang tidak diinginkan dari windows
seperti default driver, Layanan, paket bahasa, aplikasi windows dan fitur lainnya.
 Tweak
Menonaktifkan atau menyesuaikan sistem layanan, mengaktifkan atau
menonaktifkan registry tweak, perubahan konfigurasi kekuasaan, Set kontrol panel
tampilan dan tweaks komponen lainnya.
 Instalasi tanpa pengawasan
Membuat instalasi tanpa pengawasan (kunci produk mengintegrasikan, perubahan
UI language, zona waktu, Skip aktivasi otomatis, mata uang, OEM menambahkan
informasi, jenis jaringan perubahan, mengubah jenis Update, mengaktifkan atau
menonaktifkan pilihan upgrade, mengaktifkan atau menonaktifkan Windows live, Skip
EULA perjanjian, melewatkan OOBE pengguna penciptaan, mengaktifkan atau
menonaktifkan firewall, mengubah tampilan layar resolusi, menonaktifkan Windows
defender, dll.)
 Kustomisasi
Menyesuaikan windows oleh perubahan dan menambahkan beberapa tema,
wallpaper latar belakang Desktop, tambahkan sidebar gadget, tambahkan screen saver,
mengubah layar logon, tambahkan dokumen, mengubah ikon (Preset), Tambahkan
sampel musik s, tambahkan Wallpaper, tambahkan OEM logo, mengaktifkan atau
menonaktifkan patch uxtheme pusat, mengaktifkan atau menonaktifkan Selamat
datang, mengubah warna bingkai jendela, Set gadget Anda favorit sebagai default, dll.
 Craeate Bootable ISO, DVD dan USB
Membuat bootable ISO image, membakar image, split gambar, ekspor gambar,
memberikan CD-label, dll.

2.3 Pengertian Windows Seven


Windows 7 adalah rilis terkini Microsoft Windows yang menggantikan Windows Vista.
Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada 22 Juli 2009 dan dirilis untuk publik pada 22
Oktober 2009, kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya, Windows Vista.

Tidak seperti pendahulunya yang memperkenalkan banyak fitur baru, Windows 7 lebih
fokus pada pengembangan dasar Windows, dengan tujuan agar lebih kompatibel dengan
aplikasi-aplikasi dan perangkat keras komputer yang kompatibel dengan Windows Vista.

Presentasi Microsoft tentang Windows 7 pada tahun 2008 lebih fokus pada dukungan
multi-touch pada layar, desain ulang taskbar yang sekarang dikenal dengan nama Superbar,
sebuah sistem jaringan rumahan bernama HomeGroup, dan peningkatan performa. Beberapa
aplikasi standar yang disertakan pada versi sebelumnya dari Microsoft Windows, seperti
Windows Calendar, Windows Mail, Windows Movie Maker, dan Windows Photo Gallery,
tidak disertakan lagi di Windows 7 kebanyakan ditawarkan oleh Microsoft secara terpisah
sebagai bagian dari paket Windows Live Essentials yang gratis .

2.4 Kelebihan Windows 7


a. Booting lebih cepat
b. Durasi waktu booting ( booting delay time ) lebih cepat
c. Irit Konsumsi daya
d. Konsumsi daya lebih irit, sehingga lebih stabil dari pada windows Vista karena
konsumsi daya yang lebih sedikit
e. Optimasi dalam prefetching
f. Optimasi pada proses load data untuk HD g. Adanya aplikasi Device Storage

2.5 Kekurangan Windows 7


a. Tidak Ada DVD Playback. Ini artinya di Windows 7 Starter Edition kamu tidak akan
bisa menonton DVD, meskipun kamu memiliki DVD Player Eksternal, tetap aja
Windows 7 Starter Edition tidak akan mampu memutar DVD ini.
b. Tidak ada Support untuk 64-Bit. Windows 7 Starter Edition hanya berjalan di mode
32-bit saja, itu artinya Windows 7 Starter Edition tidak akan bisa menjalankan program-
program yang didesain untuk Windows 7 64-bit.
c. Tidak Ada tampilan “Aero”. Yups Windows 7 tampil cantik dan indah karena adanya
tampilan effek Aero, namun sayang sekali di Windows 7 Starter Edition kamu tidak
akan menemukan efek tersebut.
d. Tidak Support Tablet PC. Kamu baru membeli sebuah Tablet PC dengan layar sentuh,
maka Windows 7 Starter Edition tidak akan mendukung Tablet PC tersebut.
e. Tampilan Desktop yang membosankan. Benar sekali, di Windows 7 Starter Edition kita
tidak bisa merubah Background Desktop dengan foto atau gambar yang kita ingin.
Background telah dikunci, dan hanya menampilkan logo Window saja. Meski dengan
program khusus mungkin kita bisa men-tweak-nya. Untuk Mengganti Tema/Theme di
Windows 7 Starter Edition kamu bisa Membaca artikel tentang Cara Mengganti Tema
Windows 7 Starter Edition di Netbook

2.6 Fitur windows 7 Fitur


Aero merupakan fitur Windows untuk membuat tampilan kelihatan lebih cantik. Fitur
aero adalah Live Thumbnails (Pratinjau Hidup) berupa jendela transparan blur layaknya seperti
Kaca. Fitur ini tersedia untuk para pengguna Windows 7 edisi Home Premium keatas.

Memang benar di Windows 8 sudah tidak ada lagi nama Aero tapi di Windows 8 ada
yang namanya Modern UI. Secara fungsional fitur Aero itu tetap ada di Windows 8 tapi dengan
nama dan tampillan berbeda.
Fitur Aero untuk memudahkan pengguna untuk melihat aplikasi apa yang sedang
berjalan dibalik Window yang sedang dibuka. Fitur Aero memerlukan konfigurasi system
minimum seperti dibawah ini :

 CPU : 1 GHz 32-bit (x86) or 64-bit (x64)


 RAM : 1 GB
 Graphic card : 128 MB

Meskipun Fitur Aero sangat terkenal di windows 7 sebenarnya fitur ini sudah ada sejak
Windows Vista, kemudian Fitur Aero yang ada di Windows Vista disempurnakan lagi tampilan
serta fungsinya diwindows 7.
Fitur Aero pada Windows 7 :

a. Aero Snap adalah fitur desktop yang membuat kita bisa me-maximize window bila kita
drag ke atas layar, membaginya jadi setengah layar bila kita drag ke kiri atau ke kanan.
b. Aero Shake adalah sebuah cara lain bagi Windows 7 untuk me-maximize dan
meminimize sebuah aplikasi yang sedang dijalankan dengan pendekatan lebih animatif
c. Aero Peek adalah fitur untuk mellihat ikon atau gadget yang ada di desktop hanya
dengan menggerakan kursor.
d. Jump List adalah fitur mempermudah untuk membuka file yang sering kita gunakan.
e. Aero Flip 3D adalah fitur untuk membuka window lainnya dengan mudah.
Fitur Aero pada Windows 7 animasi cantik yang dapat di personalisasi. Pilih dari palet
warna yang disertakan, atau membuat kustom warna sesuai selera campuran warna yang
tersedia.
Remastering Windows 7 Dengan RT 7 Lite
Bahan:
1. RT 7 Lite
2. ISO Windows 7
3. VM Ware (Untuk Menguji ISO Hasil remastering)

Langkah-langkah:
1. Buka RT 7 Lite
2. Kemudian pilih file ISO yang ingin di remaster.
3. Setelah itu pilih tempat untuk mengekstrak file ISO tersebut.
4. Kemudian tunggu sampai proses selesai.
5. Setelah itu akan muncul list os yang akan di remaster, pilih salah satu kemudian tunggu
sampai loading selesai.
6. Kemudian masuk ke bagian task dan pilih mode tweaked, sehingga semua akan
tercentang.
7. Lanjut ke bagian integration, di sini kita dapat memasukkan update, driver, language
pack, dan aplikasi.
8. Kemudian "Features Removal". Untuk menghilangkan aplikasi dasar/bawaan dari
windows.
9. Kemudian "Tweaks". Untuk men-setting fungsi default pada Windows.
10. Kemudian "Un-Attended". Check box pada "Skip product key" dan "Accept EULA"
11. Kemudian "Customization". Untuk melakukan customize pada pada tampilan yang ada
pada Windows. (seperti : Wallpaper, Screensaver, Sound, Log on, Themes, dan lain-
lain).
12. Jika sudah selesai meng-edit windows, langkah terakhir, klik "Apply"--->"Commit".
13. Setelah itu pilih tab "ISO-Bootable"--->"Create Image".
14. Kemudian setting bagian "Select Image" (Pastikan buat copy-an file iso windows 7
ultimate original)
Pilih "ISO"windows 7 ultimate-copy tersebut.Kemudian pilih "Make ISO".
15. Setelah proses remastering selesai, kalian dapat mencoba DVD Windows 7 Ultimate
yang kalian buat tadi melalui VMWare.
Pada remastering Windows 7 yang saya buat disini aplikasi-aplikasi yang saya tambahkan
adalah sebagai berikut:

1) Notepad ++
2) Bad piggies
3) Connectify
4) Firefox
5) Dev c++
6) IDM
7) Power ISO
8) Winrar
9) Picasa

Kemudian ada beberapa fitur yang saya hilangkan, seperti wordpad, gadget dan tema
aero bawaan windows selebihnya tidak ada lagi yang dihilangkan.

Untuk wallpaper dan logon screen saya menggunakan wallpaper Manchester united,
kemudian pada bagian sample sound, saya menambahkan beberapa lagu chant dari Manchester
united.
Demikian tutorial remastering windows 7 dari saya.
BAB IV
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Dari uraian pada bab–bab sebelumnya, dapat diambil kesimpulan tentang pemahaman
mengenai sistem windows 7. Dari beberapa layanan/fitur yang disediakan oleh windows 7
bertujuan untuk mempermudah user dalam menggunakannya . a. Mempercantik tampilan
windows 7 yang sebelumnya b. Menambahkan aplikasi yang di butuhkan

Anda mungkin juga menyukai