Anda di halaman 1dari 5

KONSEP ARSITEKTUR

PERENCANAAN DAN PERANCANGAN


GEDUNG FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE
DI KOTA SURABAYA

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Perkembangan teknologi transportasi begitu pesat sehingga manusia juga harus mulai
beradaptasi dengan perkembangan tersebut karena tidak dapat dihindarkan. Namun Indonesia
yang merupakan negara berkembang yang cenderung lama untuk beradaptasi dan mengikuti
zaman sehingga hanya mengandalkan teknologi lawas seperti fosil, gas.dsb dan juga
pembangkit listrik yang mayoritas memanfaatkan bahan bakar batu bara sebagai penghasil listrik
karena dinilai murah namun juga memiliki dampak yang buruk terhadap lingkungan dan
ekosistem. Berdasarkan data dari Air Visual Air Quality Index (AQI) Kota Jakarta masuk kategori
tidak sehat. Peringkat ketiga udara terburuk di dunia, sehingga tidak dipungkiri bahwa kota –
kota lain seperti Kota Surabaya juga dapat menyusul nasib buruk dari kota jakarta itu sendiri.

Upaya pemerintah untuk mengurangi polusi udara ialah dengan cara memperkenalkan
kepada masyarakat mengenai Electric Vehicle sehingga Presiden mengeluarkan Perpres No.
55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai
(Battery Electric Vehicle) untuk Transportasi Jalan agar masyarakat dapat segera beralih dari
kendaraan yang menggunakan bahan bakar fosil dan memiliki tingkat emisi gas buang yang
cukup tenggi ke teknologi yang ramah lingkungan yaitu dengan tenaga listrik.

Namun EV ini sendiri memerlukan riset dan juga infrastruktur yang memadahi
dikarenakan berbeda dengan BBM yang cepat proses isi ulangnya, EV memerlukan waktu untuk
pengisian battery layaknya mengisi battery smartphone, dan juga membutuhkan Charging
Station, sehingga membutuhkan persiapan dan juga waktu yang cukup lama sebelum bisa
dikonsumsi publik. Sehingga diperlukan wadah untuk memperkenalkan EV ini kepada khalayak
luas guna memberikan wawasan bahwa EV ini sendiri tidak buruk seperti isu – isu yang telah
beredar. Sehingga langkah awal untuk memperkenalkan teknologinya melalui pameran –
pameran yang diselenggarakan oleh pihak APM itu sendiri.

Diharapkan dengan adanya FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE masyarakat


dapat lebih mengenal teknologi dan produk dari Electric Vehicle dan beralih dari kendaraan BBM
ke Electric Vehicle sehingga berdampak baik pada udara Kota Surabaya yang merupakan kota
metropolitan dan no.2 terbesar setelah Kota Jakarta. Selain itu dapat menjadi sarana

AFIF AWAYNA I-1


04.2016.1.03053
KONSEP ARSITEKTUR
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN
GEDUNG FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE
DI KOTA SURABAYA

perbelanjaan, edukasi sekaligus rekreasi bagi masyarakat urban yang membutuhkan bangunan
yang mengusung konsep One Stop System.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang di atas dapat dirumuskan permasalahan sebagai


berikut :

1.2.1. Permasalahan Umum


- Bagaimana cara memberikan tempat rekreasi dan edukasi dalam satu bangunan
gedung.
- Bagaimana cara memperkenalkan teknologi mobil listrik yang mudah dan tidak
membosankan bagi masyarakat surabaya.

1.2.2. Permasalahan Khusus


- Bagaimana menampilkan bangunan yang menarik dan memiliki daya tarik
sehingga diminati oleh masyarakat surabaya.
- Bagaimana menciptakan bentuk bangunan yang memiliki unsur terkait Electric
Vehicle atau alat transportasi, sehingga memberikan identitas yang kuat akan
bangunan otomotif.

1.3. Maksud dan Tujuan

1.3.1 Maksud
- Memberikan wadah bagi Pabrikan atau APM yang memproduksi alat transportasi
listrik guna memperkenalkan teknologi transportasi masa depan yang ramah
lingkungan yakni Electric Automobile kepada masyarakat Kota Surabaya dengan
memadukan beberapa fungsi dalam satu bangunan sehingga lebih menarik dan
simple bagi masyarakat urban.

1.3.2. Tujuan
- Menciptakan Gedung Futura Mega Electric Automobile ini sebagai sarana
commercial, edukasi dan rekreasi.
- Menciptakan Gedung Futura Mega Electric Automobile ini sebagai tempat
pengenalan teknologi EV dalam upaya menurunkan tingkat polusi yang dihasilkan
oleh kendaraan BBM.
- Memberikan informasi, wawasan, dan pengetahuan mengenai electric vehicle

AFIF AWAYNA I-2


04.2016.1.03053
KONSEP ARSITEKTUR
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN
GEDUNG FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE
DI KOTA SURABAYA

kepada masyarakat umum dari semua kalangan.

1.4. Ruang Lingkup

Ruang lingkup dalam penulisan konsep arsitektur ini terdiri dari ruang lingkup proyek dan
ruang lingkup kegiatan yang dijabarkan sebagai berikut :

a. Ruang Lingkup Lokasi


 Tempat : Jalan. Mayjen Yono Suwoyo
 Kelurahan : Dukuh Pakis
 Kecamatan : Wiyung
 Kota : Surabaya
 Provinsi : Jawa timur

Peta lokasi proyek di Jl Jalan. Mayjen Yono Suwoyo, Wiyung, Kota Surabaya, Jawa Timur

 Batas fisik : - Utara : Hertono Bukit Darmo


- Timur : Jalan Mayjen Yono Suwoyo dan Mall
Lenmarc
- Selatan : Lahan kosong
- Barat : Lahan Kosong dan pemukiman

Dari hasil pengamatan lokasi pemilihan lahan yang akan digunakan


sebagai lokasi Gedung Futura Mega Electric Vehicle memiliki kriteria
sebagai berikut:
 Tapak memiliki luas ± 2.5 hektar.
 Tapak terletak di kawasan CBD kota surabaya dan pemukiman

AFIF AWAYNA I-3


04.2016.1.03053
KONSEP ARSITEKTUR
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN
GEDUNG FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE
DI KOTA SURABAYA

elit.
 Tapak berdekatan dengan bangunan commercial seperti Mall dan
pusat perbelanjaan.
 Tapak berdekatan dengan pusat belanja hartono elektronik

b. Ruang Lingkup Kegiatan


Ruang lingkup kegiatan pada perencanaan dan perancangan Gedung Futura
Mega Electric Vehicle ini yaitu sebagai berikut :
 Jenis proyek : Perencanaan dan Perancangan Gedung Futura
Mega Electric Vehicle di Kota Surabaya
 Sasaran pengunjung : Semua kalangan
 Sasaran khusus : Masyarakat pengguna kendaraan pribadi
 Kegiatan utama : Kegiatan edukasi, rekreasi dan komersil
 Kegiatan penunjang :
- Pengelolaan (ruang pengelola)
- Kegiatan test drive
- Kegiatan ibadah (musholla)
- Service (bengkel)
- Kegiatan edukasi & rekreasi (automotive focused Theme Park &
museum)
- Kegiatan komersil (Dealer & Showroom)
- Kegiatan komersil lainnya (lounge & kantin)
- Kegiatan keamanan (pos security)
- Parkir

AFIF AWAYNA I-4


04.2016.1.03053
KONSEP ARSITEKTUR
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN
GEDUNG FUTURA MEGA ELECTRIC AUTOMOBILE
DI KOTA SURABAYA

1.5. Sistematika Pembahasan

1.5.1. Rencana Outline Laporan Utama


Rencana sususnan laporan utama konsep arsitektur setidaknya memuat uraian
bab sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN
Berisi tentang latar belakang, perumusan masalah, maksud, tujuan, sasaran,
ruang lingkup, dan sistematika pembahasan mengenai judul konsep arsitektur
yang dipilih.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


Pada bab ini setidaknya memuat penjelasan mengenai kajian teori yang berkaitan
dengan tema, objek, korelasi antara objek dan tema, serta rangkuman kajian teori.

BAB III METODOLOGI


Memuat uraian mengenai jenis kegiatan yang dilakukan, uraian dan tata urut
pelaksanaan pekerjaan, serta diagram metodologi

BAB IV STUDI BANDING


Pada Bab IV terdiri dari studi banding lapangan dan studi banding literatur yang
setidaknya memuat uraian mengenai alasan pemilihan objek, deskripsi objek studi,
kajian arsitektural objek hingga kesimpulan studi kasus.
BAB V PROGRAM RUANG DAN ATAU ANALISIS TAPAK
Bab ini dapat digabung atau berdiri sendiri antara program ruang dengan analisis
tapak. Pada subbab program ruang berisi uraian mengenai metode penyusunan,
jenis ruang, besaran ruang, organisasi ruang, diagram hubungan ruang, dan
persyaratan ruang. Pada subbab analisis tapak berisi uraian mengenai deskripsi
lokasi dan tapak, analisis, zoning, dan kesimpulan.

BAB VI PROGRAM RANCANGAN


Pada bab ini berisi mengenai program rancangan yang berkaitan dengan tema dan
objek diuraikan dalam beberapa aspek seperti facts, issues, goals, performance
requirements, dan partial ideas.

BAB VII KONSEP RANCANGAN


Berisi tentang konsep perancangan baik secara makro maupun mikro dengan
penjelasannya serta terdapat uraian mengenai transformasi konsep.

AFIF AWAYNA I-5


04.2016.1.03053

Anda mungkin juga menyukai